Dear all,
Nyambung obrolan tentang takaran susu, ikutan nimbrung ya...

Anakku, Ain, sekarang 16 bulan. Dulu sempat ditinggal kerja dari usia 2,5
bulan sampai 10 bulan. Waktu itu minumnya ASI campur Bebelac 1. Waktu itu
gak ada masalah dengan pemberian susu formula.

Nha, sejak Februari kemarin, aku mutusin untuk berhenti kerja biar bisa full
ngasuh. Tapi jadinya, pemberian susu formula diberhentikan dan full ASI.
Sekarang, pas ASI mulai menurun (dari info: kualitas ASI makin turun), aku
pingin sedikit demi sedikit nyapih/mulai nambahin pake susu formula. TApi
susahnya itu, maakkk.... KAdang mau dikasih susu kotak kayak Indomilk ato
Susu Bendera. Tapi takarannya cuma dikiiitt... Sedih kan :{. Pernah juga
dicobain dicampur sama Havermout dan jus. Yang ini sih lumayan bisa masuk.
Tapi pinginnya kan bisa minum susu 'sebagaimana layaknya'. Oh ya, Ain seneng
banget minum air putih.

Aku pernah cobain minta tolong orang lain kasihin, tapi, wong akunya nongol
mlulu di depan dia, ya... jadinya minta ASI lagi, ASI lagi.

Kasih saran doong... plus sumbang pengalaman.
Thanks lho, sebelumnya...

Uppsss...sorry, puanjang bianget ya...

[tutin]


---------------------------  Yang Mudah dan Menghibur ---------------------------------
 Hosting menjadi mudah dan murah hanya di PlasaCom. Klik http://idc.plasa.com
 F1 Mania!! Ikuti F1 Game di Obelix Game Corner di http://www.plasa.com/infotel/f1.html
 
---------------------------------------------------------------------------------------
 


---------------------------------------------------------------------
>> Kirim bunga untuk pasangan berulangtahun & rekan melahirkan? Klik, 
>http://www.indokado.com/
>> Info balita, http://www.balita-anda.com
>> Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]

Kirim email ke