hi mama Karina & Kirani,

Yup, setuju dengan saran parents yang lain, diperiksakan ke DSA atau dokter
kulit anak untuk dapat further info tentang kasusnya Kirani :)
At least, bisa dapat konfirmasi apakah tanda lahir seperti itu masih
tergolong istilah 'hemangioma' atau yang lain.
Karena memang hanya dengan pemeriksaan fisik yang dilakukan dokter ahlinya,
kondisi Kirani bisa lebih jelas :)

Seperti yang di-shared mbak Sandra, umumnya orang tua akan diminta untuk
terus observasi, tindakan mungkin akan diambil kalau memang membesar atau
membuat tidak nyaman. Untuk 'hemangioma' sendiri, saya coba re-post artikel
yang pernah diposting di milis ini beberapa waktu yang lalu.

cheers,
Sylvia - mum to Jovan, Rena, Aleta & Luigi

...............

Re: [balita-anda] [Artikel] Fw: Re:tanda merah didahi

Sylvia Radjawane
Tue, 22 May 2007 23:10:01 -0700

Hi mbak Ana,

Apa mungkin ini yang disebut Hemangioma, ya mbak?
Biasanya memang dikenal sebagai 'tanda lahir', kumpulan pembuluh2 darah yang
melebar ini mula2 biasanya datar tapi bisa ngalamin pertumbuhan jadi
menonjol seperti anak temannya mbak.
Tapi umumnya justru setelah lewat pertumbuhan (menonjol dan melebar) seperti
ini, tanda ini bisa lambat laun menghilang, maksimum sampai usia pubertas.

Mungkin sebagai langkah awal, konsultasikan dulu dengan DSA nya, make sure
bahwa ini memang tipe Hemangioma, apalagi dengan history kesehatan keluarga
yang ada kanker. Tapi kalau memang sudah dipastikan Hemangioma, biasanya
tanda ini nggak membahayakan, dan nggak perlu treatment obat apa2 (kecuali
treatment untuk kepentingan kosmetik)
Kemungkinan memudar dan menghilang juga tetap ada, kecuali kalau memang
tanda lahir itu termasuk tipe  atau 'Port Wine Stains' yang umumnya menetap
seperti yang ada di dahinya mantan Presiden Uni Sovyet Mikhail
Gorbhacev  (at least with that 'mark' on his forehead, he's still one of
great man in history, right?  :))

Saya coba posting salah satu artikel tentang Hemangioma, ya mbak.  Semoga
jadi tambahan info.

cheers,
Sylvia - mum to Jovan & Rena

----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

HEMANGIOMA
(http://www.drgreene.com/21_1107.html),
translated by Sylvia Radjawane


INTRODUCTION
" Saya tidak memperhatikan tanda lahir kecil ini sebelumnya..."
"Bentuknya lucu ..."
"Bentuknya besar!..."
"Apakah ini akan hilang nantinya?..."
Inilah sekian macam reaksi para orang tua terhadap tanda lahir yang beraneka
warna ini.

WHAT IS IT?
Hemangioma adalah 'tumpukan' dari pembuluh-pembuluh darah yang umumnya
terjadi pada anak-anak.  Biasanya, hemangioma ada di permukaan kulit
(disebut strawberry hemangioma).  Jika letaknya lebih ke dalam permukaan
kulit, kadang disebut cavernous hemangioma.  Ada juga hemangioma yang
bentuknya merupakan campuran dari 'strawberry' dan 'cavernous'

Sebagian besar anak hanya memiliki 1 buah hemangioma. Ada juga yang memiliki
beberapa buah, dan jarang sekali yang punya banyak hemangioma (baik yang ada
dipermukaan kulit atau dalam organ dalam tubuhnya) Beberapa hemangomia ini
ada yang punya jaringan pembuluh darah ekstra yang dapat menyebabkan anak
mengalami anemia atau masalah 'platelet' darah.

'Port Wine Stains' dan 'Salmon Patches' bukan termasuk jenis hemangioma.
(ket: Port Wine Stains: tipe tanda lahir karena pembuluh darah yang cacat
dan melebar – tanda lahir yang ada di dahi Mikhail Gorbachev – mantan
presiden Soviet, Salmon Patches: semacam tompel merah muda di leher atau
atas alis atau area kening)

WHO GETS IT?
Hemangioma ditemukan paling sedikit pada 1 dari 50 bayi.  Tanda lahir ini
cenderung diturunkan sifatnya secara genetis.  Bayi perempuan lebih sering
mengalaminya dibandingkan bayi laki-laki. Tanda ini juga lebih umum dimiliki
oleh para bayi yang warna kulitnya lebih terang.
Bayi prematur cenderung pula memilikinya dibandingkan bayi yang lahir cukup
umur.

