Hidup Bisa Seindah Ini, Kenapa Tidak?


Ketika saya menulis "Ah..Ternyata Hidup Ini Semakin Indah" ada seorang
teman yang mengatakan melalui email, "hidup tidak seindah yang
dirasakan." membaca email teman tersebut, Tiba-tiba muncul satu
pertanyaan, bagaimana mungkin ada yang bisa merasakan hidup ini indah
namun ada juga yang tidak bisa merasakan indahnya hidup?

Hidup kita sehari-hari selalu saja penuh dengan tontonan yang
menghibur bahkan ada orang yang menghabiskan waktunya dengan menonton
televisi, menatap layar komputer yang menjadi tercerabut dari jiwa
sejatinya. Ketercerabutan  itulah yang membuat hidup kita menjadi
terasa kering bahkan kehilangan kemampuan kita menikmati hidup yang
begitu indahnya.

Lantas bagaimana kita menemukan jiwa sejati kita? sehingga kita bisa
hidup yang begitu indah?

Hal yang paling penting, perlu kita lakukan sekarang juga adalah
bukalah pikiran.  Sebab dengan membuka pikirkan anda, anda menjadi
penentu hidup anda sendiri. kesuksesan atau kegagalan anda hari ini
sangat ditentukan apa yang anda pikiran di pagi yang cerah ini.karena
Anda menjadi seperti apa yang anda pikirkan.

Buatlah hidup ini indah, dengan berpikir bahwa hidup ini begitu indah.
maka hidup menjadi seindah yang anda pikirkan. Jika tidak, anda akan
menderita.

Itulah sebabnya keindahan hidup ini senantiasa melahirkan keindahan
dalam tindakan-tindakan hidup anda. Demikian juga dalam keindahan
hidup saya. Maka perkenankan saya berdoa sejenak untuk diri saya dan
untuk sahabat-sahabat yang terkasih yang membaca tulisan saya ini.

"Allohumma innaa nas-aluka hubbaka, wa hubba man yuhibbuka, wa hubba
`amalin yuqorribuna ilaa hubbik"

"Ya Alloh, kami memohon cinta-Mu, dan cinta orang-orang yang
mencintai-Mu, dan cinta kepada amalan yang mendekatkan kami pada
cinta-Mu" (dari doa dalam hadits hasan riwayat at-Tirmidzi).


Sumber, http://agussyafii.blogspot.com


Salam cinta,
agussyafii

=======
Tulisan ini dibuat dalam rangka kampanye "Keluargaku, Surgaku"
silahkan kirimkan dukungan dan komentar anda di
http://agussyafii.blogspot.com atau sms 0888 176 48 72




Kirim email ke