[Mayapada Prana] Kerinduan Pada Momongan

2011-11-07 Terurut Topik muhamad agus syafii
Kerinduan Pada Momongan

By: M. Agus Syafii

Dalam salah satu hadist diriwayatkan Rasulullah memanjangkan sujudnya hanya 
karena memberikan menyamanan kepada cucunya ketika menaiki leher beliau disaat 
sujud. Begitulah gambaran penuh kasih sayang tak tertandingi, disaat kita 
bermain dengan dengan anak-anak kita dan setiap orang tua selalu mendambakannya 
namun tidak sedikit yang masih hanya dapat menghayalkannya. Kapan ya tiba 
saatnya untukku? Kebahagiaan bersama mereka? Sesungguhnya tidak ada yang 
mustahil bagi Allah, dengan memohon pada Allah mengabulkan doa bagi siapapun 
yang memohon kepadaNya. Bagi pasangan suami istri yang belum dikaruniai sang 
buah hati, Aminkan doa ini agar Allah mengabulkan harapan anda untuk segera 
memiliki momongan. 

Rabbi latadzarni fardan wa anta khairul waritsin, Waj'al li min ladunka 
waliyyan ya barru fi hayati wa yastaghfiru li ba'da wafati waj'alhu khalqan 
sawiyyan wa la taj'al lisy-syaithani fihi syirkan wala nashiban. Allahuma inni 
astaghfiruka wa atubu ilaik,  innaka antal ghafurur rahim Artinya,  Ya 
Tuhanku, Janganlah tinggalkan aku sendirian  Engkau sebaik-baiknya yang 
mewariskan  jadikanlah untukku dari sisiMu seorang anak sholeh yang berbakti 
kepadaku dimasa hidupku  meminta ampun untukku setelah wafatku  jadikanlah ia 
ciptaan yang sempurna serta janganlah Engkau jadikan setan mempunyai andil 
didalamnya. Ya Allah, sesungguhnya aku meminta ampun kepadaMu  bertaubat 
kepadaMu. Sesungguhnya Engkau Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.

Wassalam,
M. Agus Syafii
--
Sahabatku yang ingin segera punya momongan. Yuk, hadir, berdoa bersama  
bersilaturahim, pada kegiatan Untukmu Amalia, Ahad, 22 Januari 2012. Jam 9.sd 
12 siang di Rumah Amalia. Bila berkenan berpartisipasi Buku Bacaan, Paket 
sembako, Paket Sekolah, perangkat sholat, konsumsi. Kirimkan ke Rumah Amalia 
Jl. Subagyo IV blok ii, No. 24 Komplek Peruri, Ciledug, Tangerang 15151. 
Dukungan  partisipasi anda sangat berarti bagi kami. Info: 
agussya...@yahoo.com atau SMS 087 8777 12 431, http://agussyafii.blogspot.com

[Mayapada Prana] Kerinduan Pada Ayah

2011-10-20 Terurut Topik muhamad agus syafii
Kerinduan Pada Ayah

By: M. Agus Syafii

Sebagai seorang anak, terkadang memiliki kerinduan pada ayah. Namun sosok ayah 
telah membuat hatinya marah, sakit terluka dan kecewa. Begitulah penuturan 
seorang ibu di Rumah Amalia. Sewaktu kecil, ia mempunyai harapan yang ideal 
terhadap ayahnya karena belum mengerti betapa rumitnya kehidupan, ia berharap 
ayah yang sempurna. Kenyataan yang justru dialami adalah ayahnya justru membuat 
kecewa dan membuat hatinya terluka.  Disaat usia masih duduk dibangku Sekolah, 
dirinya menerima kenyataan pahit bahwa ayah yang diidolakan ternyata memiliki 
kekurangan. Ayah menikah yang kedua kali, meski semua itu telah terjadi, 
membuat hatinya sakit dan terluka, dirinya berusaha untuk melupakan malah 
membuat semakin dalam luka itu, karena kecintaan tak sanggup untuk meninggalkan 
ayah dan ibunya.

