Kemaren hari Sabtu 6 September 2008 aku berniat bikin kue kering untuk dijual 
kembali, so aku ke toko bahan roti yang juga toko bahan kimia.

Rencanaku beli kismis, terigu dll, antrian sedemikian banyak, sehingga aku 
otomatis berada dibelakang orang-orang yang berebut minta didahulukan.

Saat itu aku berada tepat dibelakang 3 orang laki-laki desa, mereka membeli 
bahan kimia cair berwarna oranye, harganya lumayan mahal, sekitar  satu liter 
berharga 50.000,- aku jadi penasaran, buat apa sih, aku tanya ama yang jual, 
tapi laki-laki desa itu langsung cepat menjawab bahwa itu bahan pengempuk roti. 
Tapi kulihat tacik penjual tampak gak enak tatapannya sama aku.
Setelah mereka pergi tiba giliranku, kemudian tacik  tersebut menjelaskan bahwa 
itu bahan untuk tembakau. Maksudnya?..ya itu perasa tembakau di campurkan ato 
disemprotkan ke tembakau yang sudah jadi yang siap dihisap, biar enak katanya.
Ih ngeri amat ya pikirku, kasian banget kakek-kakek, orang- orang desa yang 
beli tembakau untuk dilinting sendiri, sama saja paru-paru mereka menghisap 
bahan kimia seperti itu...ngeri. Udah katanya haram, beracun, bikin kanker, 
masih ditambah bahan kimia lagi.

Adakah rekans tau, bahan kimia apa itu, karena sang penjual enggan menjawabnya. 
Btw, jangan-jangan rokok yang dijual pun pake bahan kayak gitu ya?

Kirim email ke