CIPANAS IQRA, GEMPA
LITERASI MENUJU INDONESIA MEMBACA

Oleh Ahmad Wayang

 

LEBAK – Kegiatan “Gempa
Literasi: Cipanas Iqra”  di Kampung Cipanas, Desa Cipanas, Kecamatan 
Cipanas-Lebak, Sabtu (27/2) pukul
09.00 WIB sukses dibuka Wakil Bupati Lebak, Amir Hamzah. Wakaf
buku terkumpul 150 buku dari Rumah Dunia, 50 buku dari warga Cipanas, uang tunai
Rp. 3.000.000 dari Wakil Bupati Lebak dan Rp. 150.000 dari Bela Adikarya, 
anggota
DPRD Lebak. Gempa literasi pun terasa menggoncang
Lebak hingga kekuatan skala 26 HA (huruf alphabet).

 

FORUM TBM

Sejak pukul 09.00 WIB
Kampung Cipanas yang berada di jalur Rangkasbitung – Jasinga, Bogor terasa 
hangat
dengan nyanyin dan gerak tubuh para santri dari Ponpes Nurul Madaany, dari
Babakan Pedes, Sipayung-Cipanas. “Kampung Cipanas akan dicatat dalam sejarah
perpustakaan yang dikelola masyarakat atau jadi pelopor dalam gerakan taman
bacaan masyarakat Indonesia, dengan mengawali gempa literasi ini,” Gol A Gong, 
Ketua
Umum Taman Bacaan Masyarakay Indonesia, pada saat memberi sambutan.

 

Kata Gong, “Cipanas Iqra
bagian dari program besar Taman Bacaan Masyarakat Indonesia, yaitu ‘gempa
literasi’. Dan Cipanas adalah titik gempa literasi pertama. Ini bukan gempa
yang menghancurkan, tapi gempa yang akan membangun, menuju Cipanas membaca
terus ke Banten mambaca, dan meluber ke Indonesia Membaca.” 

 

AGEN

Selain wakaf buku, di
Cipanas Iqra juga diadakan peresmian sekretariat Ikatan Keluarga Mahasiswa
Cipanas (IKMC) sekaligus launching taman
bacaan masyarakat “Kosala Library”. Untuk peresmian sekretariat IKMC dan
Peluncuran Kosala Library sendiri dilakukan oleh Wakil Bupati Lebak Ir. H. Amir
Hamzah. Dalam sambutannya, Amir  berharap,
“Kosala Library harus menjadi tempat mencari ilmu. Dan IKMC bisa menjadi agen
perubahan.”  Amir mengingatkan, bahwa
Jasinga yang menjadi tetangga Cipanas sudah diagendakan jadi Kabupaten Bogor
Barat. “Jadi, kehadiran ‘Kosala Library’ sangat tepat, karena melengkapi
potensi Cipanas yang sudah ada, yaitu arena moto cross, off road, arung jeram
sungai Ciberang, dan pemandian air panas.”

 

Ditemui usai acara,
Ahmad Arif, selaku ketua IKMC menjelaskan, “Kosala Library  membuka kursus 
menulis cerpen, novel,
sekenaria dan film bersama Gol A Gong,.  setiap Selasa, Rabu dan Kamis. Juga 
diskusi
mingguan, kajian bulanan, dan sanggar dongeng anak.” Arif menginginkan
keberadaan “Kosala Library” bisa diterima masyarakat Cipanas dan memacu
kreativitas anak-anak.

 

Dalam acara itu hadir
pula camat  Cipanas, H. Sukandi Mangku
Alam, DPRD Lebak, Bela Adikarya, Asep Sukmara selaku Ketua (UPTD) Unit
Pelaksana Teknis Dinas Pendidikan, Ade Mujhaerimi dari Komisi Transparasi dan 
Partisipasi,
perwakilan Ponpes Daur El-Irfan, Tokoh masyarakat Cipanas, Kepala Sekolah SD
dan SMA  Cipanas, serta mahasiswa IKMC.  Gempa Literasi Cipanas Iqra ini 
terselenggara
berkat support Rumah Dunia, Suhud Media Promo, Banten Raya Post, IKMC, Nurul
Madaany, Himpunan Keluarga Muda-mudi Kampung Lurah, dan Forum Lingkar Pena
Lebak.(*)




      

Kirim email ke