Sampai suatu hari sang ayah jatuh sakit dan harus dirawat di Rumah Sakit, 
sebagai seorang anak, ia menjaga dan merawat ayahnya. Selama sakit ayahnya 
mengungkapkan perasaan bersalah terhadap anak-anak  istrinya. Perasaan 
bersalah itulah yang menyebabkan ayah jatuh sakit. Ia sebagai anak mampu 
memaafkan sehingga kesehatan sang ayah menjadi cepat pulih. Dulu setiap kali 
melihat sosok ayah selalu saja membuatnya marah.  Alhamdulillah Mas Agus, 
Allah membukakan pintu hati saya sehingga menyadari ternyata memaafkan jauh 
lebih membahagiakan daripada membenci, tutur beliau. Perasaan benci dapatkan 
menghancurkan karena menimbulkan stres berkepanjangan. Ia dapat merasakan 
sendiri dengan meninjau ulang pandangannya terhadap ayah, ia dapat melihat 
kebaikan dan memaafkan kesalahan-kesalahan ayahnya, dengan demikian hatinya 
menjadi terasa lebih ringan dan lebih indah.  Bahkan belajar dari pengalaman 
ayahnya tidak ada orang yang sempurna, juga tidak ada perkawinan
 yang sempurna, yang ada adalah keberanian dan ketabahan menghadapi ujian dan 
cobaan yang Allah berikan agar ia senantiasa bersyukur dan bersabar dalam hidup 
ini. 

Dan hendaklah mereka memaafkan dan berlapang dada. (QS. an-Nur :22).

Wassalam,
M. Agus Syafii
---
Sahabatku yang single ingin segera menikah. Yuk, menjemput jodoh di medan 
perjuangan dengan hadir  doa bersama, memohon kpd Allah agar disegerakan 
jodohnya. pada kegiatan Hari Nan Fitri Bersama Amalia (HANIF), Ahad, 23 
Oktober 2011 Jam 9.sd 12 siang di Rumah Amalia. Bila berkenan berpartisipasi 
Paket sembako, baju baru untuk anak2, konsumsi, tas. Kirimkan ke Rumah Amalia 
Jl. Subagyo IV blok ii, No. 24 Komplek Peruri, Ciledug, Tangerang 15151. 
Dukungan  partisipasi anda sangat berarti bagi kami. Info: 
agussya...@yahoo.com atau SMS 087 8777 12 431, http://agussyafii.blogspot.com

[Mayapada Prana] Kerinduan

2010-08-02 Terurut Topik muhamad agus syafii
Kerinduan

By: agussyafii

'Ma..'

'Iya Pa'

'Aku rindu sekali Ma..'

'Aku juga Pa,'

'Aku malas kerja hari ini, nggak semangat ke kantor'

'Jangan Pa, kasihan anak-anak kalo Papa ke PHK, siapa yang menghidupi 
anak-anak.'

'Atasanku suka marah-marah, aku merasa capek kerja terus.'

'Sabar Pa, Papa harus kuat dan tegar,'

'Mama pergi bukan karena marah sama Papa kan?'

'Bukan Pa, Mama sayang ama Papa'

'Aku ikut mama aja ya? Boleh nggak?'

'Kasihan anak-anak Pa, sendirian.'

'Aku nggak kuat Ma..'   Ucap Laki-laki yang hati kepedihan yang teramat dalam, 
matanya memerah. Beberapa kali dia mengucapkan istighfar memohon ampun kepada 
Allah Subhanahu Wa Ta'ala. Kemudian memanjatkan doa di makam istrinya. Beberapa 
hari lagi memasuki bulan puasa masih teringat puasa yang lalu istrinya masih 
menyediakan kolak kesukaannya setiap kali berbuka puasa. Kerinduannya hari ini 
sudah tak tertahan lagi kepada istrinya yang sudah tiada.

Wassalam,
agussyafii
-
Yuk hadir pada kegiatan 'Indahnya Ramadhan Bersama Amalia (IRMA)', Tadarus, 
Buka Puasa Bersama Anak2 Amalia, Muhasabah di Rumah Amalia, Jl. Subagyo IV Blok 
ii, No. 23 Komplek Peruri, Ciledug. pada hari Ahad, tanggal 22 Agustus 2010. 
Kirimkan dukungan dan partisipasi anda di http://www.facebook.com/agussyafii3, 
atau http://agussyafii.blogspot.com/, http://www.twitter.com/agussyafii atau 
sms di 087 8777 12 431.




