[tanya-jawab] lost interrupt

2006-07-10 Terurut Topik just me linuxer

halo all,

saya menggunakan laptop ASUS A6R. spec-nya, intel celeron m 1.6GHz,
ati pcixpress 200m

masalahnya adalah saat install linux basis debian, instalasi berjalan
lancar, saya coba dengan debian dan ubuntu. tapi kalau linux basis
redhat, proses instalasi selalu gagal di awal, saya sudah coba rh9,
fedora core, mandriva (--saya lupa versi-nya berapa--), dan opensuse
10. khusus untuk instalasi fedora core, setiap probe cd/dvd drive,
selalu muncul pesan "lost interrupt".

awalnya saya mengira ada masalah dengan filenya, karena semua saya
download, tapi setelah cek md5-nya, ternyata tidak ada masalah.
kemudian saat saya coba install di vmware, ternyata tidak ada masalah
juga.

jadi saya ambil kesimpulan, masalah bukan di media ataupun file yang
corrupt. kira-kira kalau begitu apa penyebab dan solusinya ya? soalnya
setiap saya install linux basis debian tidak pernah ada masalah.
termasuk juga live cd ubuntu, knoppix, dan dsl, semua lancar.

terima kasih.

salam,

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] trik d/l rapidshare pake linux

2006-06-22 Terurut Topik just me linuxer

hmmm... kalo pakai koneksi dial-up seperti saya, setiap habis selesai
download satu kali, bersihin dulu semua "jejak" seperti cookie,
history, dll. (kalau firefox Ctrl+Shift+Del) terus disconnect dari
internet, dan connect lagi. tujuannya agar IP-nya ganti... tapi ini
tergantung dengan ISP-nya juga, kalau dikasih IP static ya sama aja
bo'ong... :-D

hehe, rapid bukan cuma buat donlot "miyabi" sama "gate's-soft", di
sana juga banyak e-book buat nambah pengetahun kita...

rgrds,

On 6/22/06, Jetax <[EMAIL PROTECTED]> wrote:

muantaaap nih,
tak gogling dulu aah "greasemonkey"nya,
Eh pak teknik graber/rapidleecher itu kan kebanyakan buat
simepunya Bill gate,
klo persi penguinnya emang ada om  ...saya jadi pingin nyuba nih,

newbie-linux

- Original Message -
From: "Hendra-Aramex" <[EMAIL PROTECTED]>
To: 
Sent: Thursday, June 22, 2006 10:08 AM
Subject: Re: [tanya-jawab] trik d/l rapidshare pake linux


> Pake firefox, install extension greasemonkey, install script buat lewatin
> countdown 60 second rapidshar3.
> Untuk yg bisa download terus-menerus (tanpa tunggu 1 jam) beli premium-nya
> aja (atau "nyolong" account org lain).
> Ada juga program lain seperti rapidleecher,dll, tapi suka di fix sama
> rapidshar3.Jadi harus tungguin versi barunya program tsb



--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis




--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Xwindow ubuntu ga jalan

2006-06-22 Terurut Topik just me linuxer

Saya baru join milis ini dan maaf seandainya ini sudah disampaikan
sebelumnya. Saya mengalami masalah yang sama saya saat menggunakan
ubuntu breezy 5.10. Secara default setelah install ubuntu di komputer
yang menggunakan vga ati, driver yang tertulis di /etc/X11/xorg.conf
adalah "ati". Coba ganti value itu dengan "vesa" seperti contoh dari
mas Ichsan atau "fbdev". Alternatif lain coba cari dan download driver
fglrx dari

https://support.ati.com/ics/support/default.asp?deptID=894&task=knowledge&folderID=300

install sesuai petunjuknya dan ganti value driver menjadi "fglrx" di
file /etc/X11/xorg.conf tadi, setelah itu restart.

Saat saya menggunakan ubuntu dapper 6.06. ternyata Xwindow langsung
berjalan dengan mulus tanpa masalah.

Saya tidak tahu dalam kasus ini menggunakan ubuntu versi berapa,
tetapi seandainya ubuntu 5.10, ada baiknya mencoba gunakan ubuntu
6.06.

Ada banyak kasus yang mirip seperti ini dan dijelaskan dengan rinci di

http://www.ubuntuforums.org/

mungkin bagus kalau coba cek di sana juga.

rgrds,

On 6/22/06, Muhammad Ichsan <[EMAIL PROTECTED]> wrote:

On 6/22/06, ed - <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
> Dh,
> Rekan2 kemarin saya tanya mengenai tdk berfungsinya
> XWindow di ubuntu, ada yang memberi saran:
> sudo apt-get install-desktop dan sudo startX, tapi
> hasilnya sama keluar errornya: fatal server error no
> screen found.

Saya kira ini masalah tidak cocoknya device screen. Coba lihat di
/etc/X11/xorg.conf di seksi:

Section "Device"
Identifier  "ATI RADEON X1300"
Driver  "vesa"
BusID   "PCI:5:0:0"
VideoRam256000
Option  "UseFBDev"  "true"
EndSection

-
Nah di bagian BusID itu coba ganti dengan yang lain. Sepertinya itu salah.

Kalo gak backup aja dulu xorg.conf nya trus lakukan dpkg-reconfigure
xserver-xorg dan coba auto detect Driver dan BusID nya

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis




--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis