[assunnah] Re: Pembahasan tentang valentine day

2013-02-09 Terurut Topik fitmuth
--- In assunnah@yahoogroups.com, Wahyudi Assunnah  wrote:
 Mohon bisa dishare pembahasan tentang valentine day
 Jazakallohu khairon katsiron
 Sent from Yahoo! Mail on Android

HUKUM MERAYAKAN VALENTINE'S DAY


Oleh
Syaikh Muhammad bin Shalih Al-Utsaimin
http://almanhaj.or.id/content/843/slash/0/hukum-merayakan-valentins-day/


Pertanyaan:
Syaikh Muhammad bin Shalih Al-Utsaimin ditanya : Akhir-akhir ini telah merebak 
perayaan valentin's day -terutama di kalangan para pelajar putri-, padahal ini 
merupakan hari raya kaum Nashrani. Mereka mengenakan pakaian berwarna merah dan 
saling bertukar bunga berwarna merah.. Kami mohon perkenan Syaikh untuk 
menerangkan hukum perayaan semacam ini, dan apa saran Syaikh untuk kaum 
muslimin sehubungan dengan masalah-masalah seperti ini. Semoga Allah menjaga 
dan memelihara Syaikh.

Jawaban
Tidak boleh merayakan valentin's day karena sebab-sebab berikut:

Pertama: Bahwa itu adalah hari raya bid'ah, tidak ada dasarnya dalam syari'at.

Kedua: Bahwa itu akan menimbulkan kecengengen dan kecemburuan.

Ketiga: Bahwa itu akan menyebabkan sibuknya hati dengan perkara-perkara bodoh 
yang bertolak belakang dengan tuntunan para salaf.

Karena itu, pada hari tersebut tidak boleh ada simbol-simbol perayaan, baik 
berupa makanan, minuman, pakaian, saling memberi hadiah, ataupun lainnya.

Hendaknya setiap muslim merasa mulia dengan agamanya dan tidak merendahkan diri 
dengan menuruti setiap ajakan. Semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala melindungi kaum 
muslimin dari setiap fitnah, baik yang nyata maupun yang tersembunyi, dan 
semoga Allah senantiasa membimbing kita dengan bimbingan dan petunjukNya.


Fatawa Syaikh Ibnu Utsaimin, tanggal 5/11/1420 H yanq beliau tandatangani.

HUKUM MERAYAKAN VELAENTINE'S DAY

Oleh
Al-Lajnah Ad-Da' imah lil Buhuts Al-'Ilmiyah wal Ifta'


Pertanyaan
Al-Lajnah Ad-Da' imah lil Buhuts Al-'Ilmiyah wal Ifta' ditanya : Setiap 
tahunnya, pada tanggal 14 Februari, sebagian orang merayakan valentin's day. 
Mereka saling betukar hadiah berupa bunga merah, mengenakan pakaian berwarna 
merah, saling mengucapkan selamat dan sebagian toko atau produsen permen 
membuat atau menyediakan permen-permen yang berwarna merah lengkap dengan 
gambar hati, bahkan sebagian toko mengiklankan produk-produknya yang dibuat 
khusus untuk hari tersebut. Bagaimana pendapat Syaikh tentang:

Pertama: Merayakan hari tersebut?
Kedua: Membeli produk-produk khusus tersebut pada hari itu?
Ketiga: Transaksi jual beli di toko (yang tidak ikut merayakan) yang menjual 
barang yang bisa dihadiahkan pada hari tersebut, kepada orang yang hendak 
merayakannya?
Semoga Allah membalas Syaikh dengan kebaikan.

Jawaban.
Berdasarkan dalil-dalil dari Al-Kitab dan As-Sunnah, para pendahulu umat 
sepakat menyatakan bahwa hari raya dalam Islam hanya ada dua, yaitu Idul Fithri 
dan Idul Adha, selain itu, semua hari raya yang berkaitan dengan seseorang, 
kelompok, peristiwa atau lainnya adalah bid'ah, kaum muslimin tidak boleh 
melakukannya, mengakuinya, menampakkan kegembiraan karenanya dan membantu 
terselenggaranya, karena perbuatan ini merupakan perbuatan yang melanggar 
batas-batas Allah, sehingga dengan begitu pelakunya berarti telah berbuat 
aniaya terhadap dirinya sendiri. Jika hari raya itu merupakan simbol 
orang-orang kafir, maka ini merupakan dosa lainnya, karena dengan begitu 
berarti telah bertasyabbuh (menyerupai) mereka di samping merupakan keloyalan 
terhadap mereka, padahal Allah Subhanahu wa Ta’ala telah melarang kaum mukminin 
ber-tasyabbuh dengan mereka dan loyal terhadap mereka di dalam KitabNya yang 
mulia, dan telah diriwayatkan secara pasti dari Nabi Shallallahu ‘alaihi wa 
sallam, bahwa beliau bersabda,