  

[Mayapada Prana] Kerinduan Seorang Anak

2009-03-31 Terurut Topik muhamad agus syafii
Kerinduan Seorang Anak

By: agussyafii

Malam kemaren Icha sehabis mengaji bertanya, 'kak agus pernah lihat surga?' 
'Belum Cha.' Jawab saya. 'Napa Kak?' tanya saya. Icha bercerita semalam dirinya 
melihat papah disurga, wajahnya sangat ganteng dan tersenyum pada Icha. 
Mendengar penuturannya tanpa terasa air mata saya mengalir. Hati saya bagaikan 
disayat-sayat.

Gambaran Icha bertemu papahnya disurga didalam tidurnya adalah wujud kerinduan 
seorang anak pada ayahnya. Anak-Anak yatim seperti Icha adalah anak-anak yang 
dimuliakan oleh Alloh SWT. Dalam sejarah mencatat orang-orang besar seperti 
Nabi Muhamad, Imam Ghozali, Ibnu Rusyd juga anak-anak yatim.

Itulah sebabnya Alloh SWT senantiasa memuliakan siapapun yang memuliakan anak 
yatim dan Baginda Nabi juga menyebut dirinya Abul Yatama, 'Bapak anak-anak 
Yatim.' Sebab anak-anak yatim seperti seekor burung yang terbang dengan satu 
sayap, membutuhkan bimbingan bahkan yang paling utama membutuhkan kasih sayang.

Kasih sayang itulah yang membuat saya bisa merasakan betapa Icha sedang 
merindukan papahnya tercinta. Papah yang senantiasa hidup didalam hatinya. 

--
Bagi tiap tiap sesuatu itu ada KUNCINYA, dan kunci syurga adalah 
mengasihi,memberi atau membantu anak2 yatim, fakir miskin, musibah (HR Ibnu 
Umar.)


Wassalam,
agussyafii

-
Tulisan ini dalam rangka kampanye program 'Amalia Cinta Bumi (ACIBU)', Minggu, 
tanggal 17 Mei 2009 dirumah Amalia. Program 'Amalia Cinta Bumi (ACIBU)' 
mengajak. 'Mari, hindari penggunaan kantong plastik berlebihan, bawalah kantong 
belanja sendiri. Sebab Kantong plastik jenis polimer sintetik sulit terurai- 
Bila dibakar, menimbulkan senyawa dioksin yang membahayakan- Proses produksinya 
menimbulkan efek berbahaya bagi lingkungan.' Mari kirimkan dukungan anda pada 
program 'Amalia Cinta Bumi' (ACIBU) melalui http://agussyafii.blogspot.com atau 
sms 087 8777 12431




  

[Mayapada Prana] Kerinduan Seorang Ayah

2007-01-16 Terurut Topik agussyafii
Kerinduan Seorang Ayah

Buat saya dikala siang, ditengah kesibukkan kerja selalu saja ada 
yang membuat saya merindukannya. Yaitu senyumnya Hana putri kami. 
Banyak orang bilang senyumnya Hana percis senyum ayahnya. Itulah 
sebabnya saya merasa kehilangan senyum manisnya. Semalam Hana rewel 
karena ayahnya kalo pulang malam terus. Ada teman dichatting 
mengingatkan bahwa itu pertanda Hana minta diperhatikan.

Dulu sebelum menikah rindu sama ibunya. Begitu lahir Hana, kerinduan 
telah bergeser pada Hana. Dengan penuh perharapan dan terkadang 
kecemasan ditengah arus moedernitas terselip memanjatkan doa untuk 
Hana, Hamba titipkan Hana putri kami padaMu ya Allah..semoga engkau 
kuatkan imannya selalu.

Begitulah kerinduan seorang ayah pada putrinya..

Wassalam,
agussyafii
http://agussyafii.blogspot.com