All,

Kebetulan sekali saya sedang mencari telaah mengenai dampak renang/kolam renang thd 
bayi. Dari salah satu artikel di internet bahwa kebersihan kolam renang sangat 
mempengaruhi kulit kita. 

Pembasmian kuman di kolam renang dilakukan dengan pemberian kaporit. Berdasarkan 
penelitian ternyata kaporit (atau obat pembersih lain) tidak dapat membunuh kuman 
secara efisien. Ditambah lagi ada kandungan klor yang cukup efektif untuk menurunkan 
kadar basa di kulit. 

Jadi, untuk bayi sangat diperhatikan kemungkinan penyakit menular lewat media air 
(hepatitis ?) serta kandungan klor tsb. Menurut saya lebih baik dihindari mencampur 
bayi dengan air/kolam renang yang tidak jelas pemberian obat pembasmi kuman (kaporit 
?), atau lebih baik menunggu sampai bayi lebih kuat thd. serangan kuman lewat media 
air ini.

Bila ada yang bisa klarifikasi silakan menanggapi.

Termakasih/Roi


>> Perusahaan Anda mau kirim bunga papan? Klik, http://www.indokado.com/papan.html
>> Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]






Kirim email ke