Artinya : Barangsiapa menyerupai suatu kaum, berarti ia termasuk golongan 
mereka [1]

Valentin's day termasuk jenis yang disebutkan tadi, karena merupakan hari raya 
Nashrani, maka seorang muslim yang beriman kepada Allah dan Hari Akhir tidak 
boleh melakukannya, mengakuinya atau ikut mengucapkan selamat, bahkan 
seharusnya me-ninggalkannya dan menjauhinya sebagai sikap taat terhadap Allah 
dan RasulNya serta untuk menjauhi sebab-sebab yang bisa menimbulkan kemurkaan 
Allah dan siksaNya. Lain dari itu, diharamkan atas setiap muslim untuk membantu 
penyelenggaraan hari raya tersebut dan hari raya lainnya yang diharamkan, baik 
itu berupa makanan, minuman, penjualan, pembelian, produk, hadiah, surat, iklan 
dan sebagainya, karena semua ini termasuk tolong menolong dalam perbuatan dosa 
dan permusuhan serta maksiat terhadap Allah dan RasulNya, sementara Allah 
Subhanahu wa Ta’ala telah berfirman,

Artinya : Dan tolong-menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebajikan dan taqwa, 
dan jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa dan pelanggaran. Dan bertaqwalah 
kamu kepada Allah, sesungguhnya Allah amat berat siksaNya [Al-Ma'idah : 2]

Dari itu, hendaknya setiap muslim berpegang teguh dengan Al-Kitab dan As-Sunnah 
dalam semua kondisi, lebih-lebih pada saat-saat terjadinya fitnah dan banyaknya 

[assunnah] Aku meninggalkannya karena Allah

2013-02-09 Terurut Topik Prada Aisyah
AKU MENINGGALKANNYA KARENA ALLAH…

http://www.firanda.com/index.php/artikel/aqidah/365-aku-meninggalkannya-karena-allah

Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda :

إِنَّكَ لَنْ تَدَعَ شَيْئًا للهِ عَزَّ وَجَلَّ إِلاَّ بَدَّلَكَ اللهُ
بِهِ مَا هُوَ خَيْرٌ لَكَ مِنْهُ

Sesungguhnya tidaklah engkau meninggalkan sesuatu karena Allah 'Azza
wa Jalla, kecuali Allah akan menggantikannya bagimu dengan yang lebih
baik bagimu (HR Ahmad no 23074)


Fiqh Hadits :

PERTAMA : Lafal ( شَيْئًا= sesuatu), adalah kalimat nakiroh dalam
konteks kalimat nafyi (negatif) memberikan faedah keumuman. Artinya
sesuatu apa saja yang engkau tinggalkan karena Allah…

Bisa jadi sesuatu yang ditinggalkan adalah :

(1) Perkara yang haram yang sangat mungkin ia lakukan, akan tetapi ia
meninggalkannya karena Allah, seperti

Seseorang yang kaya raya karena bekerja sebagai pegawai instansi
yang berpenghasilan riba, lalu ia meninggalkan pekerjaan yang
menggiurkan tersebut.

Seseorang yang hatinya tergerak untuk bermaksiat, sangat
berkesempatan untuk berzina, atau untuk menyaksikan tayangan-tayangan
yang haram dan vulgar, lalu ia meninggalkannya karena Allah

Seseorang yang diajak untuk bermaksiat…akan tetapi ia
meninggalkannya karena Allah.


(2) Perkara yang halal, akan tetapi ditinggalkan karena ada
kemaslahatan yang besar. Contohnya :

Seseorang memiliki harta untuk membeli sesuatu yang ia sukai, akan
tetapi ada panggilan untuk melaksanakan ibadah umroh yang juga
membutuhkan dana yang besar, maka iapun meninggalkan perkara yang ia
sukai karena Allah demi menjalankan ibadah umroh

Seseorang yang memiliki harta untuk membeli kebutuhannya, akan
tetapi ternyata ada kerabatnya atau saudaranya sesama muslim yang
membutuhkan bantuannya, maka iapun meninggalkan untuk membeli
kebutuhannya tersebut demi untuk membantu saudaranya tersebut.

