Kinerja Aneka Tambang Mengesankan, Investor Borong Saham
 
Sejumlah investor disebut – sebut melakukan aksi borong ANTM pada perdagangan 
kemarin. Maraknya perdagangan saham ANTM, ditenggarai terkait kinerja 
mengesankan yang didukung tingginya harga jual rata-rata (ASP). Seperti 
diketahui, pada semester pertama 2011, ANTM membukukan pertumbuhan pendapatan 
dan laba bersih masing-masing sebesar 13% dan 35% YoY menjadi Rp4,88 triliun 
dan Rp1,02 triliun. Peningkatan laba bersih selain ditopang kenaikan penjualan, 
juga dipicu naiknya pendapatan dividen dari investasi. Volume penjualan FeNi 
meningkat signifikan sebesar 211%.
Pada tahun 2012, PT. Aneka Tambang akan segera menggarap tiga proyek besar yang 
pembiayaannya akan diambil dari capex perusahaan sebesar Rp 5, 7 Trilyun. 
Ketiga proyek itu adalah Chemical Grade Alumnia (CGA) Tayan, Smelter Grade 
Alumnia (SGA) Menwapah, dan Feronikel (FeNi) Halmahera Timur. 
Dengan berbagai berita positif tersebut, saham ANTM rupanya menarik minat para 
investor. Kabar yang beredar mengatakan saham ANTM dapat naik ke Rp 2500 
terkait dengan kinerja perusahaan yang mengesankan sepanjang tahun 2011 dan PE 
sebesar 7x  masih terbilang murah.
Pada perdagangan Kamis 27 Oktober 2011, saham ANTM naik +80 point dengan total 
nilai perdagangan sebesar Rp 117 Milyar.

Kirim email ke