Festival Fotografi Makassar 2008 digelar atas kesadaran bahwa perkembangan fotografi di Makassar satu dekade terakhir cukup signifikan. Hal ini disebabkan oleh besarnya minat masyarakat terhadap aktifitas fotografi. Lahirnya beragam kelompok masyarakat peminat fotografi atau klub foto di kota ini menjadi salah satu tolok ukurnya. Hal tersebut, menginspirasi kami untuk menggelar sebuah kegiatan fotografi yang variatif dan mampu melibatkan kalangan peminat fotografi, membangun apresiasi terhadap aktifitas fotografi, wadah aktualisasi minat & bakat fotografi warga Makassar, pengembangan pengetahuan dan keterampilan fotografi, serta publikasi karya fotografi warga Makassar.
Festival Fotografi Makassar 2008 ini berlangsung dari tanggal 3 – 30 Agustus 2008, bertempat di Pantai Akkarena Tanjung Bunga dan dilaksanakan oleh oleh Perkumpulan Fotografi Makassar (PERFORMA), Manajemen Pantai Akkarena Tanjung Bunga Makassar, Toyota Yaris dan Fren. Festival ini diikuti oleh fotografer-fotografer dari berbagai klub fotografi se-Makassar, dengan kegiatan-kegiatan; PAMERAN Pameran foto akan digelar dalam 2 (dua) sesi di Madrid Assembly Hall Pantai Akkarena Tanjung Bunga Makassar. Pertama adalah; "Pameran Foto 1357 KM" pameran ini menampilkan 30 karya foto yang menampilkan pesona Sulawesi Selatan hasil Tour of Photography 2008 PERFORMA. Kedua; "Pameran Foto Karnaval Kemerdekaan" pameran ini menampilkan karya foto hasil hunting foto HUT Kemerdekaan RI ke-63. Objek foto yang akan ditampilkan adalah segala hal yang berkaitan dengan perayaan peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-63 di Makassar. Termasuk foto-foto hasil hunting foto di Akkarena pada 17-18 agustus. HUNTING Hunting (berburu) Foto ini berlangsung pada 17-18 agustus di area Pantai Akkarena Tanjung Bunga Makassar dan beberapa tempat perayaan peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-63 di Makassar. Beberapa foto hasil dari hunting foto ini akan dipamerkan pada Pameran Foto Karnaval Kemerdekaan setelah melalui proses kurasi. LOMBA Kegiatan lomba fotografi digelar dalam bentuk lomba memotret bagi para fotografer dan masyarakat pengunjung Pantai Akkarena Tanjung Bunga Makassar, digelar dalam bentuk Lomba Motret Model, Lomba Foto Ekspresi, dan Lomba Memotret Balita dan Keluarga. Lomba Motret Model (kategori kamera SLR/Pocket dan kamera HP) digelar pada 10 dan 17 agustus, Lomba Foto Ekspresi pada 17 dan 18 agustus, dan Lomba Memotret Balita dan keluarga pada 24 agustus. SARASEHAN Sarasehan/Diskusi Fotografi digelar untuk melengkapi beragam kegiatan fotografi yang dilaksanakan. Sarasehan ini dilaksanakan pada 24 agustus dengan menghadirkan kritikus seni DR Akhyar Anwar, Koordinator Pewarta Foto Indonesia Makassar Yusuf Ahmad sebagai pembicara dan Pengamat Fotografi Makassar Ilham Halimsyah sebagai moderator. LELANG KARYA Lelang Karya Foto digelar sebagai bentuk apresiasi terhadap karya fotografi dengan menawarkan beberapa karya foto yang dipamerkan. Kegiatan ini dilaksanakan pada 30 agustus di Madrid Assembly Hall Pantai Akkarena Tanjung Bunga Makassar. Sebahagian hasil penjualan karya foto dalam lelang ini akan disumbangkan sebagai dana pendidikan bagi keluarga kurang mampu di Kota Makassar Clossing Seremony Clossing seremony dan pengumuman pemenang lomba dilaksanakan pada 31 Agustus Informasi dan Pendaftaran: Ilo 081355622199 Ipoel 081342221205 Iccang 04115200880 -- Salam blogger, Paccarita-na Angingmammiri.. Angingmammiri [DOT] org