Dear Netters,

Saya mendapat artikel bagus mengenai tempe, saya share ke rekan 
Netters semua sekedar informasi mengenai kandungan nutrisi-nya sangat 
dibutuhkan tubuh.


Tempe untuk Diet

Tempe merupakan makanan asli Indonesia, yang disebut-disebut dalam 
buku History of Java karangan Stanford Raffles, bukan lagi santapan 
orang pinggiran. Badan Kesehatan Dunia (WHO) bahkan mengakuinya 
sebagai makanan berkhasiat yang dapat mencegah dan mengatasi berbagai 
penyakit. 

Hal itu didasari hasil penelitian tempe di beberapa negara seperti AS, 
Jepang, Inggris dan Jerman.Tempe adalah hasil fermentasi kedelai 
dengan inokulum Rhizopus sp. yang berwarna putih kapas. Rhizopus sp. 
merupakan jamur yang dapat mengurai protein dalam kedelai menjadi asam 
amino, sehingga lebih mudah dicerna tubuh. 

Salah satu sumbangan terbesar tempe buat perempuan adalah kemampuannya 
membuat tubuh tetap langsing, serta mendukung program penurunan berat 
badan, karena rendah kalori. Kandungannya hanya 157 kalori per 100 g. 
Tempe mengeluarkan enzim lipase, yang akan memecah lemak menjadi asam 
lemak yang dibutuhkan tubuh. Yang terbanyak adalah asam lemak 
linoleat, lalu linolenat, dan oleat. Asam lemak itu tidak bisa dibuat 
sendiri oleh tubuh, sehingga harus dipasok dari makanan sehari-hari. 

Selain berfungsi sebagai penganan diet, tempe juga berpotensi 
meningkatkan mutu makanan perempuan. Setiap 100 g tempe segar 
menyumbang 10,9 g protein bagi tubuh pemakannya. Angka itu lebih dari 
25% kebutuhan protein (per hari) yang dianjurkan bagi orang dewasa. 
Lima puluh enam persen protein tempe yang dikonsumsi, dapat 
dimanfaatkan secara maksimal. Jumlah nitrogen terlarutnya meningkat 0,
5 - 2,5% dan jumlah asam amino bebasnya setelah fermentasi meningkat 1 
- 85 kali lipat dibandingkan dengan saat masih berwujud kacang 
kedelai. 

Sedangkan menilik susunan asam aminonya, tempe mempunyai kadar lisin 
yang tinggi, tetapi metionin-sistinnya rendah. Struktur ini berlawanan 
dengan yang dimiliki beras. Asam amino protein nabati bakal menjadi 
protein lengkap, bila dicampur dengan sesamanya. Misalnya, nasi 
dicampur tahu, atau nasi dicampur bakwan jagung. Bila gabungan itu 
melibatkan dua struktur yang berlawanan (seperti nasi dan tempe), 
otomatis akan meningkatkan kinerja lisin dan metionin-sistin. Itu 
sebabnya, makan tempe campur nasi sangat dianjurkan. 


Regards,
Johan
0813 1917 8155


=====================================
PT. Ayam Goreng Fatmawati (Franchise Provider)
Hotel Salak The Heritage Lt. 2
Jl. Ir. H. Juanda No. 8, Bogor 16121
Telp. +62251-347620 | +62251-350400 ext. 59
Fax. +62251-347608
e-mail. [EMAIL PROTECTED]
www.fatmawati.com
=====================================




***************************************************************************
Berdikusi dg Santun & Elegan, dg Semangat Persahabatan. Menuju Indonesia yg 
Lebih Baik, in Commonality & Shared Destiny. www.ppi-india.org
***************************************************************************
__________________________________________________________________________
Mohon Perhatian:

1. Harap tdk. memposting/reply yg menyinggung SARA (kecuali sbg otokritik)
2. Pesan yg akan direply harap dihapus, kecuali yg akan dikomentari.
3. Lihat arsip sebelumnya, www.ppi-india.da.ru; 
4. Satu email perhari: [EMAIL PROTECTED]
5. No-email/web only: [EMAIL PROTECTED]
6. kembali menerima email: [EMAIL PROTECTED]
 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Reply via email to