Sekedar berbagi cerita.

Waktu itu ada komputer P-IV/2.4GHz milik sekolah yg mau diinstal
slackware 12. Instalasi dan booting slackware berjalan lancar.
Masalah muncul saat pendeteksian lancard terutama untuk lancard
ke-3, eth0 dan eth1 detek namun yg ke-3 agak kedetek.
Padahal ini jenis lancard yg disupport linux.

Jika diamati di dmesg terlihat semua lancard kedetek:

...
via-rhine.c:v1.10-LK1.4.3 2007-03-06 Written by Donald Becker
ACPI: PCI Interrupt 0000:00:12.0[A] -> GSI 23 (level, low) -> IRQ 18
eth0: VIA Rhine II at 0xdff00000, 00:11:d8:c8:26:59, IRQ 18.
eth0: MII PHY found at address 1, status 0x786d advertising 01e1 Link 45e1.
...
ACPI: PCI Interrupt 0000:00:11.5[C] -> GSI 22 (level, low) -> IRQ 19
PCI: Setting latency timer of device 0000:00:11.5 to 64
8139too Fast Ethernet driver 0.9.28
codec_read: codec 0 is not valid [0x107e5370]
codec_read: codec 0 is not valid [0x107e5370]
codec_read: codec 0 is not valid [0x107e5370]
codec_read: codec 0 is not valid [0x107e5370]
ACPI: PCI Interrupt 0000:00:09.0[A] -> GSI 17 (level, low) -> IRQ 20
eth1: RealTek RTL8139 at 0xec00, 00:02:44:1a:1c:d8, IRQ 20
eth1:  Identified 8139 chip type 'RTL-8139C'
ACPI: PCI Interrupt 0000:00:0c.0[A] -> GSI 16 (level, low) -> IRQ 21
eth2: RealTek RTL8139 at 0xed00, 00:55:d0:d9:fa:1b, IRQ 21
eth2:  Identified 8139 chip type 'RTL-8139C'
...

Dari pesan dmesg tidak bisa dipungkiri device eth0, eth1, eth2
sudah dikenal. OK, saya edit file /etc/rc.d/rc.inet1.conf untuk
memasukkan info network dev eth0, eth1, dan eth2. Kemudian jalankan
rc.inet1 atau restart networking. Saat jalankan ifconfig anehnya
hanya menampilkan device eth0, eth1 dan lo, lantas kemana eth2 ?
Saya coba ifconfig eth2 secara manual, hasilnya error. Padahal jelas
modulenya ada. Reboot juga tidak membantu.

Setelah bolak balik ganti lancard dan tetap tidak berhasil untuk
menampilkan eth2, akhirnya baca2 script yg mengaktifkan network
slack di /etc/rc.d/rc.inet1. Dari situ terlihat pembacaan device
dilakukan melalui grepping device di /proc/net/dev. Akhirnya saya
cat isi file tsb:

# cat /proc/net/dev
Inter-|   Receive                                                |  Transmit
 face |bytes    packets errs drop fifo frame compressed multicast|bytes    
packets errs drop fifo colls carrier compressed
    lo:26841520   44638    0    0    0     0          0         0 26841520   
44638    0    0    0     0       0          0
  eth0:14860458   86085    0    0    0     0          0         0 115310960  
118247    0    0    0     0       0          0
  eth1:   53860     127    0    0    0     0          0         0    27456     
217    0    0    0     0       0          0
  eth4:59979441   62405    0    0    0     0          0         0  7127696   
57371    0    0    0     0       0          0

(Yang ditampilkan di atas hanya ilustrasi untuk server yg sdh running well).

Ternyata device lan card ke-3 "lukir" atau pindah nomor ke eth4 dr
semula eth2 (dmesg). Dengan menggantikan eth2 menjadi eth4 di rc.inet1.conf
akhirnya semua lancard bisa diaktifkan network-nya.

Sampai saat ini saya masih belum tahu penyebabnya mengapa bisa terjadi
demikian, baru kali ini mengalami kejadian yg saya rasa agak weird. 
Saya tidak tahu apabila memakai GUI (xwindows) instalasi lancard akan 
lebih mudah. Any sharing ideas or stories ?

-- 

Terimakasih sebelumnya.

Salam,

~~ Arief Yudhawarman ~~


-- 
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis

Kirim email ke