Seseorang yang dipanggil untuk bertamsya gratisan, dan ia sangat
senang untuk melakukan tamasya tersebut, akan tetapi ternyata jadwal
tamasya tersebut bertepatan dengan jadwal pengajian. Lalu iapun
meninggalkan tamasya tersebut agar bisa mengikuti pengajian.


(3) Perkara yang telah digariskan oleh Allah, terpaksa ia tinggalkan,
akan tetapi ia meninggalkannya dengan niat karena Allah. Contohnya :
seseorang yang terpaksa meninggalkan harta dan tanah kelahirannya
karena ditekan oleh orang-orang kafir. Meskipun bentuknya ia
meninggalkan harta dan tanah kelahirannya secara terpaksa karena
intimidasi kaum kuffar, akan tetapi jika ia meninggalkannya karena
Allah maka ia telah masuk dalam keumuman hadits di atas.

KEDUA : Lafal (  لِلَّهِ= Karena Allah), mengingatkan bahwa motivasi
untuk meninggalkan sesuatu tersebut harus semata-mata karena Allah.
Karenanya tidaklah termasuk dalam kategori Karena Allah :

Seseorang yang meninggalkan kemaksiatan akan tetapi semata-mata
karena takut cibiran dan celaan masyarakat

Seseorang yang meninggalkan kemaksiatan karena takut kesehatannya
terganggu. Seperti seseorang yang meninggalkan rokok dan bir, karena
khawatir akan terkena penyakit paru-paru atau penyakit yang lainnya.

Seseorang yang meninggalkan kemaksiatan karena ingin dipuji oleh masyarakat.

Seseorang yang meninggalkan pekerjaan yang haram karena tidak enak
sama teman-temannya.


Karenanya permasalahan Karena Allah merupakan perkara yang sangat
urgen, karena ini adalah penentu tentang terwujudkannya janji Allah
untuk menggantikan dengan yang lebih baik dari perkara-perkara yang
ditinggalkan.



KETIGA : Lafal (بَدَّلَكَ اللهُ بِهِ مَا هُوَ خَيْرٌ منه = Allah akan
menggantikan yang lebih baik bagimu daripada yang kau tinggalkan)

Lafal (ما = yang lebih baik) adalah ما al-maushuulah, yang dalam
kaidah juga memberikan faedah keumuman. Karenanya bisa jadi:

Allah menggantikan sesuatu yang ditinggalkan karena Allah dengan
perkara yang sejenis dengan perkara yang ditinggalkan, hanya saja
lebih baik

Allah mengganti dengan perkara yang lebih baik akan tetapi tidak
sejenis dengan perkara yang ditinggalkan

Allah menggantikan baginya dengan menghilangkan atau memalingkan
darinya musibah atau bencana atau kesulitan yang tadinya akan
menghadangnya.




KEEMPAT : Contoh-contoh kisah akan bukti hadits ini

Realita banyak mencontohkan akan bukti hadits ini, diantaranya

(1) Para sahabat kaum muhajirin yang harus meninggalkan tanah air
mereka, rumah, serta harta mereka demi untuk berhijrah ke Madinah
sehingga bisa beribadah kepada Allah dengan baik tanpa diintimidasi
oleh kaum musyrikin Arab. Akhirnya Allah menggantikan bagi mereka
harta yang lebih banyak dan kekuasaan serta kemenangan atas kaum
musyrikin. Bahkan Allah menjadikan mereka menguasai kembali tanah air
mereka Mekah. (lihat Tafsiir Ibnu Katsiir 4/572)

(2) Kisah Nabi Sulaiman 'alaihis salaam yang meninggalkan kuda-kuda
kesenangannnya dengan menyembelih kuda-kuda tersebut karena kuda-kuda
tersebut telah melalaikan beliau hingga tidak sempat sholat di petang
hari hingga matahari tenggelam. Ia pun menyembelih kuda-kuda 

[assunnah] Tanya : makanan ulang tahun

2013-02-09 Terurut Topik yahya abdurrahman
Assalamu'alaikum, 
Ustadz..., perayaan hari ulang tahun sdh diketahui bersama bahwa acara tersebut 
merupakan budaya dari luar Islam dan kaum muslimin diperintahkan utk 
menyelisihinya.
Pertanyaan : bagaimana sikap kita jika yg merayakan adalah atasan kita di 
kantor? Lalu bagaimana status makanannya? Apakah boleh kita memakannya?
Jazakumullaahu khairan.

