Iko rancak pulo dibaco
Dari SUARA PEMBARUAN DAILY 30 Juli 2008
________________________________

Pengajaran Bahasa dan Sastra Belum Bermakna
[JAKARTA] Sistem dan model pembelajaran bahasa Indonesia dan sastra di sekolah 
belum mencerminkan peran dan fungsi yang sesungguhnya. Sebab, pembelajaran 
bahasa dan sastra Indonesia hanya berkutat pada pembuatan kalimat, imbuhan, dan 
bacaan. 
"Fungsi bahasa sebagai alat bernalar, alat berkomunikasi dan alat berekspresi. 
Jika pembelajaran bahasa Indonesia hanya mengejar target, keilmuan dari bahasa 
dan sastra itu akan terabaikan," kata Kepala Pusat Bahasa Departemen Pendidikan 
Nasional (Depdiknas) Dendy Sugono, kepada SP, di sela-sela Seminar ASEAN 
Pengajaran Sastra Indonesia/Melayu di Sekolah, di Jakarta, Senin (28/7). 
Dia mengatakan, guru mengalami kendala dalam pengajaran bahasa maupun sastra. 
Karena itu, Dendy menawarkan sistem pembelajaran bahasa Indonesia yang ideal 
agar esensi pembelajaran bahasa Indonesia dan sastra dapat tercapai, yakni 
harus mengajarkan tentang penggunaan bahasa sebagai alat berpikir dan 
berekspresi ranah-ranah pembelajaran bahasa Indonesia sebagaimana mestinya. 
"Peran bahasa Indonesia juga telah dikukuhkan dalam UU 20/2003 tentang Sistem 
Pendidikan Nasional. Pendidikan adalah suatu pembentukan kepribadian dan 
pengembangan kecerdasan, emosional, dan intelektual anak-anak bangsa," ujarnya. 
Dia mengemukakan, pengembangan bahasa kebangsaan menjadi kunci sukses 
pengukuhan dan pemantapan peran bahasa agar sumber daya manusia Indonesia 
memiliki jati diri keindonesiaan. Tanpa percepatan pengembangan kosa kata, 
bahasa Indonesia akan tergusur dengan bahasa asing seperti bahasa Inggris. 
Nilai Kemanusiaan Sementara itu, pengajar Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni 
Universitas Negeri Surabaya, Setya Yuwana Sudikan mengatakan, pembelajaran 
sebaik apa pun tanpa memasukkan nilai kemanusiaan, akan mengalami degradasi 
makna yang luar biasa. Karena itu, mengajarkan sastra di sekolah tanpa 
menyentuh hati dan rasa peserta didik tentunya tidak akan pernah berhasil. 
[W-12] 
________________________________
Last modified: 29/7/08 


      
--~--~---------~--~----~------------~-------~--~----~
=============================================================== 
UNTUK DIPERHATIKAN:
- Wajib mematuhi Peraturan Palanta RantauNet, mohon dibaca & dipahami! Lihat di 
http://groups.google.com/group/RantauNet/web/peraturan-rantaunet
- Tulis Nama, Umur & Lokasi anda pada setiap posting
- Dilarang mengirim email attachment! Tawarkan kepada yg berminat & kirim 
melalui jalur pribadi
- Dilarang posting email besar dari >200KB. Jika melanggar akan dimoderasi atau 
dibanned
- Hapus footer & bagian tdk perlu dalam melakukan reply
- Jangan menggunakan reply utk topik/subjek baru
=============================================================== 
Berhenti, kirim email kosong ke: [EMAIL PROTECTED] 
Daftarkan email anda yg terdaftar pada Google Account di: 
https://www.google.com/accounts/NewAccount?hl=id
Untuk dpt melakukan konfigurasi keanggotaan di:
http://groups.google.com/group/RantauNet/subscribe
===============================================================
-~----------~----~----~----~------~----~------~--~---

Kirim email ke