Piala Dunia dan Haramnya Rokok

Oleh: Ananto



Masih ingat fatwa haram merokok yang dikeluarkan oleh PP. Muhammadiyah? Pada
tanggal 08 Maret 2010, Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah
melalui surat Fatwa Haram Nomor 6//SM/MTT/III/2010 tentang FATWA HARAM
MEROKOK melakukan lompatan besar dengan memutuskan dan menetapkan bahwa
hokum merokok adalah haram.



Keputusan tersebut mengikat bagi seluruh unsur jajaran pengurus Muhammadiyah
dari Pusat sampai ke tingkat bawah, dan otomatis terhadap warga Muhammadiyah
juga.



Bukan cuma itu, beberapa hari setelah fatwa tersebut dikeluarkan, keluar
pernyataan bahwa fatwa tersebut juga berlaku bagi seluruh aktivitas sosial
industri rokok, seperti memberikan bantuan dana sosial untuk masyarakat.
Termasuk yang dilarang adalah bantuan uang bagi yayasan sosial.



"Dana itu haram karena diambil dari barang haram, yaitu rokok. Ibaratnya
kalau makan dari barang haram, darah yang mengalir di tubuh kita juga
haram," kata Ketua PP Muhammadiyah, Sudibyo Markus, di kantor PP
Muhammadiyah, Jakarta, Minggu 14 Maret 2010. Lihat
http://nasional.vivanews.com/news/read/136365-perusahaan_rokok_haram_berikan_bantuan_sosial



Rokok Sponsor Utama Tayangan Piala Dunia di Indonesia



RCTI dan Global TV sebagai pemegang hak siar Piala Dunia di Indonesia dan
bertindak sebagai License Broadcaster of 2010 FIFA World Cup South Africa,
menggandeng Perusahaan Raksasa produsen rokok, Gudang Garam Internasional
sebagai  Main Broadcast Sponsor of 2010 FIFA World Cup Telecast.



Sehubungan dengan hal tersebut, apakah berarti warga Muhammadiyah dan
seluruh umat yang bersimpati terhadap fatwa tersebut akan masuk neraka jika
menyaksikan event bergengsi Piala Dunia yang disponsori oleh Gudang Garam di
layar RCTI dan Global TV?



Walhasil, khusus bagi teman – teman warga Muhammadiyah, anda harus menahan
diri untuk tidak menyaksikan secara live pertandingan Piala Dunia di layar
kaca. Atau sepertinya PP. Muhammadiyah perlu mengeluarkan revisi aturan agar
warganya bisa menikmati Piala Dunia dengan nyaman.



Wallaahu a’lam bisshawab.


-- 
"...menyembah yang maha esa,
menghormati yang lebih tua,
menyayangi yang lebih muda,
mengasihi sesama..."


[Non-text portions of this message have been removed]



------------------------------------

***************************************************************************
Berdikusi dg Santun & Elegan, dg Semangat Persahabatan. Menuju Indonesia yg 
Lebih Baik, in Commonality & Shared Destiny. 
http://groups.yahoo.com/group/ppiindia
***************************************************************************
__________________________________________________________________________
Mohon Perhatian:

1. Harap tdk. memposting/reply yg menyinggung SARA (kecuali sbg otokritik)
2. Pesan yg akan direply harap dihapus, kecuali yg akan dikomentari.
3. Reading only, http://ppi-india.blogspot.com 
4. Satu email perhari: ppiindia-dig...@yahoogroups.com
5. No-email/web only: ppiindia-nom...@yahoogroups.com
6. kembali menerima email: ppiindia-nor...@yahoogroups.com
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/

<*> Your email settings:
    Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
    http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/join
    (Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
    ppiindia-dig...@yahoogroups.com 
    ppiindia-fullfeatu...@yahoogroups.com

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    ppiindia-unsubscr...@yahoogroups.com

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/

Kirim email ke