On 9/7/05, Ikhlasul Amal <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
> On 9/7/05, Pakcik <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
> >  Jadi, masa aku harus hire Java programmer  yg bukan "Good" C++ programmer??
> > Mending hire "Good" C++ Programmer walau gak pernah pake Java.
> >
> >  gimana?
> 
> Saya kira "good programmer" (tidak perlu embel-embel bahasa
> pemrograman apapun) bisa dijadikan titik awalnya. Setelah itu baru
> beranjak ke kriteria berikutnya, misalnya: spesifikasi bahasa
> pemrograman, sistem, dll.
> 
> * jadi ingat wawancara yang menanyakan pemahaman Pancasila/P4 dulu. ;)
> 
> --
> amal

Hmm jadi tertarik nimbrung. Begini pendapat saya...
Kalau project nya memang akan di implementasi dengan Java mending
rekrut programmer Java.

Walaupun ada pemahaman umum (dan juga ada ditulis di boku-buku) bahwa
'programming language' adalah hal yg tidak terlalu penting, itu
hanyalah teori ;-)
[After all penulis buku biasanya memang orang-orang yang background
teoritis nya lebih kuat daripada pengalaman praktis yg dimiliki ]

Kalau hanya untuk membangun program sederhana yg umum sih mungkin gak
akan masalah besar. Misal untuk membuat program faktorial yg penting
adalah alogaritma, sedangkan bahasa apa kemudian yg dipakai tidak
banyak pengaruh.

Tapi dalam real world, kenyataan tidak sesederhana itu. Ketika kita
bicara bahasa maka kemudian masalah sebenarnya itu tidak sejauh bahasa
saja tetapi mencakup PLATFORM. Ketika kita bicara impelentasi Java
dalam project bukan cuma langugage Java yg akan jadi masalah, tapi set
of API, set of tools yg butuh experience agar bisa menghasilkan produk
yg baik.

Kalau cuma language sih, sebulan juga cukup untuk dipelajari. But
language is easy. The real problem is the platform. It takes time to
gain good expertise on a platform :-)

rgds,
Rudi Har

Kirim email ke