Teman-teman, ada buku baru menarik soal FPI (Front Pembela Islam).
Penulisnya, investigasi langsung selama 4 bulan di markas FPI. Gaya
penulisannya dan pendekatannya antropologis...Ada "kelompok hitam"
ada "kelompok putih". Mohon disebarluaskan dan selamat membaca...

Tabik,
Luqman Hakim Arifin
HP. 0817 9975 424
===================
Judul:
Hitam-Putih FPI
(Mengungkap Rahasia-rahasia Mencengangkan
Ormas Keagamaan Paling Kontroversial)

Investigasi Langsung dari Markas Besar FPI
dan Rumah-rumah Laskarnya!

Penulis : Andri Rosadi, Lc, M.Hum (Institute for the Study of Muslim
Civilizations, London; Alumni Gontor, Al-Azhar Kairo, dan S2
Antropologi UGM)
Penerbit : Nun Publisher (www.nunpublisher.com)
Harga : Rp 40.000,- (240 hlm. Plus laporan-laporan media tentang
Insiden Monas)

• Mengapa FPI menghalalkan cara-cara kekerasan, hingga berujung pada
Insiden Monas yang memakan banyak korban?
• Siapa saja pejabat militer dan pemerintahan yang dekat dan menjadi
patron FPI?
• Seberapa jauh konflik yang terjadi antara "kelompok hitam" dan
"kelompok putih" yang disinyalir berada di dalam FPI?
• Apa yang membedakan FPI dengan ormas Islam lainnya, seperti PKS,
Hizbut Tahrir, Majelis Mujahidin, atau Dewan Dakwah?


"Sebuah cara pandang baru tentang Islam garis keras yang melampaui
penilaian benar dan salah. Buku penting bagi yang pro maupun kontra
FPI."
—Asrori S. Karni, wartawan Gatra,
pemerhati gerakan Islam garis keras

Ada banyak hal yang belum terekspos di media diungkap di buku ini,
menyangkut latar belakang kelahiran FPI; komitmen moral, godaan
finansial, dan friksi internal dalam gerakan; sisi-sisi manusiawi
Habib Rizieq, yang menjadi "roh" gerakan, dan mayoritas laskarnya
yang
berasal dari kalangan menengah-bawah; serta masa depan FPI ke depan
kalau dibubarkan. Buku ini memberikan perspektif yang jernih,
imparsial, untuk melihat FPI dalam konstelasi politik nasional dan
global.

Pesan bukunya di Benggala Online Store: www.benggala.com atau
www.nunpublisher.com atau di toko-toko buku terdekat.





Reply via email to