WHAT ARE THE SYMPTOMS?
Strawberry hemangioma berwarna merah terang (atau ungu), lunak, dengan tanda
batas yang tajam.  Kadang munculnya diawali dengan bintik kecil merah
dikelilingi 'cincin' yang warnanya lebih pucat yang akhirnya tumbuh di
permukaan kulit.  Biasanya terletak di daerah kepala, dada atau punggung.
Cavernous hemangioma yang letaknya lebih ke dalam kulit kadang tanda
batasnya tidak terlalu jelas.  Jika letak hemangioma ini cukup dalam,
permukaan kulit di atasnya akan tampak normal.  Biasanya terletak di daerah
kepala atau leher.

Sebagian besar hemangioma tumbuh dengan cepat, 2x ukurannya dan kemudian
tidak akan membesar lagi dalam beberapa waktu, sebelum akhirnya memudar dan
hilang.  Jika warnanya mulai menjadi pudar, atau daerah di tengahnya tampak
berwarna kelabu atau merah muda-kelabu, hemangioma ini mungkin telah
memasuki fase 'hilang secara perlahan'.

IS IT CONTAGIOUS?
Hemangioma tidak menular

HOW LONG DOES IT LAST?
Strawberry hemangioma umumnya tidak muncul saat lahir.  Sebagian besar jenis
hemangioma ini muncul saat usia bayi 3-5 minggu, dan kemuidan tumbuh dengan
cepat dalam 6 bulan pertama usia bayi.  Saat usia bayi 1 tahun, sebagian
besar hemangioma telah mencapai fase ukurang maksimum.  Banyak yang kemudian
hilang dengan sendirinya pada usia 2 atau 3 tahun.  Ada juga yang baru
hilang saat usia sekolah.  Mayoritas anak tidak lagi memiliki hemangioma
sama sekali sebelum usia pubertasnya.

Cavernous hemangioma lebih sering muncul saat lahir.  Jenis ini tidak tumbuh
atau hilang dengan cepat, tapi hampir 90% akan hilang dengan sendirinya dari
tubuh saat anak memasuki usia pubertas.

Secara umum, ukuran hemangioma dan letaknya di tubuh tidak ada hubungannya
dengan bagaimana hemangioma itu akan hilang, walau ada catatan bahwa
hemangioma di area bibir tampaknya tidak bisa hilang sepenuhnya.

HOW IS IT DIAGNOSED?
Hemangioma umumnya dapat didiagnosa berdasarkan pemeriksaan fisik. Kadang
tes darah di laboratorium atau studi gambar dibutuhkan untuk menilai kondisi
hemangioma secara menyeluruh.

HOW IS IT TREATED?
Mayoritas hemangioma akan hilang dengna sendirinya (tidak seperti tanda
lahir 'port wine stains').
Jika memang dibutuhkan treatment (contohnya, kalau ukuran atau letak
hemangioma ternyata berpengaruh terhadap penglihatan atau kegiatan makan),
ada beberapa alternatif yang bisa digunakan, di antaranya pengobatan dan
terapi laser yang selama ini telah berhasil dipakai.

HOW CAN IT BE PREVENTED?
Tidak ada pencegahan efektif yang bisa dilakukan untuk kasus hemangioma


-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
On 5/23/07, [EMAIL PROTECTED] <[EMAIL PROTECTED]>
wrote:
Ada titipan dari Temen nich...., minta share yach
Anaknya umur 3 bulan terdapat tanda merah didahi ( Sebelah kiri, diatas alis
mata).......,..semakin lama tanda tersebut semakin membesar dan nonjol (
seperti tahi lalat). Tanda lahir itu muncul 1 minggu setelah lahir...(
benjolan diameter kurang lebih 0.5 cm).
mungkin ada dari BA yang punya pengalaman serupa?? apakah tanda lahir itu
berbahaya. soalnya dari keluarga ada riwayat kanker.. trus mohon info juga
Dokter anak yang recomend untuk masalah ini....


<deleted>



2011/10/17 <mifta_...@yahoo.com>

> Dear moms...
>
> Mau nanya moms tentang tanda lahir pada bayi yg tergolong berbahaya, saya
> mempunyai bayi yg skrg umurnya baru 4 bulan, sejak lahir dia sudah mempunyai
> tanda lahir tepatnya di lutut sebelah kiri...warnanya item kecil tapi
> beberapa hari ini bentuknya jadi agak besar, menonjol dan berair didalamnya
> seperti bekas kebakar....ada yg tau gak moms sebenernya berbahaya apa tidak
> yah tanda lahir seperti itu??
>
> Mohon sarannya moms, sebelumnya terimakasih..
>
> Best Regards
>
> <deleted>

Kirim email ke