Date: Sat, 27 May 2006 20:56:42 +0200 (Västeuropa, normaltid)
From: "Hou Xiao qin" <[EMAIL PROTECTED]>

  
  PEMABUK DI SWEDIA
…………………………………………………
     Kalau anda jalan dijalan trotoar untuk jalan kaki, setiap 100 meter selalu ada
bangku bangku.Bangku bangku tersebut untuk orang muda, tua,dan semua yang
ingin menghirup udara segar dimusim panas. Yang muda muda banyak dengan
naik sepeda pergi kepantai yang ada berapa buah disekitar norsborg sini.Orang orang
tua yang tak mampu jalan oleh pemerintah disediakan dengan cuma cuma service
untuk meminjam kereta dorong.Orang orang yang lemah kakinya sering berjalan jalan
untuk meneguk udara segar, melupakan kebosanan dikamarnya dan penyakit penyakitnya.
Bangku bangku tersebut sering digunakan orang orang pemabuk untuk berkumpul bersama.
Salah satu tempat mereka berkumpul adalah dibangku batas Norsborg hallunda yang ada tunel yang panjangnya kira kira hanya sepuluh meter. Diatas tunel tersebut membentang jalan raya.
Sungguh menyebalkan , menjijikkan,mereka sehabis minum ada yang kebelet kencing, pergi kesamping jalan, ditembok tunel mereka lalu kencing. Sedangkan tak sedikit orang yang lalu lalang disitu, diantaranya banyak wanita. Kalau dilaporkan pada polisi , polisi datang dan mereka tak ada yang mengaku bahwa mereka kencing dijalan.Tak ada bukti karena mereka tak pernah tertangkap basah oleh polisi sendiri. Kalau ketangkap pasti akan dihukum berdsasarkan undang undang yang ada di Swedia. Seorang wanita penderita sakit kencingmanis pernah kepergok oleh polisi sedang kencing disemak  semak pinggir jalan.
Untuk itu dia harus dihadapkan kepengadilan dan didenda 5000 kronor walaupun dia
mempunyai alasan yang kuat, sakit kencing manis yang sulit mengekang diri.
     Orang yang suka minum biasanya adalah orang swedia sendiri, dan orang finland. Mereka mempunyai kebiasaan minum arak semenjak mereka umur belasan tahun. Satu lagi keanehan dari kebiasaan mereka adalah sebelum pesta mereka sudah mabuk. Saya pernah mengikuti pesta yang diselenggarakan oleh perusahaan tempatku bekerja sebelum aku pension.Pesta itu diselenggarakan disebuah restoran yang terletak disalah satu gugusan pulau yang berada dilautan sekitar Stockholm. Anak anak muda membawa botol alkohol sendiri sendiri, walaupun nantinya dalam pesta tersebut pasti disajikan arak.Waktu kita pesiar mengelilingi gugusan pulau pulau tersebut, dengan naik kapal besar, mereka sudah memulai meminum araknya, dan bergerombol, cewek ceweknya juga ikut minum. Kemudian disatu hutan kita dijemput dengan kereta kuda  dan melalui jalan kecil dihutan tersebut kita dibawa kesatu restoran mewah yang biasanya hanya didatangi orang orang kaya. Kalau tidak ada pesta perusahaan tak bakal aku bisa
datang ketempat ini, terlalu mahal dalam jangkauanku yang bekerja hanya sebagai buruh biasa.Kemudian kita mulai menikmati makanan yang setiap orang bisa mengambil sendiri sendiri.Buffe dengan khusus menu menu makanan Swedia. Pesta ini adalah pesta dalam memperingati hari natal dan tahun baru. Banyak sekali macam makanannya, disamping itu ada sebotol bier keras dan dua seloki arak keras. Belum sampai selesai pestanya, disini ada yang berteriak karena mabuk,disitu ada yang menangis karena mabuk, ada yang berdiam diri dengan mukanya yang merah karena mabuk, dan ada yang berkeliaran kesana sini mengajak diskusi, begitulah manifestasi orang mabuk.
            Orang Tiongkok adalah orang yang paling suka minum arak. Biasanya mereka minum arak apabila keluarga keluarga mudik pulang kerumah dalam rangka imlek.Disitulah baru mereka jor joran minum arak sambil main judi dengan jumlah uang yang tak banyak. Biasanya mereka terus muntah muntah dan tidur. Di Swedia aku pernah mengikuti pesta imleknya orang Tionghoa, disebuah restoran yang aku kenal baik dengan pemiliknya dan diundang untuk menghadirinya.Setelah restoran ditutup pada jam sembilan malam, mereka mulai bersiap siap memasak  menu menu makanan untuk pesta tersebut. Biasanya adalah macam macam daging dari sapi, babi , ayam , bebek, cumi cumi, udang besar, sayur sayur caisim, sawi,kangkung,seledri, goreng udang besar yang dibungkus tepung, tahu daging cacahan ala sezuan yang pedas, atau masakan Shanghai yang manis, masakan guangdong yang lezat dll.
Jumlahnya kira kira 15 sampai 20 macam. Arak yang dsediakan juga macam macam.
Ada arak dari Tiongkok,atau wisky, konyak, macam macam arak anggur yang ada diswedia sini.Mereka saling adu kekuatan minumnya. Biasanya diakhiri bahwa beberapa orang harus digandeng pulang karena sudah terlalu mabuk dan tak bisa jalan sendiri.
    Tapi orang Tiongkok sendiri punya kebiasaan minum arak sedikit setiap harinya. Mereka hanya minum seseloki setiap harinya. Dilakukan sebelum makan nasi. Biasanya mereka minum arak sambil makan sayur, diteguk sedikit demi sedikit. Setelah araknya habis biasanya mereka makan nasinya begitu saja tanpa sayur , minum sop kemudian membaringkan diri ketempat tidur.Konon kata mereka demikian ini baik untuk kesehatan.
       Beberapa hari yang lalu aku pergi kekota naik metro. Permulaan perjalanan sangat menyenangkan.Kiri kananku orang orang dari berbagai bangsa.Distasiun ketiga di Fittja banyak orang turun begitu juga orang orang disebelahku.Sial kemudian masuk tiga orang pemabuk, bicara teriak teriak, bahunya bukan main campuran keringat dan alkohol, mau tutup hidung nggak berani takut dikira menghina mereka,begitulah selama setengah jam aku menderita harus menahan bahu yang tak menyenangkan ini.Tentunya aku selama setengah jam ini tidak menderita sendirian, banyak penumpang yang memperlihatkan wajah yang tidak senang.
                                                                                         
  Fadjar
27 mei 2006
  
  
  


Information about KUDETA 65/ Coup d'etat '65, click: http://www.progind.net/  
http://geocities.com/lembaga_sastrapembebasan/






           
---------------------------------
Yahoo! Messenger with Voice. PC-to-Phone calls for ridiculously low rates.

[Non-text portions of this message have been removed]



Milis Wanita Muslimah
Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
Berhenti mailto:[EMAIL PROTECTED]
Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejahtera@yahoogroups.com
Milis Anak Muda Islam mailto:majelismuda@yahoogroups.com

This mailing list has a special spell casted to reject any attachment ....




SPONSORED LINKS
Women Different religions beliefs Islam
Muslimah Women in islam


YAHOO! GROUPS LINKS




Kirim email ke