Sent from Yahoo! Mail on Android



[assunnah] Pembagian Warisan Para Nabi

2013-02-09 Terurut Topik sapta
السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ 
 
Hadirilah pembagian warisan para Nabi, 

Ahad 10 Februari 2013 
pukul 08:00 - 10:00 
di masjid al iman, 
bersama Ustadz Saleh Umri, Lc.
Tema : Qoulul Mufid, Syarah Kitab Tauhid, buah pena Syaikh Utsaimin 
rahimahullah. 

Semoga Allah memudahkan bagi kita, jalan menuju surga-Nya. 
آمــين يا رب العالمين
 
Wassalam





Website anda http://www.almanhaj.or.id
Berhenti berlangganan: assunnah-unsubscr...@yahoogroups.com
Ketentuan posting : http://milis.assunnah.or.id/aturanmilis/
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/assunnah/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/assunnah/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
assunnah-dig...@yahoogroups.com 
assunnah-fullfeatu...@yahoogroups.com

* To unsubscribe from this group, send an email to:
assunnah-unsubscr...@yahoogroups.com

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/



[assunnah] OOT: Lowongan kerja DOTNET Developer di UAE

2013-02-09 Terurut Topik Budhi S.

Assalaamu'alaikum,

Berikut ana teruskan informasi lowongan kerja sebagai *DOTNET Developer 
*di *United Arab Emirates* (*UAE*).


Berikut kualifikasi lowongan kerja sebagai DOTNET Developer tersebut.
-
*DOT NET(C#) Developer*

*Major Job Responsibility:*
- Develop /Maintain the DOTNET(C#) code using designated product 
technology architecture and frame works.
- Work effectively with Development Team and broader organization to 
develop class models, module design, queries, views, stored procedures, 
packages and triggers.
- Work with Integration Team in the development of external system 
interfaces.

- Optimize DOTNET code to improve response time and throughput.
- Provides reasonable task and project cost/effort estimates.
- Prepare and maintain technical documentation.
- Ensures timely, effective, and quality delivery of software into 
production.

- Skill transfer to in-house resources.
- Establish / Maintain / practice an acceptable working process for all 
the tasks in-hand.
- Manage and lead project team members and provide technical design, 
coding assistance to the team to accomplish the project deliverables as 
planned/scoped.
- Perform Research and Development on newest technical components and 
make recommendations to increase productivity and business value of the 
applications.

- Provide Level-2 support for Production users.
- Provide active support development administrator in source control / 
version build / patch build and software deployment.
- Develop user stories, Test Cases, Unit Testing and technical 
documentation.


*Required Skill Set**:*
- In depth knowledge with the .Net framework development (.Net 4.0, 3.5, 
2.0, WPF, Windows Forms, WCF, ASP.Net).
- Proficiency in C#.net or ASP.net, C++, OOPS, COM, DCOM, ADO.NET, XML, 
XML Schema, XSLT  SQL Server, UML diagrams.

- Good working knowledge of design patterns.
- Should be well versed with Data Structures  algorithms, 
Multithreading and optimization techniques.
- Should have capabilities to develop the core modules/components and 
manage small team if required and should have experience in one or more 
complete life cycle modules.
- Should have working experience in multiple operating systems, Windows, 
Unix and Linux/Solaris.

- Should have Database design and PL/SQL coding experience on Oracle.
- Good familiarity with TFS, CVS, Bugzilla, Per Force and etc.
- Good Understanding of software development lifecycle and exposure to 
AGILE and SCRUM methodologies.
- Strong analytical and problem solving skills and Excellent verbal and 
written communication skills with Proficient in MS Office Suite.
- Self-starter with excellent interpersonal, motivational, and 
facilitation skills.

- Strong experience writing DDL, DML, and complex queries in Oracle SQL.
- Strong knowledge of best practices related to database design, data 
integrity, and normalization.

- Effective verbal and written communication.
- Very Systematic and organized worker.
- Strong knowledge and use of development methodologies, standards and 
procedures.
- Ability to multi-task and provide expertise for multiple development 
teams across concurrent project tasks.
- Ability to provide technical guidance to junior team members and 
consult with other application developers.
- In-depth experience with Windows servers and good knowledge of UNIX/ 
Linux operating systems.
- Ability to lead projects from requirements gathering through user 
acceptance.

