Rekan2 IAGI-netter,
 
Mang Okim termasuk penguji ketiga kandidat ca-pres IAGI 2009-2011. Mang Okim 
rajin menanyai setiap kandidat dengan pertanyaan-pertanyaan yang menukik dan 
nyata.
 
Penghitungan suara yang ditunggu-tunggu oleh hampir seluruh peserta PIT 37 IAGI 
digelar pukul 15.15 tadi sore. Acara berlangsung lancar dan sangat seru. Pak 
Prasiddha dan tim   KPU Ca-Pres IAGI menjalankan fungsinya dengan sangat baik. 
Para peserta riuh, bertepuk tangan, dll. Tak nampak ada pengkubuan di antara 
para peserta sesuai calon yang didukunganya. Kandidat mana pun yang tertinggal 
jumlah suaranya begitu mendapatkan suara langsung ditepuki. Ini praktek 
demokrasi yang baik sekali, tak seperti pilkada yang banyak ributnya.
 
Berikut rekapitulasi hasil Pemilu Ca-Pres IAGI yang sempat saya catat : 
 
jumlah kartu suara masuk : 770
jumlah kartu suara dibatalkan (anulir) : 56
jumlah suara Lambok Hutasoit : 312
jumlah suara Moh. Syaiful : 243
jumlah suara Ridwan Djamaluddin : 159
 
Menurut KPU, ini adalah jumlah kartu suara masuk terbesar yang pernah tercatat 
selama era pemilihan Ketua IAGI dengan cara penghitungan suara. Berita baik, 
artinya partisipasi anggota IAGI meningkat.
 
Dengan demikian, Pak Lambok Hutasoit terpilih menjadi Presiden IAGI periode 
2009-2011 dengan rencana serah terima kepengurusan dari pengurus 2006-2008 
adalah pada Oktober 2008. Selamat Pak Lambok, semoga makin majulah IAGI.
 
salam,
awang

--- On Thu, 8/28/08, miko <[EMAIL PROTECTED]> wrote:

From: miko <[EMAIL PROTECTED]>
Subject: [iagi-net-l] PEMILU PRESIDEN IAGI 2008-2011
To: "IAGI" <iagi-net@iagi.or.id>
Date: Thursday, August 28, 2008, 1:00 PM





Rekan-rekan IAGI yang budiman,
 
Sebentar siang , Ikatan Ahli Geologi Indonesia yang sejak dua hari yang lalu 
melaksanakan Pertemuan Ilmiah Tahunannya yang ke 37 di Hotel Horison Bandung, 
akan memilih Presidennya untuk periode 2008 - 2011. Jabatan bergengsi ini akan 
diperebutkan oleh 3 kandidat President yang seluruhnya memiliki bobot yang 
seimbang yaitu Pak Lambok Hutasoit dari ITB, Pak Ridwan Djamaluddin dari BPPT, 
dan Pak Mohammad Syaiful dari Industri Migas. Di antara beberapa perbedaan  
yang mudah ditebak adalah pada umur mereka yang tercermin dari Nomer Anggota di 
IAGI yaitu masing-masing 0418 untuk Pak Lambok, 1921 untuk Pak Ridwan, dan 1646 
untuk Pak Syaiful.
 
Walaupun masa kampanye telah usai dan kartu-kartu pemilihan sudah masuk di 
kotak suara, kemaren malam dari pukul 19.30 sampai 21.30,   mereka masih saja 
didaulat oleh rekan-rekan peserta PIT untuk  hadir di acara dialog di mana 
mereka didudukkan bersama dan diharuskan menjawab atau mengomentari 
pertanyaan-rtanyaan yang diajukan oleh hadirin. Acara yang sangat menarik ini 
disaksikan oleh Pak Johannas, Pendiri IAGI, dan Pak Sukendar Asikin yang 
bertahan sampai acara berakhir.
 
Di antara banyak pertanyaan dan komentar yang dilontarkan oleh hadirin yang 
sebagian besar menyangkut program kerja, ada satu program yang diusulkan yaitu  
keharusan bagi seorang Presiden IAGI untuk mengunjungi Pengurus Daerah yang 
saat ini berjumlah 18 -19 Pengda. Program kunjungan ini disarankan untuk 
ditetapkan  pada awal-awal kepengurusan sehingga  Pengda yang akan dikunjungi 
dapat mempersiapkan penyambutan yang khas IAGI antara lain seminar, kunjungan 
ke pejabat setempat atau ke objek-objek geologi yang menarik, meresmikan proyek 
IAGI, dan lain-lain.
 
Program kunjungan wajib di atas alhamdulilah ditanggapi positif oleh ketiga 
kandidat Presiden dan bahkan Pak Syaiful kalau terpilih menjanjikan akan 
melaksanakannya dengan biaya sendiri . Keharusan mengunjungi seluruh Pengda 
IAGI ini semoga saja dapat memicu Pengda untuk terus mengeksplorasi 
program-program yang kiranya dapat meningkatkan citra IAGI di wilayah 
setempat ( untuk dipamerkan ke Presidennya ), dan dapat mendorong Presiden IAGI 
untuk mengorbankan sebagian waktunya demi kepentingan dan perkembangan positif 
IAGI di seluruh Indonesia.
 
Gambar di bawah ini memperlihatkan betapa damainya pemilihan Presiden IAGI . 
Ketiga kandidat saling berpegangan tangan dan tersenyum tulus. Semoga siapapun 
yang terpilih dapat dapat meningkatkan peranan dan citra IAGI , baik di tingkat 
regional, nasional, ataupun internasional, Amiiin.
 
Salam batumulia,
Mang Okim


      

Kirim email ke