Sabtu, 21/03/2009 10:28 WIB
Kampanye Golkar di Kampung JK Sepi
Gunawan Mashar - detikNews
Makassar - Kampanye Partai Golongan Karya (Golkar) di kampung halaman sang 
Ketua Umum Jusuf Kalla, Sulawesi Selatan ternyata tak seramai yang 
diperkirakan. Padahal panitia sebelumnya mengatakan akan mendatangkan sekitar 
100 ribu orang seperti kapasitas lapangan Karebosi.

Namun ternyata, peserta kampanye yang ikut berpartisipasi hanya sekitar 8 ribu 
orang, Sabtu (21/3/2009). Bahkan Lapangan Karebosi banyak yang lowong alias 
tidak penuh. Yang ramai hanyalah bendera-bendera dan baliho-baliho Partai 
Golkar.

Karena tidak banyak peserta yang hadir, kemacetan lalu lintas yang sebelumnya 
diprediksi pun tidak terjadi. Meski begitu, kampanye partai pemenang Pemilu 
2004 itu tetap ramai.

Di atas panggung yang besar, salah satu jurkam Idrus Marham terus memuji-muji 
JK yang juga hadir di acara tersebut. "Bapak Jusuf Kalla ini hanya kebetulan 
saja orang Sulsel. Kita usung dia jadi presiden karena dia memang mampu dan 
putra terbaik bangsa," kata pria yang juga Ketua DPD I Sulsel itu.

Selain itu, masyarakat juga disuguhi berbagai hiburan dari sejumlah artis. 
Tampak artis-artis dari KDI, Indonesian Idon, Adi 'Naff', dan Fadli 'Padi'. 
(ken/lrn)



      __________________________________________________________
Låna pengar utan säkerhet. Jämför vilkor online hos Kelkoo.
http://www.kelkoo.se/c-100390123-lan-utan-sakerhet.html?partnerId=96915014

Reply via email to