Propinsi | Selasa, 23/09/2008 19:45 WIB

WSTA Diharapkan Mementingkan Destinasi Wisata

Padang, (ANTARA) - West Sumatra Tourism Award (WSTA) yang digagas Forum
Wartawan Pariwisata Sumatera Barat (FWPSB) dan akan digelar Desember
mendatang, diharapkan mementingkan destinasi wisata. 

"Destinasi wisata yang lebih penting dinilai Kepala Daerah. Sebab orang
datang ke Padang dan Sumbar bukan karena hotel dan travel, tapi karena
destinasi," sebut Ian Hanafiah, Tokoh Pariwisata Sumbar yang juga
menjabat sebagai Wakil Ketua Asita Sumbar, Selasa siang. 

Dia menambahkan, destinasi wisata di Sumatra Barat banyak yang tidak
dikenal, dan itu diperlukan promosi, salah satu iven yang tepat ada WSTA
tersebut. 

Kegiatan yang tahun lalu bertajuk Padang Tourism Award itu, kata dia,
lebih baik memberikan informasi saat salah satu destinasi wisata
mendapatkan penghargaan. 

"Misalnya, destinasi wisata Ngarai Sianok mendapatkan penghargaan, itu
harus diberikan informasi kenapa lokasi itu yang dipilih," katanya. 

Pemberian informasi tersebut, tambahnya, dimaksudkan agar orang tahu apa
kelebihan dan kekurangan destinasi wisata itu. Selain itu dia juga
berharap agar pemerintah daerah dapat membenahi destinasi-destinasi
lain. 

Acara yang diselenggarakan FWPSB bekerjasama dengan Dinas Pariwisata
Sumbar, PHRI, Asita, dan HPI itu, akan diawali dengan menyebarkan 10.000
kuisoner bagi masyarakat dan wisatawan yang berkunjung ke Sumbar. (Goy)

 

http://www.antara-sumbar.com/id/index.php?mod=berita&d=1&id=3060


--~--~---------~--~----~------------~-------~--~----~
=============================================================== 
UNTUK DIPERHATIKAN:
- Wajib mematuhi Peraturan Palanta RantauNet, mohon dibaca & dipahami! Lihat di 
http://groups.google.com/group/RantauNet/web/peraturan-rantaunet
- Tulis Nama, Umur & Lokasi anda pada setiap posting
- Dilarang mengirim email attachment! Tawarkan kepada yg berminat & kirim 
melalui jalur pribadi
- Dilarang posting email besar dari >200KB. Jika melanggar akan dimoderasi atau 
dibanned
- Hapus footer & bagian tdk perlu dalam melakukan reply
- Jangan menggunakan reply utk topik/subjek baru
=============================================================== 
Berhenti, kirim email kosong ke: [EMAIL PROTECTED] 
Daftarkan email anda yg terdaftar pada Google Account di: 
https://www.google.com/accounts/NewAccount?hl=id
Untuk dpt melakukan konfigurasi keanggotaan di:
http://groups.google.com/group/RantauNet/subscribe
===============================================================
-~----------~----~----~----~------~----~------~--~---

Kirim email ke