Title: Tips utk mengatasi anak sulit makan - RE: [milis-nakita] Minta penjelasan. {01}

Dear Pak Pardomuan  ,

Makan itu gak harus nasi lho.  Salah satu cara untuk mengatasi masalah bapak adl buatlah menu tinggi kalori.
 Sekedar sharing dari pengalaman sendiri, sharing  pengalaman teman dr milist tetangga (mba Dwi Milist Sehat)  & dari Keepkidshealthy web.

----------------------------------------------------------------
Anak yg BB nya tdk atau sulit naik bisa disebabkan :

  • Anaknya aktif sekali, tdk bisa diam. Jadi butuh kalori ekstra.
  • Faktor genetik
  • Sulit makan, sehingga energi yg masuk memang hanya pas2an digunakan utk aktivitas hariannya
  • Sistem metabolismenya. Istilah gampangnya udah makan buanyak tapi koq tetap langsing. Nah, gimana kalo makan yg pas2an? :-). Ini berkaitan dgn sistem penyerapan makanan, faktor bawaan anak.

Untuk membuat saat makan menjadi lebih mudah & memaksimalkan kemungkinan anak akan mau makan dapat dilakukan hal berikut ini:

  • Jangan memaksa anak untuk makan jika dia menolak. Memaksa anak biasanya akan membuat anak semakin menolak untuk makan
  • Susun jadwal untuk makan besar dan snack, yaitu 3 kali makan besar dan 2-3 snack yang terbuat dari makanan tinggi kalori.
  • Ijinkan anak untuk makan sendiri, terutama untuk finger food.
  • Berikan minuman, misalnya jus, hanya setelah makan selesai

Ahli gizi anak menganjurkan cara agar anak mendapat lebih banyak kalori dengan cara memberikan makanan berkalori tinggi yang tinggi protein dan banyak kandungan nutrisinya.

Hal ini terutama dilakukan untuk anak yang membutuhkan tambahan kalori untuk mengejar ketertinggalan berat badannya:

  • Berikan makanan tinggi kallori (ada contoh menunya di bawah ini)
  • Hindari junk foods, yang mungkin mengandung kalori tapi biasanya rendah protein
  • Buat milkshake sebagai salah satu snack tinggi kalori, bisa memberikan lebih dari 400 kalori. Oke punya nih …., kalorinya lebih tinggi dari sepiring nasi.
  • Puding juga dapat memberikan banyak kalori jika ditambahkan susu
  • Tambahkan keju sebagai toping untuk roti, sayuran, dll.
  • Gunakan selai kacang (yang mengadung 100 kalori tiap 1 sendok makan) sebagai snack dan sebagai toping untuk roti, krakers dan buah. Atau bisa juga diblender dengan susu, ice cream atau yoghurt
  • Buat snack buah tinggi kalori dengan menambahkan gula atau yoghurt pada buah2an yang akan dimakannya, buahnya bisa buah segar atau buah kaleng
  • Berikan buah tinggi kalori seperti aplukat & mangga. Bisa dimakan siram yoghurt atau diblender atau dibuat smoothie.

Ini ada sedikit gambaran tentang menu2 tinggi kalori. Mungkin bisa diberikan dlm porsi sedikit2 tapi sering. Karena anak yg susah makan biasanya bisa disiasati dgn metode sedikit2 tapi sering ini. Ya kitanya mesti sabar2 sih, gak boleh menyerah, gak boleh bosen menawarkan ke anak. Suatu hari nanti pasti ada masanya dia akan mau makan deh… :-)

Sarapan :

- roti panggang dioles butter atau cream cheese atau French toast, telur orak arik (buatnya telur kocok tambah susu cair sedikit tambah butter) plus jus buah buatan sendiri

- cereal plus susu plus buah misalkan pisang atau yang lainnya

- bubur ayam, ayamnya pakai ayam cincang yang halus atau ayam suwir-suwir , plus telur rebus

- pancake dimakan pakai apple sauce atau saus buah yang lainnya, keju parut.

- Nasi tim ayam (bw putih , jahe, ayam ditumis, masukkan beras, tambahkan kaldu, setelah jadi nasi setengah matang dikukus), maem pakai kaldu ayam dan sayur rebus

- Bubur kacang hijau (kalau saya buatnya dicampur sedikit beras ,rebus sampai lunak tambahkan susu (asi atau formulanya ) sebelum dihidangkan dan atau bisa ditambakah pisang atau ubi merah dibuburnya kalau mau ada rasa manis sedikit.

- Pudding roti (roti direndam susu, keju, pisang, telur kocok ) kukus atau pangang.

- Minumnya bisa susu, air rebusan kacang hijau, atau jus buah buatan sendiri.

