fwd by

 

Fulbright New Century Scholars Program

Bureau of Educational and Cultural Affairs dari U.S. Department of State
bekerjasama dengan Council for International Exchange of Scholars (CIES)
menawarkan kesempatan kepada Peneliti Senior Indonesia yang berminat untuk
bergabung dengan peneliti dari sekitar 30 negara lain dalam kerangka kerja
Fulbright New Century Scholars Program tahun 2002/2003.  New Century Scholar
(NCS), yang merupakan suatu langkah kerjasama baru di bidang penelitian
multidisipliner, tahun ini memasuki tahun keduanya dan akan mengambil fokus
pada topik "Addressing Sectarian, Ethnic and Cultural Conflict within and
across National Borders."

Perlu diketahui bahwa untuk tahun 2001/2002, program ini mengambil topik
"Challenges of Health in a Borderless World."  Dr. Pratiwi Sudarmono dari
Universitas Indonesia adalah salah satu dari peneliti terkemuka di dunia
yang dipilih dan sedang menjalani penelitian bersama dalam kerangka
Fulblright New Century Scholars Program dan dijadwalkan selesai akhir 2002.

NCS menyediakan kesempatan penelitian yang unik bagi 25-30 sarjana dan
tenaga profesional di dunia guna melaksanakan sasaran penelitian pribadi
dengan melibatkan diri ke dalam interaksi dan kerjasama berkelanjutan yang
berpusat pada tema penelitian NCS.  Peneliti NCS bukan saja melaksanakan
penelitian selama 3-6 bulan, melainkan juga akan bertemu beberapa kali yaitu
pada acara orientasi dan penetapan sasaran di awal masa penelitian, dan
pertemuan lain pada pertengahan periode penelitian, serta seminar tingkat
pleno pada akhir masa penelitian.  Informasi terinci mengenai program ini
dapat diminta ke kantor AMINEF atau e-mail:  [EMAIL PROTECTED]

Kami mengundang Saudara untuk mendaftarkan diri dan/atau meneruskan
informasi ini kepada peneliti atau tenaga professional senior yang Saudara
ketahui berkecimpung dalam kegiatan penelitian yang sejalan dengan topik NCS
tahun 2002/2003 ini.  Formulir pendaftaran yang harus diminta dari AMINEF
harus dilengkapi dan dikirim ke AMINEF selambat-lambatnya tanggal 16 Agustus
2002.  Dewan Pengurus AMINEF akan mengajukan calon ke Panitia Pemilih di
Washington, D.C.

Sekiranya ada pertanyaan, kami harap Saudara tidak ragu-ragu menghubungi
kami.  Terima kasih.

Hormat kami,

Dr. Sri Pamoedjo Rahardjo
Direktur Eksekutif

"Education is a slow moving but powerful force" J. William Fulbright

Kirim email ke