Ini terjadi pada hari selasa tanggal 31 Juli 2007. Saat itu datang seorang 
kurir dari Citibank yang hendak mengantarkan voucher sebagai hadiah rewards 
dari Citibank.
Pada waktu itu kebetulan yang menerima adalah pembantu saya, kemudian si kurir 
Citibank itu meminta KTP untuk ditunjukan sebagai salah satu syarat 
penerimaannya. Karena pembantu saya tidak mempunyai KTP dia memanggil saudara 
saya yang memang kebetukan tinggal di rumah saya. Saat itu saudara saya sedang 
shalat Dzuhur. Rupanya tanpa diketahui oleh siapapun, si kurir Citibank rupanya 
masuk ke dalam rumah, hal ini dibuktikan oleh pintu yang tidak tertutup rapat 
(agak terbuka sedikit) ketika saudara saya hendak keluar menunjukan KTPnya 
kepada si kurir Citibank. Padahal waktu pembantu saya masuk ke rumah untuk 
memanggil saudara saya, pintu tertutup rapat. Karena saya memang selalu 
berpesan demkian kepada pembantu saya. Ada hal aneh yang ditangkap saudara saya 
ketika berbicara dengan si kurir Citibank. Menurut dia kemarin-kemarin waktu 
mengantarkan voucher yang lainnya juga si kurir biasanya jutek, tapi siang itu 
mendadak dia menjadi ramah, basa basi ngobrol ngalur ngidul. Saat
 itu saudara saya belum sadar bahwa Handphone-nya yang ditaruh di ruang 
keluarga telah hilang. Baru beberapa saat setelah si kurir Citibank pulang, dia 
mencari-cari handphone-nya itu. Penasaran karena seluruh isi rumah telah 
digeledah tapi tidak juga ketemu, saudara saya mulai curiga jangan-jangan kurir 
Citibank tadi yang mencurinya. Tapi dia ga langsung yakin masa’ iya dia berani 
nekat masuk ke dalam rumah. Kemudian saudara saya mencoba menelpon ke nomor 
handphone-nya itu. Dia terkejut karena tenyata diangkat oleh si maling itu. 
Saudara saya marah-marah kepada si maling dan intinya mengancam kalau tidak 
dibalikin dia mau lapor ke polisi. Tapi si maling malah ngeles, dia bilang mbak 
ngomong apa siy. Emang siapa yang maling, ini nomor saya baru beli. Demikian 
jawab si maling (ya iyalah maling mana ada yang mau ngaku). Dari obrolan yang 
sempat terjadi itulah akhirnya saudara yakin bahwa yang mengambil handphone 
adalah kurir Citibank yang tadi ke rumah. Saudara saya kemudian
 menelpon saya di kantor dan melaporkan kejadian ini. Saya langsung menelpon 
hotline Citibank pada waktu itu yang menerima telpon namanya Dennis (pukul 
14:00). Jawabannya sungguh tidak bertanggung jawab. Dia bilang ibu salah alamat 
harusnya ngadunya ke kantor polisi donk jangan ke Citibank. Haloooo… kalo 
masalah tindak pidana pencurian memang siy tugasnya polisi. Tapi ini khan 
masalah pengaduan karyawan Citibank yang ternyata merangkap maling itu. Dua jam 
kemudian (jam 16.00) saya mencoba telp ke Citibank lagi, kali ini yang 
petugasnya bernama Hatta, jawabannya sama persis dengan yang sebelumnya. 
Malamnya sampai rumah setelah saya ngobrol dengan saudara saya itu untuk lebih 
memperjelas bagaimana kronologis kejadiannya, saya mencoba telpon ke Citibank 
lagi. Kali ini yang mengangkat namanya Guntur, bersyukur kali ini lebih ramah 
dan lebih serius memperhatikan pengaduan ini ketimbang orang yang tadi siang. 
Dia meyakinkan kalau yang mengantarkan itu memang kurir asli pekerja
 Citibank bukan kurir dari pihak ketiga. Kemudian dia minta diceritakan detail 
kejadiannya seperti apa. Cuma sialnya dia memang tidak punya data tentang 
nama-nama kurir yang mengantarkan voucher-voucher rewards ataupun tagihan 
bulanan. Dia harus ngecheck ke divisi yang lain. Mungkin dari sana bisa 
diketahui nama kurir yang mengirimkannya. Dia juga sempat berjanji akan 
mengurus masalah ini dan membutuhkan waktu kira-kira 4 sampai 5 hari. Dan kalau 
memang terbukti bersalah si kurir akan dikenakan sangsi. Sungguh disayangkan 
nama besar seperti Citibank harus dirugikan dengan tindakan tidak bertanggung 
jawab salah satu karyawannya yang merugikan nasabah.
  

Widya Ismadi (ITA)
  0811 257 417
  
Account Executive
  Client Service Dept
One|Comm brand activator 
Jln. Gandaria VIII / 2, Jakarta, Indonesia 12130
  Phone (021) 72800025, 72796149 Ext 117
  Fax (021) 72796046
   

       
---------------------------------
Choose the right car based on your needs.  Check out Yahoo! Autos new Car 
Finder tool.

Kirim email ke