Re: [balita-anda] Bagaimana menganjar anak tidak mencoret dinding

2003-01-03 Terurut Topik Mama Kayra
Dear bunda Keefe,

Gimana kalo dinding rumahnya dilapisin kertas gulungan. Saya gak tau apa
istilahnya dan fungsinya buat apa, tapi lebarnya sekitar 1 meter, jadi
lumayanlah buat 'melindungi' tembok :)
Mungkin netter lain ada yg punya informasi lebih jelas mengenai jenis kertas
ini. Kalo gak salah sih bisa dibeli di toko kertas atau toko atk yg besar.
Mencoret2 itu salah satu jenis kreatifitas anak, jadi menurut saya sih
daripada dilarang, mending diakalin aja.

Maaf kalo gak berkenan, semoga berguna,

Salam,
mama Kayra

- Original Message -
From: vivid [EMAIL PROTECTED]
To: [EMAIL PROTECTED]
Sent: Friday, January 03, 2003 1:31 PM
Subject: [balita-anda] Bagaimana menganjar anak tidak mencoret dinding


 Dear Netter.

 Saya bundanya Keefe, ingin menanyakan bagaimana cara mengajarkan agar
Keefe
 tidak mencoret coret dinding, karena sepertinya Keefe sangat menikmati
 apabila mencoret dan saya memintanya untuk tidak mencoret maka my baby itu
 makin semangat untuk menjaili bundanya dengan semakin mencoret.

 Mohon sharing dari netter, apabila ada pengalaman mengenai hal yang sama

 salam
 Bunda keefe




 Ikuti polling TELKOM Memo 166 di www.plasa.com dan menangkan hadiah masing-masing Rp 
250.000 tunai
 

-
 Parade Parcel Indokado 2002-2003 - Buy 10, Get One Free!  
http://www.indokado.com/parcel2002.html
 Info balita, http://www.balita-anda.com
 Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]




Re: [balita-anda] Kapan anak mulai dititah

2002-12-13 Terurut Topik Mama Kayra
Dear mbak Flora,

Anak saya juga dulu begitu, seneng bgt kalo diajak 'jalan'. Tapi yg perlu
diperhatikan adalah jalannya harus 'melayang' karena kakinya blm kuat.jadi
kita tahan di ketiaknya. Memang bikin tangan kita pegal banget sih :)
Solusinya saya dan suami berhadapan dan bergantian 'menitah' sebanyak 3 atau
4 langkah. Pokoknya asal kaki atau ujung kakinya saja menyentuh lantai dia
sudah kegirangan :). Sampai sekarang Alhamdulillah gak pernah ada masalah
dgn kakinya. Di usia 7,5 bulan dia sudah bisa berdiri sendiri di boks atau
kerta dorongnya (itu yg bikin saya senewen krn sekarang gak bisa ditinggal
sedetikpun di kereta dorong hehehe)

Salam,
mama Kayra
- Original Message -
From: [EMAIL PROTECTED]
To: [EMAIL PROTECTED]
Sent: Thursday, December 12, 2002 1:50 PM
Subject: [balita-anda] Kapan anak mulai dititah



 Dear Netters,

 Anak saya umur 5 bulan dan sudah dari bulan lalu bisa tengkurap sambil
 angkat-angkat pantat. Mungkin maksudnya dari posisi tengkurap mau kembali
 ke posisi telentang. Karena belum bisa balik ke posisi telentang, biasanya
 dia suka frustrasi dan nangis. Kalo sudah begitu, saya dan pengasuhnya
 membantu membalikkan badannya ke posisi telentang atau kita angkat
badannya
 (dalam posisi berdiri). Nah dalam posisi ini biasanya kakinya langsung
 nendang-nendang seperti layaknya mau berjalan. Akhir-akhir ini badannya
 biasa kita pegang di bawah lengan ketiak dan kita titah sehingga dia bisa
 'berjalan' ke depan wha dia kelihatan senang sekali dan mulai gerakkin
 kakinya ke sana kemari . Kalau pas lagi rewel, lantas kita berdirikan dan
 titah seperti itu, langsung dia jadi ketawa kegirangan.
 Saya kepikir juga untuk membeli baby walker, tapi kayaknya belum waktunya
 ya karena anak saya kan masih belum bisa duduk sendiri. Sekarang kita
 dudukan di pangkuan kita sih bisa aja tapi tetap harus kita sangga karena
 badanya masih oleng ke sana kemari.

 Nha kakak saya melarang saya menitah anak itu , masih terlalu kecil
 katanya. Lagian punggung anak saya kan masih belum kuat jadi belum boleh
 didudukkan atau dititah..takut nanti kenapa-kenapa gitu.

 Gimana nih bapak/ibu, minta pendapat dan bagi pengalamannya ya.

 Salam,
 -F-




 -
  Parade Parcel Indokado 2002-2003 - Buy 10, Get One Free! 
http://www.indokado.com/parcel2002.html
  Info balita, http://www.balita-anda.com
  Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]




 Ikuti polling TELKOM Memo 166 di www.plasa.com dan menangkan hadiah masing-masing Rp 
250.000 tunai
 

-
 Parade Parcel Indokado 2002-2003 - Buy 10, Get One Free!  
http://www.indokado.com/parcel2002.html
 Info balita, http://www.balita-anda.com
 Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]