http://www.analisadaily.com/index.php?option=com_content&view=article&id=27715:bantuan-tzu-chi-untuk-korban-gempa-di-tasikmalaya&catid=3:nasional&Itemid=128


      Bantuan Tzu Chi untuk Korban Gempa di Tasikmalaya 

         
      Sehari sesudah gempa, relawan Tzu Chi Kantor Penghubung Bandung berangkat 
menuju ke kota Tasikmalaya untuk melakukan survei bencana gempa Tasikmalaya, 
Kamis (3/9) pukul 07.30 WIB. 

      Gempa Tasikmalaya melanda sebagian daerah Jawa Barat dan kota besar 
lainnya, Rabu (2/9) pukul 14.55 WIB dengan kekuatan 7,3 skala Richter, 
menimbulkan kerusakan yang cukup berat di wilayah Tasikmalaya, Garut, Cianjur 
dan Pelabuhan Ratu. Gempa bahkan dirasakan oleh warga Jakarta, Solo (Jawa 
Tengah), dan Daerah Istimewa Yogyakarta.

      Setelah menempuh jarak kurang lebih 160 km, relawan Tzu Chi Bandung tiba 
di lokasi bencana. Kecamatan yang mengalami kerusakan terparah antara lain 
Kecamatan Cikatomas, Cisayong, dan Cigalontang. Tzu Chi melakukan survey di 
Kecamatan Cigalontang, daerah terparah dalam bencana gempa kali ini. 

      Kondisi di Kota Tasikmalaya sendiri tidak terlihat kerusakan berarti, 
akan tetapi ketika dalam perjalanan menuju Kec. Cigalontang, di desa-desa yang 
dilalui, terlihat banyak rumah yang rusak ringan mau pun parah. Setelah survei, 
relawan Tzu Chi langsung memberikan bantuan berupa 1 ton beras, 100 kg buah 
kurma, dan 100 bungkus tempe.

      Malam harinya pukul 21.00 WIB, relawan Tzu Chi melakukan survei kedua di 
Desa Mekarwangi, Kampung Langkob, Kecamatan Cisayong, Tasikmalaya. Di tempat 
ini, terdapat 200 orang pengungsi dari 3 RT. Gempa mengakibatkan 28 rumah rusak 
berat, 26 rusak ringan, 11 rumah tidak layak huni, dan 1 mesjid hancur. Relawan 
Tzu Chi merupakan yang pertama datang melakukan survei dan memberi bantuan di 
lokasi bencana tersebut. Bantuan yang diberikan berupa 500 kg beras, 50 kg buah 
kurma, dan 50 bungkus tempe. 

      Gempa Juga Merusak Kota Ciamis

      Setelah memberikan bantuan di Desa Mekarwangi, relawan Tzu Chi 
melanjutkan perjalanan ke Desa Sindang Jaya, Kelurahan Karang Layung, Kecamatan 
Mangun Jaya, Dusun Kersaratu, Kabupaten Ciamis. Gempa mengakibatkan 194 rumah 
hancur, 319 rumah rusak berat, yang mengakibatkan 706 keluarga terpaksa 
mengungsi di tenda-tenda pengungsian. Gempa juga mengakibatkan 3 orang penduduk 
mengalami patah tulang akibat tertimpa bangunan. 

      Warga di desa ini belum memperoleh bantuan dari pihak manapun. Untuk 
membantu meringankan derita korban, relawan Tzu Chi memberikan bantuan berupa 1 
ton beras, 100 kg buah kurma, dan 100 bungkus tempe. 

      Pada saat bersamaan, Tim Tanggap Darurat Tzu Chi juga sedang mengirimkan 
bantuan ke daerah Tasikmalaya Jawa Barat, berupa 300 paket terpal, 2 tenda 
komando, 25 paket tenda, 732 kotak mi instan, 53 kardus air mineral, 250 
bungkus biskuit, 500 helai selimut, 120 botol obat gosok, dan 50 helai jas 
hujan yang akan disalurkan bagi para korban bencana. 

      Pascagempa, bantuan tenda darurat, tempat tidur darurat (velbed), ataupun 
sembako belum terlihat penuh. Hingga Kamis malam, bantuan darurat hanya 
terlihat dari Korem dan Kodim setempat serta Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia.

      Partisipasi Tzu Chi Medan

      Sejak Jumat (4/9) sampai akhir bulan ini, Tzu Chi Medan mengadakan bazar 
penjualan kue bulan di berbagai pusat perbelanjaan, antara lain Cambridge City 
Square, Deli Plaza, Brastagi The 5-star Supermarket dan Sun Plaza. Semua 
keuntungan hasil penjualan kue bulan vegetarian ini akan disalurkan untuk 
membantu para korban gempa bumi Tasikmalaya Jawa Barat. (rel) 


[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke