(OOT) Terima Kasih, Semoga Bapak-Ibu Masuk Surga

 

Assalamu’alaikum. Wr. Wb.

Mohon
maaf sekiranya tulisan ini kurang berkenan di hati. Kami mewakili LMI Madiun
(Lembaga Amil Zakat Propinsi Jawa Timur Cabang Madiun) mengucapkan terima kasih
tidak terhingga atas partisipasi anggota milis, sehingga terkumpul dana zakat,
infaq dan shodaqoh sebesar 276,416,742
pada Bulan Ramadhan yang lalu, untuk laporan keuangan bisa dilihat di 
http://lmimadiun.blogspot.com/2009/10/laporan-keuangan-september-2009.html
sedangkan laporan kegiatan bisa dilihat di 
http://lmimadiun.blogspot.com/2009/10/laporan-kegiatan-bulan-september-2009.html
 

Segala bentuk bantuan Bapak Ibu kami salurkan kepada :

2.263
     Keluarga fakir miskin 20
     lokasi Buka puasa bersama 5
     perkumpulan abang becak 99
     abang becak diluar 5 perkumpulan diatas23
     masjid, musholla dan TPA menerima bantuan Al Quran3
     Masjid menerima Bantuan Fisik7
     Sekolah kerjasama pelaksanaan Pondok Ramadhan1
     bantuan di Posyandu daerah tergolong miskin4
     penerima Bantuan Kesehatan117
     anak yatim tersantuni53
     siswa TK/SD, 43 siswa SMP, 63 siswa SMP dari keluarga miskin menerima
     beasiswa Ramadhan

 

Bagi Anda yang berdomisili di Madiun dan sekitarnya bisa
mendapatkan laporan dalam bentuk buku setebal 36 Halaman lengkap dengan nama
penerima Zakat, Infaq dan Shodaqoh anda, sehingga Anda bisa melakukan pengecekan
langsung kepada yang bersangkutan. Nama penerima sudah dilengkapi dengan alamat
jelas baik yang berdomisili di Kota Madiun, Kab. Madiun, Kab. Ngawi, Kab.
Magetan dan Kab. Ponorogo.

 

Kami sudah mencoba meng-upload daftar penerimanya tapi
belum berhasil juga.

 

Jika selama ini kami menyalurkan dengan manfaat langsung,
program selanjutnya kami akan membantu memberdayakan masyarakat miskin dengan
bantuan permodalan dan pelatihan, dengan harapan setahun kemudian mereka tidak
lagi termasuk golongan penerima zakat. Untuk itu saat ini kami sedang menjalin
komunikasi dengan Pemda setempat.

 

Sedangkan program terdekat kami saat ini adalah Qurban
untuk daerah tertinggal. Tahun lalu kami menyalurkan tidak kurang dari 182
kambing dan 3 sapi. Dengan harga kambing mulai 850 ribu dan sapi 7,5 juta kami
berharap semakin banyak yang masyarakat miskin yang terbantu. Jika ada yang
berqurban melalui kami, kami pastikan akan sampai kepada mereka yang
membutuhkan. Semangat kami untuk membantu masyarakat miskin adalah 

STOP!
QURBAN BANJIRI KOTA

 

Wassalamu’alaikum. Wr.Wb

 

MIFTAHURROHMAN,
S.E.

081 234 200 200

FB: Miftahurrohman Madiun




      Jatuh cinta itu seperti apa ya rasanya? Temukan jawabannya di Yahoo! 
Answers! http://id.answers.yahoo.com

[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke