news from www.sonybmg.co.id 
 
 Kemenangan Hati
Cara seorang Yovie Widianto mengungkapkan kejujuran………   
Yovie Widianto adalah salah satu nama besar yang tak asing lagi dalam belantika 
musik Indonesia . Lewat kejeniusannya, ia berhasil melahirkan sejumlah tembang 
hits bernafaskan cinta. Lewat lagu-lagunya pula, Yovie berhasil melambungkan 
sejumlah nama penyanyi untuk berkiprah di blantika musik Indoensia diantaranya 
Rio Febrian, Audy, Rida Sita Dewi dan banyak lagi.   Setelah merilis A Potrait 
of Yovie di tahun 2005, kini Yovie kembali hadir lewat album bertajuk 
Kemenangan Hati. 
Melalui album ini, Yovie seakan ingin memberi pesan tersirat bahwa hati yang 
bersih, jujur, dan positif akan selalu menang dalam menghadapi masalah seperti 
apapun. Berdasar atas konsep itu pulalah, Yovie mengisi albumnya dengan 12 lagu 
yang direkam secara live saat ia menggelar konsernya yang bertajuk The Magical 
Journey of Yovie Widianto di JHCC tanggal 14 september 2006 ditambah 2 buah 
lagu yang direkam di studio yaitu Kekasih Sejati dan Selingkuh yang keduanya 
dinyanyikan oleh Monita.   “Merekam secara live ataupun studio semua punya seni 
tersendiri. Merekam lagu secara live berarti jujur, spontan, apa adanya. 
Sedangkan studio tentu tidak seperti ini. Kespontanan dan apa-adanya inilah 
yang ingin saya hadirkan,” tutur Yovie. 
Selingkuh dari Konser Hingga Album   
 
Cerita menarik dari konser The Magical Journey of Yovie Widianto hingga 
hadirnya album ini adalah lahirnya lagu Selingkuh. Yovie menyajikan sebuah lagu 
hasil karya spontan dengan petunjuk dari penonton konser The Magical Journey 
tersebut. Yovie meminta penonton memberi 3 buah nada dan 3 kata. Diberilah nada 
‘si-la-re’ dan kata ‘maaf-manis-selingkuh’. Yovie kemudian balik ke belakang 
panggung diikuti sorotan kamera. Sebuah kondisi yang sulit dilakukan, karena 
sorotan lampu kamera dapat mengganggu konsentrasi, dan Yovie  hanya diberi 
waktu 10 menit sudah termasuk jalan ke balik panggung dan muncul kembali. Dua 
menit sebelum batas waktu, Yovie sudah keluar panggung dan meminta Hedy Yunus 
untuk menyanyikannya. Tentu saja keberhasilan Yovie menjawab tantangan membuat 
lagu instan yang indah dan lirik yang tajam ini mendapat big applause dari 
penonton. Ini adalah konsep pertama yang pernah dibuat oleh seorang musisi 
Indonesia dan tidak sembarang orang bisa melakukannya!   
 
Untuk versi rekaman studionya, Yovie memilih Monita untuk menyanyikan lagu 
Selingkuh. Monita dipilih agar bisa memberi kesan yang berbeda, soul yang 
berbeda, nuansa berbeda dengan lagu yang dinyanyikan Hedy Yunus. “Dari 
aransemen pun akan ada perbedaan. Yang dinyanyikan Hedy bener-bener sebuah 
produk spontan, sedangkan yang dinyanyikan Monita sudah dipoles sana-sini dalam 
dapur rekaman. Tetap keduanya menarik untuk disimak. Saya ingin pendengar bisa 
menilai hasil karya saya dalam format rekaman maupun live” imbuh Yovie. Vokal 
Monita yang 'remaja banget' dianggap Yovie pas untuk membawakannya.
 
