======================================================================
Deklarasi Perwakilan Partai Keadilan di Amerika Utara (USA dan Canada)

Setelah sukses mendirikan cabang-cabang di Indonesia, kini Partai
Keadilan (PK) mulai memperluas jaringan partainya hingga ke manca
negara. Dimulai dari Malaysia, Jerman, Inggris, Australia, dan yang
belakangan ini Amerika Utara (USA dan Canada).

Khusus untuk perwakilan PK wilayah Amerika Utara, peresmiannya
dilakukan  baru-baru ini di New York, Amerika Serikat.
Bertempat di Islamic Center Bosnia New York, pada hari Sabtu tanggal
1 Mei 1998, Alhamdulillah telah berhasil dilakukan peresmian Pusat
Informasi Partai Keadilan (PIPKA) Cabang Amerika Utara sekaligus
pelantikan para pengurusnya.

Acara peresmian PIPKA ini dihadiri kurang lebih 75 orang undangan,
yang terdiri dari para mahasiswa Indonesia yang sedang dan telah
menyelesaikan pendidikan S2 dan S3 nya diberbagai wilayah di AS
(seperti Washington, Virginia, Maryland, California, North Carolina,
South Carolina,Dallas, Illinoi,dsb)dan Canada, para tokoh masyarakat
di Amerika Utara, serta tak ketinggalan pula tentunya masyarakat
Indonesia di New York sendiri.

Sebelum acara peresmian PIPKA dimulai, dilakukan silaturahim dengan
para pengurus Bosnian Islamic Centre, yang kemudian diikuti acara ramah
tamah serta pemutaran film (dalam bentuk CD-ROM) tentang aktivitas PK di
tanah air, mulai saat pendirian maupun saat rapat akbar dan temu muka dengan
para anggota dan simpatisannya.

Tepat pukul 14.30 waktu New York Acara peresmian PIPKA Amerika utara
dimulai dengan diawali pembacaan kalam ilahi oleh salah seorang
pengurus PIPKA, yang kemudian diikuti dengan pemberian sambutan oleh
ustadz A.Syamsie Ali selaku ketua panitia. Setelah itu dilakukan pelantikan
pengurus PIPKA Amerika utara yang dilakukan oleh
ustadz Ihsan Tandjung(mewakili DPP-PK),salah seorang anggota Majelis
Pertimbangan Partai Keadilan yang memang sengaja diundang dari Jakarta.
Kemudian acara dilanjutkan dengan pemberian kata sambutan oleh ketua PIPKA
yang baru dan ketua ICMI cabang Amerika Utara (mewakili tokoh masyarakat).

Dalam sambutannya, Dutamardin selaku ketua ICMI wilayah Amerika
Serikat dan Kanada,menekankan pentingnya usaha-usaha memperjuangkan
kepentingan umat banyak. “Hendaknya Partai Keadilan tidak hanya
memperjuangkan kepentingan partai saja, tetapi lebih luas lagi dapat
memperjuangkan kepentingan seluruh umat secara keseluruhan",
demikian kata beliau. Sambil berkelakar, ketua ICMI amerika utara tsb
mengatakan bahwa ICMI boleh dibilang sebagai induk dari berbagai partai di
Indonesia, karena beberapa anggota dan pengurusnya adalah anggota atau
bahkan pengurus beberapa parpol yang ada di Indonesia saat ini. Oleh karena
itulah kata beliau,ICMI berusaha keras untuk bersikap netral dan menjaga
jarak yang sama dengan seluruh parpol-parpol yang ada tsb.

Sementara itu, ustadz Ihsan Tandjung yang mewakili Dewan Pimpinan Pusat
Partai (DPP) Keadilan, dalam pidato politiknya menguraikan secara gamblang
tentang ide "masyarakat Indonesia baru" sebagai alternatif pemecahan
berbagai krisis dan masalah yang sedang melanda Tanah air saat
ini.“Masyarakat Indonesia baru" menurut beliau
adalah sebuah masyarakat madani yang berlandaskan moralitas yang
baik, serta ketakwaan kepada Allah swt.

Menurut beliau, masyarakat Indonesia baru di masa datang hendaknya
mencerminkan 5 hal pokok,yaitu:

1. Religious Society, yaitu masyarakat yang senantiasa menjunjung
   tinggi dan mengamalkan nilai-nilai keagamaan secara baik dan
   benar.

2. Intelectual Society, yang diartikan sebagai sebagai masyarakat
   yang berilmu pengetahuan (baik ilmu dunia maupun agama)dan selalu
menggunakan ilmunya tsb untuk kebaikan umat manusia. Dengan    demikian
nantinya diharapkan tumbuh generasi-generasi baru yang       senantiasa
beramal dengan ilmu yg benar dan berilmu dengan amal yg    benar pula.

3. Peaceful-Oriented, suatu tatanan masyarakat yang dilandasi oleh
rasa cinta damai dan menghormati kepada sesama manusia, tanpa    kecuali.

4. Egalitarian Society, yaitu masyarakat yang memandang manusia
   sebagai pribadi yang egaliter/sederajat. Artinya orang-orang yang     ada
dalam masyarakat tsb senantiasa bersikap rendah hati dan    menjauhi sikap
merasa paling benar sendiri. Dengan segala kelebihan    dan kekurangan yang
dimiliki, di satu sisi mereka kadangkala    berperan sebagai guru yang
membimbing masyarakatnya ke arah    kebaikan, dan disisi lain tidak jarang
mereka berperan sebagai    murid yang selalu siap belajar dan menerima
ide,saran,nasehat dan    masukan yang baik dari orang lain.

5. Just Society atau masyarakat berkeadilan, yaitu masyarakat yang
   senantiasa menjunjung tinggi dan menerapkan prinsip-prinsip
   keadilan dalam berbagai aspek kehidupan,seperti hukum,ekonomi,
   sosial,politik, dsb.


Setelah diadakan sedikit tanya jawab, akhirnya sekitar pukul 17.00
acara ditutup dengan pembacaan do'a yang dipimpin oleh ustadz Furqon
Ali(non-PK) yang kebetulan hadir pada acara tsb.

Adapun susunan Pengurus PIPKA Amerika Utara adalah sbb :

Ketua               : Tiyas Sukarsono (ketua)
Wakil Ketua)        : Setiayadi Yazid
Sekretaris          : Yon Mahmudi
Bendahara           : Mohammad Rosadi
Ketua bidang Dakwah :  A.Syamsi Ali
Ketua Bidang Lingkungan Hidup dan Teknology :Bogie Soedjatmiko
Ketua Bidang kaderisasi : Ade K. Mulyana


Pusat Informasi Partai Keadilan
TTD
Yon Machmudi
Sekretaris


              )I(   MARS KEADILAN   )I(


        Dilahirkan kedunia
        Di bumi Indonesia tercinta
        Yang mewadahi suara nurani
        Dan suara keadilan Ilahi....2X

       ** Kotak kesetaraan
          Ka'bah kesatuan
          Bulan sabit kemenangan
          Garis lurus keadilan

          Putih kesucian
          Hitam kepastian
          Kuning emas gemilangnya
          Kejayaan Islam

       Ilahi Rabbi Izzati
       Bimbinglah perjuangan ini
       Dengan limpahan..keridhoan
       Sebagai bekal di haribaan
       Sebagai bekal di haribaan
       Ya Allah...Ya Allah

======================================================================



______________________________________________________
Get Your Private, Free Email at http://www.hotmail.com

Kirim email ke