*Kepastian Dalam Ketidakpastian

Apakah anda bisa meramalkan sebuah perubahan yang terjadi, apakah anda bisa
tahu apa yang akan terjadi besok hari kepada anda, jawabanya adalah tidak,
hal ini saya dapat ketika menjenguk seorang sahabat karib saya dari SMP
"iskandar" beliau awalnya dalam keadaan sehat walafiat dan Suatu beberapa
waktu lalu beliau di vonis memiliki tumor di tubuhnya, perubahan terjadi
dari badan yang sehat dan dapat beraktifitas menjadi lemah akibat penyakit
tersebut, menjadi lemah dan tidak berdaya sungguh membuah hati berfikir,
bahwa hidup akan selalu berubah dan penuh dengan suatu ketidakpastian,
sesuatu yang kepastian dalam hidup hanyalah sebuah ketidakpastian.

Sesuatu yang pasti adalah ketidakpastian.  Tidak ada sesuatu pun yang pasti
selain ketidakpastian itu.Lebih menarik lagi bila kita sedikit mengkaitkan
dengan kehidupan sehari-hari, misalnya:Sesuatu yang pasti akan hari esok
adalah bahwa hari esok itu tidak pasti. dengan ketidakpastian ini kita
menjadi ingin menyiapkan diri menghadapinya. karena manusia hidup dari
ketidakpastian Jika segalanya sudah pasti maka kemanusiaan hilang artinya.

Menurut ahli motivasi Maslow kebutuhan dasar manusia salah satunya adalah
keinginan untuk mendapatkan hal-hal yang pasti-pasti merupakan sesuatu yang
menjadi kebutuhan utama manusia dalam kehidupan. Dengan mempunyai keinginan
tersebut sebetulnya kita berhadapan dengan sebuah ketidakpastian karena
kehidupan kita sehari-hari sendiri sudah penuh ketidak-pastian. Setiap kali
bangun pagi, kita sudah menghadapi dunia yang penuh ketidak-pastian. Kita
memang sudah membuat berbagai perencanaan, tetapi Bisakah  kita memastikan
bahwa apa yang sudah terencana tersebut pasti 100 peren terlaksana sesuai
dengan rencana yang sudah dibuat.

Bisakah kita berhenti untuk khawatir menghadapi sebuah ketidakpastian,
Mengkhawatirkan untuk berhenti Khawatir sudah menambah kekhawatiran diri
sendiri. Apa yang membuat manusia khawatir dalam hidup ini? Tidak bisa
hidup? Karena tidak ada makanan dan pakaian maka tidak bisa hidup? Itu
kekhawatiran dari beberapa persen penduduk dunia ini yang sedang hidup dalam
kelaparan. Tapi, apa yang menjadi kekhawatiran dari orang-orang yang tidak
kelaparan? Tidak ada jaminan masa depan? Tidak ada jaminan untuk tetap
mempertahankan segala kesenangan dan kenikmatan?  bukankah memang semuanya
itu tidak bisa dipertahankan dan suatu saat pasti hilang?! Hanya tinggal
menunggu waktu untuk menghadapi semuanya, karena semuanya sementara dan
terakhir kita harus mati dan meninggalkan semuanya..Kalau memang sudah pasti
untuk kehilangan semuanya, mengapa harus khawatir dan merasa tidak pasti?
Mengapa bukan mempersiapkan diri untuk kehilangan segala sesuatu dan
menghadapi saat seperti itu? Bukankah itu lebih realistis?

Ketidakpastian seperti  memang tidak pernah dapat diduga, tak terkirakan.
dan kalau sudah begini, memang percaya tidak percaya, apa saja bisa berubah
diluar bayangan sebelumnya.kehidupan itu bisa berubah pada waktu yang kita
tidak pernah tahu kapan. karena manusia tidak dapat memahami bagian-bagian
temporal dalam hidupnya secara keseluruhan. Dari apa yang terjadi hari ini
kita tidak bisa memahami kehidupan kita di kemudian hari. tapi jangan
khawatir dengan ketidak pastian karena dalam ketidakpastian kutemukan
harapan, dalam ketidakaturan kutemukan cinta, dalam ketidakjelasan kutemukan
cahaya. berharap ada banyak pertanyaan  agar ada banyak tantangan untuk
tumbuh dan berkembang!

Memang, hidup ini tidak pasti. Siapa yang bisa memastikan kehidupan ini?
Tidak ada yang bisa memastikan. Hidup ini terus mengalami perubahan dan jika
kita tidak bisa menerima perubahan itu, kita menjadi stres luar biasa. Pada
umumnya kita tidak mau adanya perubahan dan ingin segala sesuatunya tetap.
Sikap seperti inilah yang membuat kita cemas, bingung, khawatir, dan ragu
menghadapi hidup.Sikap batin yang positif sangat berguna bagi kita untuk
menghadapi ketidakpastian hidup. Diperlukan kekuatan yang benar-benar
mengarahkan kita kepada perjuangan hidup dan membutuhkan waktu yang lama.
Perjuangan kita belum usai sebelum kita mencapai pencerahan. Namun, yang
terpenting bagi diri kita adalah membiasakan membangun mental untuk
menghadapi hidup ini.karena ketidakpastian akan menumbuhkan sebuah harapan
yang akan membawa sebuah kepastian dalam hidup manusia.Ketidakpastian adalah
salah satu tantangan untuk mencari Kepastian Hidup. Dalam mengarungi hidup
ini diperlukan ketangguhan, kesabaran, dan Sebuah harapan untuk membuat
Kepastian dalam ketidakpastian Hidup...


Depok, 8 April 2009
Erwin Arianato
http://erwin.arianto.blogspot.com*

-- 
Best Regard
Erwin Arianto,SE
エルイン アリアント (内部監査事務局)
-------------------------------------
SINCERITY, SPEED,  INOVATION & INDEPENDENCY


[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke