09.04.2006
   
  Enam Bulan Gempa Pakistan
   
  Oleh: Bettina Marx dari Berlin
   
  Enam bulan lalu, gempa bumi di Pakistan menyebabkan 80.000 orang tewas dan 3 
juta orang kehilangan rumahnya. Bagaimana situasinya sekarang?
   
  Di Kashmir masih terdapat hambatan besar dalam rekonstruksi kawasan bencana 
ini. Musim dingin telah usai. Namun, lebatnya hujan monsoon yang mengiringi 
musim panas seringkali menyebabkan tanah longsor. Gempa bumi 8 Oktober lalu dan 
ratusan gempa bumi susulannya, tidak saja menghancurkan desa-desa, melainkan 
menyebabkan gedung maupun rumah-rumah yang masih ada tidak aman untuk 
ditempati. 
   
  Sekarang, hampir semua misi bantuan internasional di Kashmir bagian Pakistan 
sudah pulang. Begitu juga pasukan militer Jerman yang melakukan operasi 
kemanusiaan terpanjang dalam sejarahnya. Resminya, program rehabilitasi dan 
rekonstruksi di Pakistan baru mulai 7 April 2006. Untuk pembangunan 5,500 rumah 
dan infrastruktur di kawasan bencana itu, pemerintah Jerman mengumumkan bantuan 
senilai 68 juta Euro. Disamping itu Jerman menawarkan grant sebesar 100 juta 
Euro. 
  Untuk menyiapkan strategi rekonstruksi, saat ini pemerintah Pakistan bersama 
sebuah tim ahli dari 12 negara tengah mengevaluasi situasi wilayah bencana. 
Menurut Badan koordinasi Bantuan dan Rekonstruksi Pakistan, IRRA dalam tiga 
tahun mendatang akan dibangun 600.000 rumah. Selain pinjaman dan bantuan dana, 
IRRA menyiapkan peraturan bangunan yang bisa menjamin keamanan rumah dan 
gedung-gedung yang bakal dibangun. 
   
  Sekarang, wilayah di bagian Kashmir Pakistan dibagi atas empat zona. 
Pembagian zona ini dibuat berdasarkan laporan seismologi sekelompok pakar 
geologi dari Turki. Satu zona di antaranya, zona merah, adalah wilayah 
berbahaya yang tidak aman lagi untuk konstruksi. Kota Balakot yang hancur total 
berada di zona ini dan akan direlokasi. 
   
  Namun, pemerintah Pakistan mencari jalan keluar lain bagi Muzaffarabaf dan 
Bagh, dua kota yang juga berada di zona merah, karena pelaksaan relokasinya 
jauh lebih rumit. Sementara, ribuan orang yang masih tinggal di kamp-kamp 
pengungsi sudah mulai membangun kehidupannya kembali. Mereka menghadapi 
tantangan sehari-hari dan merencanakan masa depan yang masih di awang-awang.

                
---------------------------------
Yahoo! Messenger with Voice. Make PC-to-Phone Calls to the US (and 30+ 
countries) for 2ยข/min or less.

[Non-text portions of this message have been removed]



Milis Wanita Muslimah
Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
Berhenti mailto:[EMAIL PROTECTED]
Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejahtera@yahoogroups.com
Milis Anak Muda Islam mailto:majelismuda@yahoogroups.com

This mailing list has a special spell casted to reject any attachment .... 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 



Kirim email ke