Kebetulan saya pake GTC Millenia juga, ukuran 15 inci digital tipe VA-570 ..
tapi manualnya juga nggak ada he..he.. tapi kalo liat di belakang monitor.. ada
tulisan 68 KHz  nggak tau deh itu frekuensi apa.

Coba2 aja juga boleh, kan bisa ditest .. kalo nggak pas paling gambarnya ngaco,
nggak keluar, atau bergetar, atau dobel, atau monitornya bunyi (ngiingg gitu),
atau blank (kayak standby/mati) kalo sebentar sih mestinya nggak apa2.. kalo
kelamaan mungkin bisa ngerusak monitor juga kali yah..

Kalo nggak coba aja pake distro lain yang live cd.. trus dicatet atau dicopy
configurasinya.. saya pernah baca ada yang pake cara ini.. tapi saya sendiri
belon pernah coba..
Kalo saya nggak bisa nemuin settingan monitor yang pas.. ya ganti distro
he..he.. newbie banget yah..

Mohon maaf kalo nggak membantu.

Salam,

Budiharto

Irfan R wrote:

>  Saya baru saja menginstall Ubuntu 5.04 di kompie saya. Karena screen
> resolution saya tidak sesuai dengan yang saya inginkan( saya ingin
> 1024x768, kini hanya 800x600), maka saya mencoba untuk mengedit xorg.conf
> . Nah, saat mau mengisi Section "Monitor", ada yang memberitahu saya
> kalau kita harus mengisi "HorizSync" dan "VertRefresh" sesuai dengan spek
> monitor saya. Monitor saya merknya GTC Millenia. Buku manual monitornya
> hilang entah ke mana. Kira-kira ada yang tahu nggak "HorizSync" dan
> "VertRefresh" untuk merk monitor saya (GTC Millenia)?
>
> Kira-kira bisa nggak kita menentukan sendiri "HorizSync" dan "VertRefresh"
> (ngisi ngawur gitu ). Saya pernah dengar hal itu akan menyebabkan monitor
> kita terbakar jika konfigurasinya salah. Apakah benar ?
>
> Dan untuk tambahan lagi, bisa nggak kita melihat "HorizSync" dan
> "VertRefresh" monitor kita di OS lain (jendelas xp misalnya )
>
> Atas bantuannya saya ucapkan terima kasih.
>



-- 
No virus found in this outgoing message.
Checked by AVG Anti-Virus.
Version: 7.0.344 / Virus Database: 267.12.4/142 - Release Date: 18/Okt/2005


-- 
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis

Kirim email ke