dear temans,

ini ada lomba karikatur berhadiah gede ;)

mohon di sebar ke milis-milis lainnya yah.... :)

bukan HOAX

tengkyu,

Olzzz..

http://www.komnasham.go.id/lombakarikatur/ 
<http://www.komnasham.go.id/lombakarikatur/>

-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Lomba Pembuatan Karikatur HAM 2007

Dalam rangka memperingati hari Hak Asasi Manusia (HAM) se-dunia yang jatuh pada 
tanggal 10 Desember dan guna menyebarluaskan nilai-nilai HAM serta meningkatkan 
kesadaran masyarakat tentang HAM, Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas 
HAM) menyelenggarakan Lomba Pembuatan Karikatur HAM 2007.

Tema Karikatur

HAM di Indonesia: Dulu, Sekarang, dan Masa Depan

Sub Tema

Keadilan gender di bidang ekonomi,

Pencegahan kekerasan terhadap anak

Pencegahan eksploitasi terhadap pekerja anak

Pemenuhan hak atas kesehatan seksual dan reproduksi pada perempuan, khususnya 
perempuan di pengungsian

Persyaratan Lomba

Terbuka untuk seluruh warga negara Indonesia, kecuali anggota Panitia Lomba, 
Dewan Juri Lomba beserta keluarganya, staf dan anggota Komnas HAM. Peserta 
tidak dipungut biaya.

Melampirkan identitas diri (nama lengkap, pekerjaan/profesi, alamat 
kantor/rumah, nomor telepon/handphone) dan fotokopi KTP/SIM/Kartu 
Mahasiswa/Kartu Pelajar.

Setiap karya karikatur harus mengacu kepada salah satu sub tema yang telah 
ditentukan panitia.

Karya karikatur harus asli, orisinil, bukan jiplakan, dan belum pernah 
dipublikasikan atau disayembarakan yang dibuktikan dengan pernyataan tertulis. 
Panitia tidak bertanggungjawab bila ada tuntutan hukum dari pihak lain atas 
karya karikatur yang dikirimkan oleh peserta lomba.

Karya karikatur tidak boleh mengandung unsur SARA (Suku Agama Ras 
Antargolongan). Panitia akan mendiskualifikasi karya yang mengandung unsur SARA.

Karya karikatur dibuat dengan goresan tangan (manual) atau dengan bantuan 
program komputer yang disimpan dalam format jpeg, tif, atau svg.

Karya karikatur dicetak atau disajikan di kertas gambar tebal ukuran A3 (29,7 
cm x 42 cm).

Peserta dapat mengirimkan maksimal 3 (tiga) karya karikatur.

Karya karikatur dapat dibuat hitam putih atau berwarna.

Panitia penyelenggara dan dewan juri tidak melayani surat-menyurat dalam 
kaitannya dengan lomba ini.

Keputusan dewan juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

Pengiriman Karikatur

Karya karikatur dikirimkan:

Via Pos atau diantar langsung ke Panitia Lomba Karikatur HAM, Cq. Sub Komisi 
Pendidikan dan Penyuluhan Komnas HAM, Jl. Latuharhary No. 4B, Menteng Jakarta 
Pusat 10310. Karya karikatur dimasukkan ke dalam amplop dengan tulisan 
KARIKATUR HAM di sudut kiri atas amplop dan karya karikatur tersebut harus 
diterima panitia dalam kondisi tidak rusak dan tidak terlipat.

Karya karikatur yang dibuat dengan program komputer harus melampirkan file 
elektroniknya yang di simpan di dalam Compact Disk (CD). Karya Karikatur sudah 
harus diterima panitia paling lambat Hari Senin, tanggal 12 November 2007 jam 
16.00 WIB.

Hadiah dan Penghargaan

Juara I Rp 10.000.000,- + Piagam Penghargaan.

Juara II Rp 7.500.000,- + Piagam Penghargaan.

Juara III Rp 5.000.000,- + Piagam Penghargaan.

Lima (5) pemenang hiburan masing-masing Rp 1 juta rupiah + Piagam Penghargaan.

Dewan Juri:

Asmara Nababan (Tokoh Hak Asasi Manusia)

Bambang Bujono (Jurnalis Senior)

Dwi Koendoro Brotoatmodjo (Kartunis)

Effendi Gazali (Pakar Komunikasi)*

Pramono R. Pramoedjo (Kartunis)

* Dalam konfirmasi

Lain-lain:

Informasi selengkapnya tentang Komnas HAM silakan klik: www.komnasham.go.id 
<outbind://504/www.komnasham.go.id>

Pemenang akan diumumkan pada JumĀ¢at, 30 November 2007 melalui website Komnas 
HAM: www.komnasham.go.id <outbind://504/www.komnasham.go.id>  dan dihubungi via 
surat dan telepon.

Semua karya karikatur yang masuk menjadi hak milik Komnas HAM dan tidak akan 
dikembalikan ke peserta. Komnas HAM berhak menggunakan karya karikatur tersebut 
untuk kepentingan publikasi dan kampanye tentang HAM.

Jika pada suatu saat karya yang telah dinyatakan menang ternyata terbukti 
memiliki cacat hukum, maka panitia lomba berhak mencabut gelar juara dan 
meminta kembali hadiah yang sudah diterima.

Informasi dan Kontak:

Website: www.komnasham.go.id <outbind://504/www.komnasham.go.id>

Telepon: (021) 3925230 ext.225

Contact Person: Margaretha, Widodo, Bagus, Wawan.



____________________________________________________________________________________

Check out the hottest 2008 models today at Yahoo! Autos.

http://autos.yahoo.com/new_cars.html <http://autos.yahoo.com/new_cars.html>

[Non-text portions of this message have been removed]



 

Kirim email ke