[id-android] WTI: Garmin Persiapkan Handset Android Untuk Tahun 2010

2009-11-11 Terurut Topik Agus_Hamonangan

Garmin yang sering dikenal dengan alat GPS, dalam berita terbaru
dikatakan bahwa mereka sedang mempersiapkan ponsel dengan OS Android.
Kita sudah mengetahui sebelumnya bahwa Garmin belum lama ini telah
merilis Nuvifone, ponsel GPS-nya.


Sebagian besar pembaca mungkin masih ingat bahwa Nuvifone M20 dan G60
menggunakan OS Windows Mobile 6.1 dan Linux, serta merupakan hasil
kolaborasi antara Garmin dengan Asus. Kedua smartphone ini menggunakan
software Garmin Navigation seperti yang digunakan oleh alat alat GPS
merek Garmin lainnya.

Setelah pihak Google mengumumkan bahwa Google Maps Navigation untuk
Android dapat dipakai secara gratis, Garmin juga mengumumkan rencana
mereka untuk bergabung dengan Android pada tahun 2010 nanti.

Hingga saat ini belum ada informasi lebih detail mengenai Garmin
Android ini, tetapi kita percaya bahwa di bulan bulan mendatang, kita
akan disuguhkan dengan informasi informasi produk Garmin berbasis
Android.

http://www.ligaponsel.com/index.php?option=com_contenttask=viewid=1393Itemid=1
--~--~-~--~~~---~--~~
Google Groups Indonesian Android Community [id-android] group.

To post to this group, send email to id-android@googlegroups.com

To request to subscribe to this group:

Click  http://groups.google.com/group/id-android/  
  Choice Apply for Group Membership

or 

 Please visit the following page:
 http://groups.google.com/group/id-android/subscribe?hl=en-GB  or

To send a message to the owner, visit the following page:
 http://groups.google.com/group/id-android/post?sendowner=1hl=en-GBor   
id.andr...@gmail.com

For more options, visit this group at
http://groups.google.com/group/id-android?hl=en?hl=en-GB

To unsubscribe from this group, send email to
id-android+unsubscr...@googlegroups.com

Indonesian Android Community on Facebook

http://www.facebook.com/group.php?gid=112207700729
-~--~~~~--~~--~--~---



[id-android] WTI: Ponsel Google Tak Jadi Kenyataan

2009-10-31 Terurut Topik Agus_Hamonangan

Sekarang sudah jelas  lupakan Gphone :-)




INILAH.COM, Jakarta – Google telah santer disebut akan menjual telepon
sendiri pada tahun ini. Namun harapan itu telah musnah sekarang.

Kepala pengembangan Android Andy Rubin menegaskan Google tidak akan
membuat ponsel. Ia menyebut Google bukan bisnis yang berhubungan
dengan usaha pembuatan telepon.

Kami tidak membuat perangkat keras, kata Rubin. Kami memungkinkan
orang lain untuk membangun perangkat keras.

Sebelumnya Google memainkan peran penting dalam merancang ponsel
Android, seperti G1. Google menganjurkan desain engsel yang terkenal
di G1, berdasarkan keinginan untuk menawarkan telepon dengan lima
baris keyboard, kata Rubin.

Desain itu ternyata tidak populer dan Rubin menyebutnya sambil
bergurau, bahwa mungkin itulah sebabnya Google tidak membuat sendiri
hardware.

Mendesain telepon secara penuh, mengontrak mitra manufaktur untuk
membangun dan bekerja dengan saluran distribusi untuk memasukkan ke
pasar, itu akan menjadi perubahan mendasar dalam model bisnis
Google, kata Rubin. Dan perusahaan tidak siap untuk melakukannya saat
ini.

Desas-desus ponsel yang disebut Gphone telah muncul bertahun-tahun
yang lalu, jauh sebelum Google secara resmi mengumumkan Android pada
November 2007.

Strategi Google malah memberikan lisensi, bekerja sama dengan pembuat
hardware dan operator mitra untuk menyebarluaskan Android sebagai
sistem operasi mobile pilihan.

