Assalamu'alaikum wr wb.,
Mak Ban dan Sanak RN Yth.,

Saya kira ini adalah gambaran mengenai sudah terbalik-baliknya pemahaman
moral kita. Sampai-sampai kita merasa perlu membuat definisi dan penjelasan
kembali mengenai korupsi kepada para elit penguasa. Hampir semua orang tahu
bahwa korupsi, pornographi, pelacuran, perjudian adalah tidak bermoral.
Mengapa hanya korupsi yang gencar kita basmi dalam media pembicaraan, tetapi
setelah lewat didepan mata banyak orang langsung menubruk?

Kenapa kita merasa lebih jijik tersenggol babi dan anjing, dan segera
mencuci bagian yang tersenggol dengan tanah?, tetapi tidak merasa jijik
ketika termakan makanan dari hasil korupsi. Kenapa saya katakan begitu?
karena kita tidak merasa segan untuk diundang datang kerumah orang yang kita
sangka koruptor. Apakah ada yang merasa perlu membilas mulut dan perutnya
dengan tanah? Jadi yang perlu dilakukan adalah membuat semua orang merasa
bahwa korupsi adalah benda haram yang tingkat haramnya jauh lebih tinggi
dari memakan daging babi.

Apa sebab MUI sangat aktif mengenai menegakkan masalah label haram?,
sedangkan untuk menegakkan "label amalan bebas korupsi" tindakannya kurang
terdengar? Bisakah kita harapkan MUI menjadi penggerak "Ayo Kita Lawan
Korupsi Secara Berjamaah"?

Wassalam,
R Sampono Sutan





----- Original Message -----
From: "Bandaro" <[EMAIL PROTECTED]>
To: <palanta@minang.rantaunet.org>
Sent: Tuesday, June 14, 2005 7:06 AM
Subject: Re: [EMAIL PROTECTED] Khairiansyah Salman SE * Lawan Korupsi
SecaraBerjamaah


>
> "korupsi"
> dinagari awak indonesia ko io mungkin paralu dijabarkan /
> diartikan baliak, apo nan dinamokan korupsi tu.
> Karano,  mancaliak urang-urang terhormat di depeerde
> (banyak juo di daerah lain), tamasuak didalamno tokoh agama,
> tokoh masyarakat.
> Mereka melakukan korupsi ..........  itu kan kato kito .
>
[cut]

> Nan marasokan itu korupsi adolah urang-urang "dilua".
> Bagi urang "dalam", itu hanyo sebagai "bagi hasil", tando
> tarimokasi, hal yang normal, karano pendahulu  mereka
> toh juga melakukannya..
>
> Wass
> mak Ban
> ~~~~~~~
>[cut]



_____________________________________________________
Berhenti/mengganti konfigurasi keanggotaan anda, silahkan ke: 
http://rantaunet.org/palanta-setting
------------------------------------------------------------
Tata Tertib Palanta RantauNet:
http://rantaunet.org/palanta-tatatertib
____________________________________________________

Kirim email ke