Dear, pak Wawan & netters,

Kebetulan anak saya berusia 3 tahun 6 Bulan perempuan dan memiliki berat 27
Kg.
Kalau dilihat dari Tabel memang sejak usia 1,5 tahun dia memiliki berat yg
diatas rata-rata, tetapi dia pun memiliki tinggi badan yg diatas rata-rata
pula.

Saya pernah coba bawa ke DSA karena saya khawatir akan obesitas karena
melihat berat badannya itu, akan tetapi setelah di cek dan melihat sosok
badan anak saya serta tingkah laku yg lincah, dokter tsb mengatakan bahwa
anak saya dalam keadaan sehat sekali dan tidak ada yg perlu dikhawatirkan.

Bimo Abritomo

-----Original Message-----
From: Wawan [mailto:[EMAIL PROTECTED]]
Sent: Kamis, 10.05.2001 09:52
To: [EMAIL PROTECTED]; [EMAIL PROTECTED]
Subject: [balita-anda] Anggapan bayi gemuk = sehat ?


Dear Dokter and Netters,
Saya ingin bertanya.., berapa ambang batas berat bayi (batas maksimal)
berdasarkan umurnya (0 -12 bulan),
kalau dilihat dari tabel berat badan balita yang ada, disana tidak
ditunjukkan berat maksimal bayi sehingga dia diharuskan diet susu..,
selama ini dimasyarakat ada kesan semakin gemuk bayi maka dia dianggap sehat
dan lucu.., padahal tanpa disadari kita membawa bayi kita menjadikannya
gejala obesitas...
jadi sebenarnya berapa berat bayi ideal berdasarkan umurnya yang bisa
dinyatakan bahwa bayi itu sehat...

wawan


>> Mau kenduri di kantor? Perlu nasi tumpeng? klik, http://www.indokado.com  
>> Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]



Kirim email ke