Google tidak bertindak seperti Apple yang menawarkan desain hardware
lengkap dengan softwarenya seperti iPhone.[ito]


http://inilah.com/berita/teknologi/2009/10/31/175053/ponsel-google-tak-jadi-kenyataan/
--~--~-~--~~~---~--~~
Google Groups Indonesian Android Community [id-android] group.

To post to this group, send email to id-android@googlegroups.com

To request to subscribe to this group, please visit the following page:
 http://groups.google.com/group/id-android/subscribe?hl=en-GB

To send a message to the owner, visit the following page:
 http://groups.google.com/group/id-android/post?sendowner=1hl=en-GBor   
id.andr...@gmail.com


For more options, visit this group at
http://groups.google.com/group/id-android?hl=en?hl=en-GB

To unsubscribe from this group, send email to
id-android+unsubscr...@googlegroups.com

Indonesian Android Community on Facebook

http://www.facebook.com/group.php?gid=112207700729
-~--~~~~--~~--~--~---



[id-android] WTI: id-android ikut ICE 2009

2009-10-31 Terurut Topik Agus_Hamonangan

Rekan-rekan pecinta android,

id-android turut serta dalam acara akbar Kumpul Bareng Komunitas

INDONESIAN CONSUMUNITY EXPO (ICE) 2009

Hari/tg  l:  Sabtu dan Minggu  21-22 November 2009

Tempat : Plaza  Timur Senayan Gelora Bung Karno, (Tempat masih bisa
berubah)

Untuk ICE 2009 Komunitas id-android bergabung di Stand FPK. Sebab
komunitas id-android baru sebatas pengenalan dan saya belum berani
mengambil 1 stand buat komunitas id-android. Silahkan berkunjung ke
stand Id-android akan bertemu dengan relawan id-android Bro Bayu
Wicaksono.

Nomor stand dan detailnya  akan di update jika sudah dapat kepastian
dari panitia.


Salam ICE 2009

AH





Acara ini diikuti banyak komunitas yang dibagi kedalam beberapa zona
dengan kegiatan yang berbeda, diantaranya zona music  performance,
otomotif, family, games, lingkungan, dan sport. Komunitas yang
terlibat adala Avanza Xenia Indonesia Club (AXIC), Black Car Community
(BBC), Blackaholic Laboratoria, Gilera DNA Owners, Honda Tiger Mailing
List (HTML), Honda Vario Club (HVC), Innova Community, Jakarta Mio
Club (JMC), Jakarta Satria Club (JSC), Jupiter Club Indonesia (JCI),
Nissan Datsun Club Indonesia (NDCI), Panther Mania, Piaggio Corsa
Community (PCC), Thunder 125 Community Indonesia (TC125), Timor-er,
Toyota Kijang Club Indonesia (TKCI), Toyota Vios Club Indonesia
(TVCI), Aerio Indonesia Club, Big Reds Indonesia, Bike To Work (B2W),
Chip o­nline Community, Forum Pembaca Kompas (FPK), Guitar Forum, Indo
Beatlemania Club (IBC), Indo Harry Potter, Indo Star Trek, Indonesia
Progressive Society (IPS), Indonesian Rock (i-Rock), Inspired Kids
Club, Jakarta Street Low Rider, Komunitas Pencinta Musik Indonesia,
Milanisti Indonesia, Natural Cooking Club (NCC), Paguyuban Carl May
Indonesia, Toys and Models Cars Indonesia, United Indonesia, Komunitas
Fotografi Prasetiya Mulya, Indosat Community, Jalan Sutra dan
Komuntias Esia.




--~--~-~--~~~---~--~~
Google Groups Indonesian Android Community [id-android] group.

To post to this group, send email to id-android@googlegroups.com

To request to subscribe to this group, please visit the following page:
 http://groups.google.com/group/id-android/subscribe?hl=en-GB

To send a message to the owner, visit the following page:
 http://groups.google.com/group/id-android/post?sendowner=1hl=en-GBor   
id.andr...@gmail.com


For more options, visit this group at
http://groups.google.com/group/id-android?hl=en?hl=en-GB

To unsubscribe from this group, send email to
id-android+unsubscr...@googlegroups.com

Indonesian Android Community on Facebook

http://www.facebook.com/group.php?gid=112207700729
-~--~~~~--~~--~--~---