 
 
Kemenangan Hati, Kemenangan Untuk Kejujuran Dalam Berkarya   
Dalam pembuatan ini, Yovie melibatkan sekitar 30 orang. Mulai dari pemusik 
seperti Gerry Herb pada drum, D Bambang P pada keyboard/brass & string section 
Arr, Edi Kemput pada gitar, dan Tanto “The Groove” pada keyboard yang tergabung 
dalam Yovie Widianto Music Factory, hingga penyanyi-penyanyi pilihan seperti 
Armand Maulana, Audy, Rio Febrian, Gea & Dirly Idol. “Setiap penyanyi punya 
ciri khas sendiri, dan itu yang ingin saya tunjukkan, mengapa hits lagu lawas 
dibawakan oleh penyanyi yang berbeda dari sebelumnya. Biar soul yang didapat 
beda,” Yovie menambahkan.   
Simak lagu Bukan Untukku yang sebelumnya dibawakan Rio Febrian pada tahun 2001. 
Lagu ini diaransemen berbeda dengan adanya duet Rio Febrian dengan Armand 
Maulana. Vokal Armand yang ngerock berbaur dengan vokal Rio yang melankolis ini 
tampil juga di lagu Seandainya Aku Bisa Terbang. Lalu sejumlah lagu yang sempat 
dipopulerkan lewat grup Kahitna seperti Merenda Kasih dibawakan dengan vokal 
lembut Dea Mirela, Tentang Diriku yang dibawakan oleh Sita dan Dea Mirela 
dengan aroma swing jazz asyik untuk bergoyang.     
Indah, Kuingat Dirimu yang pernah dibawakan oleh Yovie & The Nuno dinyanyikan 
oleh trio Armand, Dudi dan Gail. Lagu Bagaimana yang pernah di aransemen dan 
dipopulerkan oleh Elfa Secioria pada tahun 1991 dinyanyikan kembali oleh Rio 
Febrian kental dengan nuansa fusion jazz. Lagu ini merupakan tanda respek Yovie 
Widianto kepada Elfa Secioria sebagai orang yang berperan besar dalam karir 
bermusiknya.   
Jangan lewatkan lagu Kemenangan Hati yang menjadi theme song Indonesian Idol 3 
dan dinyanyikan oleh 2 runner up Indonesian Idol, Dirly dan Gea. Lagu ini juga 
menjadi soundtrack serial Idola yang tayang di layar RCTI.   Semua lagu yang 
tersaji dalam album Kemenangan Hati ini adalah hits-hits pilihan Yovie, tapi 
apakah ini termasuk best album? “Bukan kok. Saya berharapnya sih semoga orang 
tidak menilai album ini sebagai best album saya.. Karena saya masih haus 
berkarya. Saya masih ingin bikin hits lebih banyak lagi dan lebih oke lagi.” As 
well as Yovie Widianto...  
Dapatkan Ringbacktone Kemenangan Hati:Kemenangan Hati - Dirly & Gea (RBT XL : 
10107659 I-Ring : 060366588)  
Artist
Yovie Widianto
Track Listing 
1. Kemenangan Hati - Dirly & Gea 
2. Kekasih Sejati - Monita
3. Bukan Untukku - Armand & Rio Febr /ian 
4. Merenda Kasih - Dea
5. Seandainya Aku Bisa Terbang - Rio Febr /ian & Armand Maulana
6. Indah Kuingat Dirimu - Armand Maulana , Dudi, Gail
7. Selingkuh (Live) - Hedy Yunus
8. Bagaimana - Rio Febr /ian
9. Tentang Diriku - Dea Mirela & Sita
10.Takkan Terganti - Dea Mirela
11.Selingkuh - Monita
12.Hangatnya Cinta - Sita
13.Suratku - Sita
14.Adilkah Ini & Nggak Ngerti - Audy & Rio Febrian 
Discography
A Portrait of Yovie 
Kemenangan Hati 




Subscribe to musicbox 
  
Powered by groups.yahoo.com 


 
www.sonybmg.co.id 
SONY BMG MUSIC ENTERTAINMENT INDONESIA  
Copyright © 2006. All Rights Reserved. 
for more further info please send us an email: [EMAIL PROTECTED]


 
____________________________________________________________________________________
Any questions? Get answers on any topic at www.Answers.yahoo.com.  Try it now.

Kirim email ke