Makan siang dan atau makan malam :

- Macaroni & chesse (mentega dilelehkan tambahkan sedikit terigu 1 sendok makan, aduk terus tuangkan susu sedikit-sedikit, masak sampai agak mengental tambahkan keju parut dan terakhir tambahkan macaroni yang sudah direbus), dimakan dengan sayur kukus misalkan bayam, brokoli dan daging giling/ ayam cincang tumis pakai bw merah & putih.

- Nasi lembek/tim tapi masak pakai kaldu ayam atau diberi butter supaya gurih dan tambah kandungan lemaknya , lauknya bisa tempe/tahu (pepes/tumis dsb), perkedel kentang/ tempe/tahu , sayur kukus atau sup kacang merah, sayuran (dll), daging/ayam cincang, telur (rebus, orak-arik,dadar tipis dsb).

- Kentang atau ubi (mashed potatoes ) (kentang atau ubi dikukus atau rebus dengan kulitnya) lalu dihaluskan tambahkan susu bubuk, butter dan keju parut aduk selagi panas, dimakan pakai ayam cincang atau daging cincang ditumis, oven, kukus atau chicken/fish nugget plus sayur kukus

- mi goreng/mi rebus (atau bihun) isi ayam cincang/hati ayam dan telur orak arik , sayur iris halus (minya dipotong pendek-pendek sebelum disajikan supaya tidak tersedak).

- Pasta bisa spaghetti, macaroni atau bentuk lainnya dimakan dengan sausnya bisa saus tomat plus daging cincang (marinara saus buatan sendiri, tomat dimasak dengan daun salam, bw putih , daun kemangi/basil plus daging cincang, wortel parut) atau pakai saus putih yaitu butter dimasak dengan terigu (1 sendok makan kurang lebih) tuangi susu setelah agak kental baru tambahkan keju parut) . Untuk saus putih bisa dimaem dengan sayur kukus atau daging cincang atau ayam yang dikukus atau ikan kukus (coba diberi ikan juga).

- Macaroni schotel (isinya susu, ayam/daging tumis/sayuran potong halus/telur/keju) atau sayurnya disajikan terpisah wortel, buncis dsb dikukus dan ditambahkan butter.

- Pizza dari roti perancis (atau roti biasa ) dioles saus marinara isi daging/ayam cincang plus parutan keju (kalau mau bisa ditambhkan parutan sayuran lain seperti wortel dsb disausnya).

- Kentang atau ubi /labu parang (pastel tutup) isi daging giling plus sayuran taburi keju diatasnya dioven atau kukus.

Disajikan dengan buah ..

Snack/Selingan :

- Arem-arem isi daging/ayam, sayur2an , bentuknya kecil

- Milk shake (susunya ditambah buah (pisang, mangga, dll) diblender dan terakhir masukkan ice cream pilih yang vanilla , ini termasuk snack tinggi kalori.

- Sus isi buah (halus) atau ragout atau diisi ice cream vanilla campur buah

- Kroket kentang/kroket ubi merah/kroket roti isi ayam cincang plus sayur atau ikan plus sayur.

- Roti bakar dioles cream cheese plus ikan salmon kukus yang dihaluskan (salmon pate)

- Sayuran rebus seperti labu siam, wortel dimaem pakai celupan cream cheese (cream cheese dilelehkan dengan sedikit butter diatas api kecil dan aduk terus sampai kental)

- Donut keju, toping & filling coklat atau peanut butter

- dll

Jangan terlalu khawatir dengan BB anak selama anaknya sehat2, aktif, ceria, pecicilan, & perkembangannya baik. Yang penting, pantau terus perkembangan & behaviour si anak.

Pengalaman yang saya lakukan, krn anak saya juga makannya susahnya minta ampun, saya siasati dgn memberikan porsi sedikit tapi sering, lalu saya juga hitung jumlah kalori yg masuk.

Hal simpel yang saya lakukan misalnya selalu memberikan alpukat puree yang disiram yoghurt & dicampur es krim, kadang ditambah mangga/pepaya puree.

Lalu selalu bikin milkshake (kalorinya lebih tinggi dr nasi). Berikan roti oles mentega & keju plus selai kacang. Di rumah juga selalu sedia cemilan2 kalori tinggi, misal lapis legit, brownies, cake coklat, ice cream, roti lapis keju plus telur orak arik sayur&daging, puding susu, dll.

Saat anak sambil main, pasti deh dia comot2. Lumayan kan ….
Plus ditambah asupan dari susu yg diminumnya.
Yah…, begitulah tip & trik menghadapi anak yg susah makan. Ini memang periode yg hrs dilalui, so kita dampingi saja anak dlm periode ini tapi tentu saja sambil berusaha.

Salam,






=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+

Mailing List Nakita
milis-nakita@news.gramedia-majalah.com

Arsip
http://www.mail-archive.com/milis-nakita@news.gramedia-majalah.com/
------------------------------------------------

untuk berlangganan kirim mail kosong ke :
[EMAIL PROTECTED]

untuk berhenti berlangganan kirim mail kosong ke:
[EMAIL PROTECTED]

Kirim email ke