http://hariansib.com/?p=106684

Dana Kesra, Uang Lauk Pauk dan Dana Insentif Belum Dibayar, Ribuan Guru di 
Labura "Gigit Jari"
Posted in Berita Utama by Redaksi on Januari 14th, 2010 
Labura (SIB)
Ribuan guru pegawai negeri sipil (PNS) di Kabupaten Labuhan Batu Utara (Labura) 
akhirnya "gigit jari". Penyebabnya, dana kesra untuk Januari, Februari dan 
Maret 2009 dan uang lauk pauk serta dana insentif dari Pemprovsu tahun 2009 
belum dibayarkan.
Sejumlah guru di Kecamatan Marbau, Na IX-X, Aekkuo dan Aeknatas yang 
dikonfirmasi SIB secara terpisah mengatakan, dana kesra Rp400 ribu/bulan belum 
juga dibayar untuk Januari, Februari dan Maret 2009. Demikian juga dengan uang 
lauk pauk tahun 2009 selama 12 bulan (Rp15.000/hari jika hadir kerja) serta 
uang insentif dari Pemprovsu Rp50.000/bulan selama 12 bulan.
Lebih lanjut dikatakan, PNS di Labuhanbatu telah menerima uang tersebut. Kenapa 
PNS di Labura belum menerima dana tersebut. Ke mana dana itu mengalir hingga 
saat ini tidak ada penjelasan yang resmi.


Padahal, kalau tampil di depan umum atau saat berpidato dalam seminar, para 
pejabat di negeri ini selalu berkata akan meningkatkan kesejahteraan guru dan 
akan memperhatikan nasib guru. Tapi realitanya, dana yang sudah diatur oleh 
undang-undang pun tidak dibayarkan kepada guru, ironisnya, para pejabat 
tersebut seolah-olah tidak peduli, ujar guru yang mengaku bermarga Siregar itu.


Penjabat Bupati Labura Drs H Daudsyahy MM ketika dikonfirmasi melalui pesan 
layanan singkat (SMS) Selasa (12/1) tidak direspon, meski SMS terkirim. 
Sedangkan Kepala Dinas Pendidikan Labura H Ridwan Rambe SPd ketika dikonfirmasi 
mengatakan, dana kesra untuk Januari, Februari dan Maret berada di Pemkab 
Labuhanbatu. Sebab pembayaran gaji guru untuk Januari, Februari dan Maret 
dibayarkan Pemkab Labuhanbatu karena itu merekalah yang membayar dana kesra itu.
Untuk uang lauk pauk sudah disatukan ke dalam dana kesra. Sementara dana 
insentif dari Pemprovsu masih diproses, sebelumnya dana itu ditransfer ke 
Pemkab Labuhanbatu, jadi administrasinya sedang diurus, kata Ridwan.
Sekdakab Labuhanbatu Hasban Ritonga SH ketika dikonfirmasi Selasa (12/1), 
masalah dana kesra tersebut, melalui SMS, tidak ada jawaban. (Tim/m)

<<postheaderend.gif>>

Kirim email ke