Yanu Widodo wrote:
> ada yg pernah punya pengalaman memasukkan hasil perhitungan Bash
> Scripting ke MySQL ?!, misalnya nich :
> 

Kalau ditambahi sedikit seperti di bawah gimana?

> kutipan:
> --------
> let yield=$ft_ok-$st_ng
> persen=`echo "scale=3; ($yield*100)/$ft_ok" | bc`

echo INSERT INTO tabelnya VALUES\( $persen \) | mysql \
        -u usernya -pPASSWORDUSER NAMADATABASE

> -------

Tapi ya.... PASSWORDUSER itu bakal kelihatan kalau *tepat* pada saat
eksekusi, ada yang njalanin `ps ax`. Kalau pengguna komputer itu
"terpercaya", ya.... saya rasa ndak masalah.

Kalau pingin *sedikit* lebih aman bikin script lagi (misal pakai perl)
untuk memasukkan angka itu ke database, jadi nantinya tambahan di atas
*mungkin* berubah jadi:

masukinkedb.pl $persen

Isi masukinkedb.pl kira2 gini:

#!/usr/bin/perl
use DBI;
my $angka = shift;
my $koneksi = DBI->connect("DBI:mysql:database=db:host=localhost",
"usernya", "passwordnya");

my $sql = "INSERT INTO tabelnya VALUES(?)";
my $qInsert = $koneksi->prepare($sql);
$qInsert->execute($angka);
$qInsert->finish();
$koneksi->disconnect();

Mungkin gitu deh, semoga bisa sedikit membantu, tolong koreksinya kalau
ada yang salah. :)

-- 
Kamas Muhammad

Attachment: signature.asc
Description: OpenPGP digital signature

Kirim email ke