- Excellent problem solving skills.
- Experience with productivity tools including office packages, DB tools 
etc.

- Experience in Documenting technical specifications.
- Provide metrics and project planning updates for the development effort.
- Programming skill in JAVA is definite advantage.
- Work experience with GIS, BINGMAPS will be desirable.

*Additional Qualification**:*
- Minimum Bachelor of Engineering degree in Computer Science, 
Information Systems or related technical field is desired with 
grade/marks of more than 7/70%, from tier-1 or tier-2 universities.

- 4+ years of experience working with DOT NET in an application development.
- Microsoft certification on application development using DOTNET will 
be an added advantage.

-

Bagi ikhwan yang berminat, mohon dapat mengirimkan CV-nya ke alamat 
email berikut:

   mih...@firstselectuae.com

Ini pesan yang ana terima dari Ms. Mihraz via email.
---
As discussed, attached is the JD for DOTNET Developer position, if you 
have any friends, relative suitable for the post offer appreciate your 
support, the CV's should be reach me before *February 14, 2013*.

---

Berikut informasi mengenai Ms. Mihraz, darimana ana memperoleh informasi 
lowongan kerja DOTNET Developer.

---
Ms. Mihraz
Recruitment Consultant
First Select UAE
P.O. Box 6314
Abu Dhabi, UAE
Tel: 00971 (0) 2-6763262 - Ext 204
Fax: 00971 (0) 2-6763267
Email: mih...@firstselectuae.com
Web Site: www.fsi.jobs
---

*Catatan:*
Bagi antum yang berminat untuk mengisi 

[assunnah] Pesan Moral Dari Kisah Ashhabul-Kahfi (2)

2013-02-09 Terurut Topik Prada Aisyah
PESAN MORAL DARI KISAH ASHABUL-KAHFI

Oleh
Ustadz Muhammad 'Ashim bin Musthofa
http://almanhaj.or.id/content/3513/slash/0/pesan-moral-dari-kisah-ashhabul-kahfi-2/

وَكَذَٰلِكَ بَعَثْنَاهُمْ لِيَتَسَاءَلُوا بَيْنَهُمْ ۚ قَالَ قَائِلٌ
مِنْهُمْ كَمْ لَبِثْتُمْ ۖ قَالُوا لَبِثْنَا يَوْمًا أَوْ بَعْضَ
يَوْمٍ ۚ قَالُوا رَبُّكُمْ أَعْلَمُ بِمَا لَبِثْتُمْ فَابْعَثُوا
أَحَدَكُمْ بِوَرِقِكُمْ هَٰذِهِ إِلَى الْمَدِينَةِ فَلْيَنْظُرْ
أَيُّهَا أَزْكَىٰ طَعَامًا فَلْيَأْتِكُمْ بِرِزْقٍ مِنْهُ
وَلْيَتَلَطَّفْ وَلَا يُشْعِرَنَّ بِكُمْ أَحَدًا

Dan demikianlah Kami bangunkan mereka agar mereka saling bertanya di
antara mereka sendiri. Berkatalah salah seorang di antara mereka:
Sudah berapa lamakah kamu berada (di sini). Mereka menjawab: Kita
berada (di sini) sehari atau setengah hari. Berkata (yang lain lagi):
Rabb kamu lebih mengetahui berapa lama kamu berada (di sini). Maka
suruhlah salah seorang di antara kamu pergi ke kota dengan membawa
uang perakmu ini, dan hendaklah dia lihat manakah makanan yang lebih
baik, maka hendaklah dia membawa makanan itu untukmu, dan hendaklah ia
berlaku lemah lembut dan janganlah sekali-kali menceritakan halmu
kepada seorangpun. [al-Kahfi/18:19].

