Makasih juga mba Rita chayank ..;)
Sudah ada gambarannya film ini dari resensi yang ditunjukkan mba Rita, soale
nontonnya nanti nunggu ada di tv hehehe ... dulu nonton Pasir Berbisik,
Arisan, dll juga di tv, gak tahu kapan film bagi2 suami ini muncul di tv,
jadi judulnya sabar menanti ...:)

Ada yang tahu dimana bisa mendapatkan resensi atau bahasan film2 dokumenter
tentang wanita yang ikut festival2, atau film2 yang ikut Jiffest?

salam
Aisha
----------
From: "ritajkt" <[EMAIL PROTECTED]>
Thanks Mbak Ai chayank,
Kita tunggu aja cerita temen-temen, sapa tau weekend ini  Mas Arcon,
mas Ariel, dll ke bioskop, kalo Mas Ary kayaknya kudu sabar nunggu
mudik baru bisa nonton..:-))

Soal film Berbagi Suami, ini ada resensi dari situs fav saya :))
sumber : http://www.sinema-indonesia.com/berbagisuami.php

Berbagi Suami (2006)

Hat-trick Kalyana Shira Film setelah Arisan! dan Janji Joni ini
bertanggung jawab membuat kalimat se-corny "berbagi suami" menjadi
kalimat yang berkelas. Berbagi Suami seharusnya dijadikan benchmark
buat film-film Indonesia yang bakal dirilis biar kita nggak malu dan
dipermalukan lagi sama film Indonesia. Forget about Gie, saya berani
bilang kalau Berbagi Suami adalah film Indonesia yang paling well-
made yang pernah dibuat.

Oh my God, Berbagi Suami adalah film dengan ensemble cast yang
nyaris sempurna. Nggak pernah saya nonton para aktor dan aktris
berinteraksi dalam sebuah film Indonesia seseru nonton final Piala
Uber waktu Susi Susanti masih cantik. Berbeda dengan film-film
Indonesia lain, yang saya lihat di sini adalah karakter, bukan lagi
para bintang-bintang yang berakting. Penyutradaraan Nia Dinata juga
semakin mateng aja. Ini jelas film feminis. Dan kayaknya Nia
berhasil membuat Wong Solo dan laki-laki gatel lain kebakaran bulu
ketek. Untuk ini, Nia menjadi salah satu hero saya.

Berbagi Suami menceritakan tiga kisah yang saling berpotongan dengan
rapi. Kisah pertama adalah kisah Salma, perempuan berpendidikan dari
keluarga kaya yang mengalami poligami suaminya. Yang kedua adalah
cerita seorang supir produksi film yang juga mengikuti sunnah rasul.
Cerita ketiga adalah tentang poligami di sebuah keluarga Tionghoa.

Ketimbang serius-serius dan bikin suntuk, Nia lebih milih komedi
untuk menjalankan misinya menghukum para laki-laki yang nggak bisa
menyimpan burungnya tetep di dalem celana. Dan jadinya memang lucu
sekali, sekaligus berkelas.

Seperti yang saya bilang tadi, ini adalah film Indonesia paling well-
made. Camerawork di Berbagi Suami bisa diadu sama film-film luar.
Sentuhan perusahaan film dari Perancis, Wallworks, jelas membuat
film ini terlihat sebagai film yang bener-bener dibuat oleh para
pro. Dan musiknya, (sekali lagi) oh my God, saya heran kenapa belum
semua film Indonesia menggandeng anak-anak jenius di Aksara Records
untuk mengisi soundtrack film-film mereka. Di Berbagi Suami, mereka
bukan cuman mengisi musik, tapi mengisi jiwa film ini.

Kekurangan utama Berbagi Suami adalah, film ini sudah mengatakan
semua yang mau ia katakan di dua pertiga film sehingga segmen ketiga
terasa agak ngesot, di samping beberapa dialog yang kurang
signifikan (termasuk dialog panjang soal bintang film Cina). Tapi
secara keseluruhan, film ini juara. (NANDA MEILANI)
--- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, "Aisha"
<[EMAIL PROTECTED]> wrote:
Mba Rita,
judul thread crash sudah diganti dengan judul film Nia Iskandardinata ...;),
tadi malam lihat wawancaranya di tv, kata mba Nia ini sebelum dia bikin film
ini, dia bikin research dulu ke kelompok laki2 pelaku poligami dan wanita2
yang dipoligami.  Kesimpulannya menurut mba Nia, "Poligami itu gak ada
baiknya untuk semua orang - untuk si suami, si istri, si anak2" -
pewawancaranya (Andy F.Noya) langsung tanya, "apa iya begitu untuk laki2nya
juga, bukankah poligami enak untuk laki2?".  Jawaban mba Nia, "Tahun-tahun
pertama mungkin menyenangkan punya istri banyak, tapi akhirnya para suami
itu mengeluh karena pusing membiayai dan menghadapi berbagai masalah dengan
istri2 dan anak2 yang lahir dari banyak istri".

Bagaimana teman2? Ada yang sudah nonton filmnya? eh apa diputer minggu depan
ya? siapa tahu ada bocorannya, kata mba Nia sih - dia selalu membuat film
yang tidak menggurui tapi silahkan penonton melihat dan mengambil pelajaran
dari berbagai adegan atau karakter orang dalam filmnya.

salam
Aisha

Send instant messages to your online friends http://asia.messenger.yahoo.com 


------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
Join modern day disciples reach the disfigured and poor with hope and healing
http://us.click.yahoo.com/lMct6A/Vp3LAA/i1hLAA/aYWolB/TM
--------------------------------------------------------------------~-> 

Milis Wanita Muslimah
Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
Berhenti mailto:[EMAIL PROTECTED]
Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejahtera@yahoogroups.com
Milis Anak Muda Islam mailto:majelismuda@yahoogroups.com

This mailing list has a special spell casted to reject any attachment .... 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Kirim email ke