Hallo Sukma, 

saya punya sedikit pemikiran yang mungkin bisa membantu.
 
- keragaman burung merupakan salah satu ukuran komunitas. Seperti diketahui, 
komunitas tersusun atas berbagai species yang masing-masing mempunyai kebutuhan 
pakan (dan resources lain) yang berbeda. Terminologi guild mungkin bisa 
membantu memfokuskan beberapa species (tetap pada level komunitas) yang 
mempunyai kebutuhan pakan yang mirip. Jadi korelasi antara struktur komunitas 
dengan pakan bisa lebih erat.  Selain memfokuskan pada beberapa species, 
fokuskan juga pakan yang dimaksud. Apakah kelimpahan ikan-ikan jenis tertentu, 
atau tumbuhan atau bahkan serangga di sekitar pantai. Kelimpahan ini bisa 
bervariasi secara temporal dan spasial.

- selain faktor pakan, faktor predasi dan kompetisi juga berperan dalam 
kehadiran suatu organisme di suatu tempat. Juga kondisi lingkungan (mis: iklim, 
land cover, landscape) akan mempengaruhi ketiganya (pakan/resources, predasi 
dan kompetisi).. Yang selanjutnya faktor itu yang mempengaruhi kehadiran 
species penyusun komunitas. 

saran saya, fokuskan jenis burung pada suatu guild, fokuskan jenis pakan yang 
diduga kelimpahannya mempengaruhi kehadiran guild tsb, dan batasi scope 
penelitian pada wilayah spasial dan temporal tertentu saja.. Pembatasan ini 
bisa berfungsi sebagai perbandingan, misalnya, musim hujan dan musim kering 
digunakan sebagai pembandigan variasi kelimpahan pakan temporal. Atau 
kelimpahan pakan di sekitar trisik pada berbagai lokasi yang berurutan ke arah 
hulu sungai (spasial). Atau berbagai tingkat gangguan manusia juga bisa 
digunakan sebagai pembanding untuk memperkaya penelitian.

Itu saja sumbangan pemikirian dari saya.

Salam

Seno

NB: tentang literatur,  coba kontak temen-temen UGM. Jaringan internet UGM bisa 
mengakses jurnal-jurnal ilmiah terbaru. 









----- Ursprüngliche Mail ----
Von: skandal emilia <[EMAIL PROTECTED]>
An: [EMAIL PROTECTED]; [EMAIL PROTECTED]; [EMAIL PROTECTED]; [EMAIL PROTECTED]; 
kadang kukila <[EMAIL PROTECTED]>; sbi <sbi-info@yahoogroups.com>
Gesendet: Freitag, den 4. Juli 2008, 11:54:24 Uhr
Betreff: [SBI-InFo] Mohon bantuan metode


Dear all

 
Perkenalkan nama  saya Sukma, dari Atma Jaya Yogyakarta. 
Saat ini saya sedang siap-siap menyusun tugas akhir yang rencananya akan 
mengambil tema mengenai Kelimpahan Pakan Burung di Pantai  Trisik. Alasan saya 
memilih topik ini karena Trisik menjadi salah satu tempat  favorit temen2 
pengamat burung Jogja untuk menikamati ribuan burung-burung  migran, saya ingin 
tahu mengapa demikian. 
Menurut pak Yus di bukunya Panduan Studi Burung Pantai, ada keterkaitan antara 
keragaman burung dengan kondisi  ekologis, termasuk ketersediaan pakan. Namun 
apakah hal tersebut berlaku untuk Trisik ataukah ada faktor lain, saya belum 
mendapat info tersebut. Harapan saya dengan penelitian ini menjadi langkah awal 
untuk menjawab pertanyaan tersebut.


Sampai sejauh ini saya belum mendapat referensi pendukung. Buku-buku referensi 
yang di  rekomendasikan di buku Pak Yus hanya beberapa yang ada di Atma dan 
Kutilang. Karena itu, bisakah saya meminta referensi lain dari Anda sekalian 
mengenai hal terkait  (metode, jurnal atau penelitian, alamat web, .... dll ?

Matur Nuwun
Salam Lestari

    


      __________________________________________________________
Gesendet von Yahoo! Mail.
Dem pfiffigeren Posteingang.
http://de.overview.mail.yahoo.com

Kirim email ke