Kisah seorang kader PKS yang menjadi karyawan Metro TV: "Shock!"
   
  Beberapa karyawan perempuan sudah menutup auratnya dengan jilbab, ada  
beberapa karyawan baru yang juga berjilbab, beberapa karyawan pria  (muslim) 
sudah tidak malu-malu lagi menumbuhkan janggut dan memakai  peci/penutup 
kepala............
   
  From: Muhammad Faisal Alaydrus
E-mail: [EMAIL PROTECTED]
Date: Fri, 17 Mar 2006 04:54:50 -0000 
Subject: [PKS] Jilbab Sandrina Malakiano; Sebuah Perjuangan
 
Assalamualaikum warahmatullah wabarakatu.
   
  Saya adalah salah satu dari ribuan karyawan yang menjemput rizki dan
berkah Allah di Metro TV. Secara pribadi, sebagai Muslim, saya melihat
dan merasakan "ketidaksesuaian/kekurangan/handicap" Metro TV terkait
dengan Islam "dalam segala bentuk dan manifestasinya" (maaf, saya
meminjam istilah Orde Baru). 
   
  Saya bergabung dengan stasiun TV ini sejak pertengahan November 2004. 
Pertamakali saya menginjakkan kaki di Metro TV, saya sempat shock. Di lobi 
utama gedung baru, saya disambut oleh sepasang patung perempuan berwarna 
perunggu tanpa busana setinggi +/- 5 meter. Semakin dalam saya menjelajahi 
kantor baru saya, semakin banyak pernik berupa patung maupun lukisan wanita 
tanpa busana yang saya jumpai. 
   
  Ketika saya masuk ke mini supermarket kantor untuk membeli minuman ringan, 
ternyata saya menemukan display yang dirancang secara mewah dan eksklusif 
khusus untuk memajang (dan tentunya menjual) minuman-minuman keras "kelas 
atas". 
   
  Dan yang lebih miris, kompleks Media Group (Metro TV, Media Indonesia, dan
perusahaan-perusahaan lainnya milik Surya Paloh) dengan segala
kemewahannya hanya menyisakan mushalla seluas +/- 3x5 meter yang
sedianya (dulu sebelum jadi mushalla) adalah ruang tunggu supir
perusahaan, sehingga sebagian pelataran jalan keluar kendaraan tepat
di depan mushalla harus diberi atap tambahan agar "lebih layak" untuk
dipakai shalat Jumat berjamaah. Namun, itupun belum bisa melindungi
seluruh jamaah shalat Jumat yang meluber hingga ke lobi 3 (dari
sinilah timbul istilah "Jamaah Lobiyah").
   
  Belum lagi komposisi Board of Directors yang hanya menyisakan satu orang 
Muslim yaitu Surya Paloh sendiri. Hal ini sedikit banyak mempengaruhi 
kebijakan, etos kerja, semangat, serta budaya kerja yang tidak Islami yang 
berujung pada sikap perusahaan (bukan individual) yang sekuler.
   
  Saudara-saudaraku, pemaparan saya di atas bukan bertujuan untuk 
menjelek-jelekkan atau membuka aib kantor tempat saya bekerja, namun 
semata-mata untuk memberikan gambaran betapa "beruntungnya" saya dan 
banyak rekan seperjuangan karena Allah memberikan kondisi tersebut 
sebagai ladang amal dan perjuangan untuk menjemput pahala dan ridhaNya. 
   
  Dan memang, setelah lebih dari satu tahun saya bergabung dengan Metro 
TV, sudah terjadi perubahan disana-sini ke arah yang Islami: Beberapa 
karyawan perempuan sudah menutup auratnya dengan jilbab, ada beberapa karyawan 
baru yang juga berjilbab, beberapa karyawan pria (muslim) sudah tidak malu-malu 
lagi menumbuhkan janggut dan memakai peci/penutup kepala.
  Display minuman keras yang saya ceritakan di atas sudah mulai dialih 
fungsikan menjadi display buku yang sebagian adalah buku-buku
Islam, serta banyak lagi perubahan walaupun masih pada level bawah
(belum mencapai level kebijakan dan pengambil keputusan). 
   
  Ketika Sandrina memutuskan untuk berjilbab, percayalah, kami "Kaum 
Muslim Metro TV" menyambut gembira dan mendukung perjuangannya menghadapi 
sistem yang masih belum mengizinkan presenter dan reporter tampil berjilbab. 
   
  Namun, kami yakin sepenuh hati bahwa Allah selalu bersama orang-orang 
yang sabar dan istiqomah dalam berjuang. Insya Allah, dengan dukungan 
dan do'a saudara-saudaraku sekalian, perjuangan kami dalam menegakkan 
kalimat Allah di Metro TV dan Media Group akan mampu menimbulkan hasil 
yang diridhai-Nya. Terima kasih. Maafkan bila ada kekurangan dalam 
penyampaian. Billahi taufiq wal hidayah.
   
  Wassalamualaikum warahmatullah wabarakatu.
   
  Jabat erat,
   
   
  Muhammad Faisal Alaydrus
Metro TV Promo Voice Talent and Copywriter 
  e: [EMAIL PROTECTED]
   
  _____________________________________________
   
  TANGGAPAN
   
  Kiki 'Karaengta'
e: [EMAIL PROTECTED]
  Date: Fri, 17 Mar 2006 16:55:09 +0800 
Subject: Re: [PKS] Jilbab Sandrina Malakiano; Sebuah Perjuangan 
    
Assalamu Alaikum Wr. Wb
  
Salam Hormat,
   
  Allahu Akbar..Allahu Akbar.. Subhanallah .. Selamat berjuang saudaraku. 
Cuma pesan saya, jangan sampai kehadiran "Islam" di Metro TV membuat 
orang-orang non-Muslim ataupun "Islam" merasa menjadi terancam dan sejenisnya. 
   
  Bawalah  Islam Rahmatan Lilalamin dimanapun kita berada. Karena Islam & 
Alquran  diturunkan untuk semua Ummat Manusia di Muka Bumi Ini.
   
  tabe di'
Wassalamu Alaikum Wr. Wb
   
  _____________________________________________


                
---------------------------------
Apakah Anda Yahoo!?
Kunjungi halaman depan Yahoo! Indonesia yang baru!

[Non-text portions of this message have been removed]



------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
Join modern day disciples reach the disfigured and poor with hope and healing
http://us.click.yahoo.com/lMct6A/Vp3LAA/i1hLAA/aYWolB/TM
--------------------------------------------------------------------~-> 

Milis Wanita Muslimah
Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
Berhenti mailto:[EMAIL PROTECTED]
Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejahtera@yahoogroups.com
Milis Anak Muda Islam mailto:majelismuda@yahoogroups.com

This mailing list has a special spell casted to reject any attachment .... 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Kirim email ke