Bulan Tidak Suci

Oleh: Emha Ainun Nadjib



Kita menghormati Ramadhan dengan selalu menyebutnya sebagai Bulan Suci
Ramadhan.

Mungkin karena Ramadhan memang khas.

Ramadhan mengandung malam seribu bulan.

Bulan penuh kekhusyukan, padanya Al Qur'an diturunkan, dan Allah sendiri
begitu posesif terhadap ibadah puasa yang satu ini khusus untukNya.


Apakah bulan yang selain Ramadhan boleh kita sebut bulan tidak suci?

Apakah Syawal bukan bulan suci, padahal padanya justru para pelaku puasa
yang sukses mencapai kesucian atau kefitriannya kembali? Apakah bulan
tatkala Rasulullah dilahirkan ke dunia bukan bulan suci?



Apakah ada bulan yang tidak suci?

Apakah ada tahun, hari, jam, menit, detik, sekon atau waktu ciptaan Allah
yang tidak suci?

Apa sesungguhnya konsep dan pengertian tentang kesucian?



PadhangMbulan 2001


[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke