Mobil Mogok Hidupinnya Gampang Kok
  
AUTOBILD/HERI KUSWANTO
Selasa, 12/8/2008 | 07:20 WIB
Aki mobil soak, kontan kendaraan nggak bisa distarter. Padahal, fungsi peranti 
itu tak hanya menyimpan listrik untuk disuplai ke motor starter. Masih punya 
tugas yang dibutuhkan peranti lain. khusus untuk mobil dengan sistem injeksi 
elektronik dengan ECU (Electronic Control Unit) sebagai otaknya.

Energi listrik di aki menjadi begitu vital, termasuk untuk airbag atau ABS 
(Anti-lock Braking System). Sangat vital, bila kondisi aki sampai rusak tak 
akan mampu memutar motor starter alias mobil nggak bisa jalan.

Untuk menghidupkannya bisa dengan cara dilakukan koneksi dengan aki dari 
kendaraan lain atau sering disebut jumper. Banyak pendapat bahwa model 
pancingan ini tak bisa dilakukan pada mobil berteknolgi canggih  yang semua 
sistemnya sudah serba-komputer. Cara seperti itu akan merusak peranti 
elektronik di mobil.

Anggapan seperti itu dibantah oleh N Henry Basuki dari HB Car Computer di 
Jakarta barat. Asal benar jumpernya, tegas Henry, pasti selamat. Lain hal kalau 
salah, semisal salah menjepit kutub aki antara yang positif dan negatif, 
sehingga terjadi hubunngan arus pendek.

Agar tidak keliru, ikuti langkah-langkah di bawah ini.
1. Parkirkan kendaraan pen-jumper berhadap-hadapan dengan mobil yang akan di 
jumper dalam kondisi mesin hidup. Posisi kedua aki diusahakan sedekat mungkin.

2. Jepitkan kabel di kutub positif (+) aki di kendaraan yang akan di jumper. 
Diikuti ke katub positif (+)  aki mobil pen-jumper.

3. langkah berikutnya, jepitkan kabel kutub negatif (-) ke kendaraan yang akan 
di jumper. Diikuti kabel di kutub negatif (-) kepala aki di kendaraan 
pen-jumper.

4. Bila sudah, putar kunci kontak ke posisi ON pada kendaraan yang mogok.

5. Bila sudah hidup, cabut kabel negatif (-) dulu pada kendaraan yang di 
jumper, diikuti pada mobil pen-jumper.

6. Terakhir, cabut kabel positif (+) pada mobil yang di jumper, berikutnya pada 
kendaraan pen-jumper.

Peringatan: Jangan sampai salah menjepit kepala aki. Contohnya, Kabel positif 
(+) pada kendaraan yang di jumper dihubungkan ke kutup negatif di mobil 
pen-jumper. Kesalahan ini bisa merusak sistem elektronik.

Jangnan menggunakan kabel jumper di bawah standar. Cirinya, saat jumper 
berlangsung bila kabel panas tandanya kualitasnya di bawah standar.

Jangan sampai kabel jumper posisi (+) menyentuh bodi karena dapat menimpulkan 
percikan api.

Terpenting, setiap hendak memasang kabel jumper, perhatikan tanda positif dan 
negatif di aki. (Sasmita Pribadi)

<<005423p.JPG>>

<<005423t.JPG>>

<<005836t.JPG>>

Kirim email ke