Dear netters,

Sebelumnya saya mohon maaf jika pertanyaan saya (teman saya) ini tidak
sesuai dengan milis ini.
Temanku titip pertanyaan mengenai penyakit Kanker Leher Rahim, karena ibunya
sedang menderita penyakit ini. Beliau sangat mengharapkan sekali pendapat,
jawaban, sharing pengalaman (jika ada) atau apalah mengenai penyakit ini.
Pertanyaannya ;
1.      Ada berapa tingkatan/stadium pada penyakit Kanker Rahim?
2.      Adakah yang dapat menjelaskan/menguraikan masing-masing stadium pada
penyakit tersebut, misalnya gejala-gejala yang dirasakan si penderita,
pengobatannya, dll.
3.      Berapa rentang waktu yang diperkirakan untuk tiap-tiap stadium dapat
meningkat ke stadium berikutnya.
4.      Dari masing-masing stadium tersebut berapa % kemungkinan untuk bisa
sembuh bagi si penderita.
5.      Apakah faktor usia (63 th) dan sejarah penyakit diabetes mellitus
(+/- 5 th) dan jantung (+/- 3 th) menjadi factor pemicu/stimulan untuk
penyakit kanker rahim?
6.      Bagaimana pengobatan medis untuk penyakit ini?
7.      Adakah pengobatan alternatif?

Demikianlah pertanyaannya.
Supaya tidak mengganggu lalu-lintas komunikasi pada milis ini, sudilah
kiranya untuk menjawab ke alamat email : [EMAIL PROTECTED]
<mailto:[EMAIL PROTECTED]> 
 
Atas nama teman saya, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya
atas jawaban yang diberikan.
Salam,
Sahat Arianto

AYO GALANG SOLIDARITAS UNTUK MEMBANTU KORBAN MUSIBAH DI ACEH & DAN SUMATERA 
UTARA !!!
================
Kirim bunga, http://www.indokado.com
Info balita: http://www.balita-anda.com
Stop berlangganan/unsubscribe dari milis ini, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
Peraturan milis, email ke: [EMAIL PROTECTED]

Kirim email ke