Allah Azza wa Jalla mengabarkan pada ayat yang mulia ini, bahwa Dia
membangunkan ash-habul kahfi dari tidur panjang mereka, dalam keadaan
fisik, rambut dan kulit yang sehat seperti kondisi semula, tanpa
mengalami perubahan sedikit pun. Tujuannya, supaya saling bertanya di
antara mereka mengenai berapa lama mereka tidur. Sebagian menjawab,
seharian penuh atau beberapa saat saja. Sebagian lain menyerahkan
pengetahuan tentang waktu tersebut kepada Allah Azza wa Jalla.[1]

Lebih spesifik lagi Imam ath-Thabari rahimahullah menyebutkan tujuan
mereka dibangunkan ialah agar mereka mengetahui betapa agung kekuasaan
Allah, keajaiban perbuatan-Nya atas makhluk ciptaan-Nya, pembelaan-Nya
terhadap para wali-Nya, dan supaya mereka semakin mengetahui secara
jelas kondisi mereka, yakni keberdaan mereka yang benar-benar berlepas
diri dari peribadahan kepada berhala, dan mengikhlaskan ibadah hanya
kepada Allah semata.[2]

Di sini, Allah Subhanahu wa Ta’ala belum menjelaskan masa yang mereka
pertanyakan. Akan tetapi, di ayat berikutnya, Allah Subhanahu wa
Ta’ala menerangkan masa tidur mereka selama 300 tahun berdasarkan
peredaran matahari, atau 309 tahun berdasarkan peredaran bulan.

Selanjutnya mereka mengalihkan tema pembicaraan pada obyek yang lebih
penting. Yaitu, kebutuhan terhadap makanan dan minuman. Maka diutuslah
seseorang di antara mereka untuk pergi ke kota yang mereka tinggalkan
dengan membawa uang perak yang pada waktu pergi dahulu dibawanya dari
rumah[3].

Berkaitan dengan makna azka tha'aman, terdapat dua keterangan dari ulama.

Imam ath-Thabari rahimahullah, Imam Ibnu Katsir rahimahullah dan
Syaikh asy-Syinqithi rahimahullah merajihkan bahwa pengertian azka
tha'aman adalah makanan halal, tidak mengandung barang haram atau
syubhat. Karena inilah perintah dari Allah kepada para rasul dan kaum
Mukminin. Sehingga, pilihan yang cocok dengan kondisi para pemuda
pilihan lagi bertakwa itu dalam masalah makanan, yakni makanan halal
dan yang bersih, baik makanan itu sedikit maupun banyak, sehingga
tidak bermakna makanan dengan jumlah yang banyak, seperti dipegangi
oleh sebagian orang.[4]

Sedangkan Syaikh as-Sa'di rahimahullah, beliau lebih condong
memaknaninya dengan makanan yang paling bagus. Maksudnya, makanan
terbaik dan paling lezat. Barangkali pendapatn inilah yang banyak
dijadikan sandaran oleh kebanyakan ahli tafsir yang mengatakan bahwa
mereka itu merupakan anak-anak raja. Karena itu, ia memerintahkan agar
membeli makanan yang paling bagus yang menjadi kebiasaan santapan
orang-orang kaya.[5]

Mereka juga berpesan agar ia berperilaku ramah ketika dalam perjalanan
ke kota, saat membeli dan dalam perjalanan pulangnya. Begitu pula,
mereka diperintahkan supaya menutup diri dalam urusannya, dan tidak
menceritakan keadaan teman-temannya, jangan sampai membocorkannya
kepada seorang pun.[6]

إِنَّهُمْ إِنْ يَظْهَرُوا عَلَيْكُمْ يَرْجُمُوكُمْ أَوْ يُعِيدُوكُمْ
فِي مِلَّتِهِمْ وَلَنْ تُفْلِحُوا إِذًا أَبَدًا

Sesungguhnya jika mereka dapat mengetahui tempatmu, niscaya mereka
akan melempar kamu dengan batu, atau memaksamu kembali kepada agama
mereka, dan jika demikian niscaya kamu tidak akan beruntung
selama-lamanya. [al-Kahfi/18:20]

Mereka menyebutkan mengapa pesan itu disampaikan. Alasannya, bila
keberadaan mereka diketahui dan kemudian tertangkap, dikhawatirkan
mereka akan menghadapi satu dari dua pilihan sulit. Dirajam dengan
lemparan batu. Atau manusia akan menguji keteguhan dalam beragama dan
memurtadkan mereka untuk kembali memeluk ajaran penduduk setempat,
yaitu agama kekufuran. Apabila mereka (para pemuda itu) menyepakati
keinginan pemerintah masa itu untuk kembali memeluk kepercayaan
sebelumya, maka tidak ada keberuntungan sedikit pun bagi mereka baik
di dunia maupun akhirat.[7]

Ancaman semacam itu, yaitu melancarkan gangguan dan siksaan, atau