Anak saya 1 th, ditest mantoux ternyata positif. Ketika dirontgen
paru-parunya masih bagus, tetapi hasil test darahnya menyatakan leucocytnya
tinggi. Dokter memberi resep pyravit untuk pemakaian selama 6 bulan.
Yang menjadi pertanyaan : saya pernah lupa memberi pyravit ketika bulan yang
ke tiga dari program pemberian obat. Apakah dengan demikian counter harinya
dinolkan lagi (diulang dari awal) ? Barangkali para netter ada yang memiliki
pengalaman yang sama, mohon informasinya.
Terima kasih

Papanya Baihaqi

> -----Original Message-----
> From: mamanya Dafi [SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
> Sent: Monday, August 07, 2000 8:19 AM
> To:   [EMAIL PROTECTED]
> Subject:      Re: [balita-anda] Test Mantouk (spell nya bener gak...)
> 
> Ummi Jauhar dan Nazhif,
> Dafi juga dulu pernah tes Mantoux, hanya sekedar
> mengecek dan hasilnya negatif. Hasil bisa dibilang
> positif kalau pembengkakan setelah disuntix >15 mm,
> atau antara 6-10 mm jika ada anggota keluarga yang
> dicurigai mengidap TBC. Namun tes mantoux saja tidak
> cukup, harus didukung dengan pemeriksaan darah di
> laboratorium untuk mengetahui ada tidaknya kuman TBC
> dalam darah anak. Jika hasil tes darah juga positif
> baru dilakukan pengobatan minimal 6 bulan sampai 1
> tahun (diantara pengobatan tersebut akan dilakukan
> pemeriksaan ulang untuk mengetahui perkembangan kuman
> TBC nya), dan apabila hasilnya negatif bisa saja
> diberi obat pencegah (biasanya Pyravit) selama 1-3
> bulan. Untuk itu pastikan dulu semua tes yang
> diperlukan (Rontgen, mantoux dan tes darah) sudah
> dilakukan agar hasilnya meyakinkan. Jika memang
> ternyata positif, hal yang terpenting dalam pengobatan
> TBC paru pada anak adalah ketekunan orang tua dalam
> memberi obat, jangan pernah lupa untuk memberi obat
> sesuai anjuran, jika tidak pengobatan yang sudah
> dilakukan akan sia-sia dan kumannya bisa kebal dengan
> pengobatan tersebut sehingga harus diulang dengan obat
> yang lebih keras.
> Demikian dari saya
> 
> Mamanya Dafi
> 
> --- Martuti Indra <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
> > Dear Netter,
> > 
> > Adakah rekan-rekan netter yang anaknya pernah di
> > test
> > tsb, dan dinyatakan positip.  Saya dengar
> > pengobatannya butuh waktu yg cukup lama dan DSA anak
> > saya mengatakan butuh 9 bulan, ttp saya dengar juga 
> > pengobatan tsb ada beberapa tipe, 3 bln, 6 bln dan 9
> > bln.  
> > 
> > Mohon info ttg jangka waktu pengobatan tsb.
> > 
> > Ummi Jauhar dan Nazhif
> 
> 
> __________________________________________________
> Do You Yahoo!?
> Kick off your party with Yahoo! Invites.
> http://invites.yahoo.com/
> 
> >> www.jajak.com >> Pilih jawabannya dan rebut hadiahnya <<
> >> Kirim bunga ke-20 kota di Indonesia? Klik, http://www.indokado.com
> >> Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
> Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
> Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
> 
> 
> 
> 
> 
> 
> 
> 
> 
> 
> 
> 
> 
> 

>> www.jajak.com >> Pilih jawabannya dan rebut hadiahnya <<
>> Kirim bunga ke-20 kota di Indonesia? Klik, http://www.indokado.com
>> Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]















Kirim email ke