http://beta.bangkapos.com/detailsurat.php?kat=1&ids=32
Salah Kaprah Penyebutan Ang Pao Pengirim : SMS Peduli Selasa, 01 SEPTEMBER 2009 Salah Kaprah tentang Angpao Lebaran udah dekat, biasanya banyak media mengutip wawancara artis selalu ikut-ikutan ngomong ANGPAO. Padahal para wartawan tidak tahu apa sebenarnya angpao), angpao bukan duit hari raya, angpao dari lafal Hokian dari kata ang=merah dan pao=merah. Angpao adalah salah satu nama amplop, dalam Bahasa Tionghoa masing-masing warna amplop disebut sesuai dengan warnanya misalnya amplop putih disebut phakpao (phak=putih pao=amplop), amplop kuning = bongpao dll Pada momen bahagia (Imlek,ultah,nikahan dll) amplop2 yg dipakai adalah warna merah/angpao dan untk momen dukacita amplop yg dipakai adalah amplop putih/phakpao. Sekali lagi jangan sebut angpao seakan akan diartikan duit hari raya, duit hari raya dalam Bahas Tionghoa disebut YA SUI QIAN, dan angpao adalah pembungkus YA SUI QIAN. Waktu lebaran kan amplopnya bukan merah tapi hijau, putih..Jadi lebih cocok disebut duit lebaran /amplop lebaran. Makasih banyak SMS Peduli SMS Peduli Bangka Pos [Non-text portions of this message have been removed]