Dear Mas Fatonah Tulfurkon

Terimakasih atas bantuannya untuk artikel tsb.
sebelumnya sudah di search di google dengan key " cara jebol flash disk lock 
1.6"
namun belum berhasil, sesuai artikel sudah saya download dan saya jalankan,
ternyata  benar password telah berubah menjadi "Kunci".

artikel ini sangat bermanfaat,terimakasih.

salam.
Anton



  ----- Original Message ----- 
  From: Fatonah Tulfurkon 
  To: yogyafree-perjuangan@yahoogroups.com 
  Sent: Monday, July 26, 2010 3:08 PM
  Subject: Re: [YF] [ajwab] Buka Flashdisc Lock 1.6


    

  Lupa Password?

  Dengan kekuatan fasilitas seperti itu, tentunya itu juga merupakan salah satu 
hal yang menakutkan. Karena dengan lupa dengan password yang Anda pakai untuk 
mengakses “buka atau kunci” file dan folder tentunya salah satunya cara agar 
data Anda dapat terselamatkan adalah dengan melakukan recovery data pada flash 
disk tersebut.

  Mengatasi Lupa Password

  Apakah Anda akan benar-benar melakukan recovery data pada media flash disk 
untuk menyelamatkan data-data penting pada flash disk Anda?
  Atau mungkin jika memang data-data yang ada flash disk Anda itu tidak begitu 
penting, tentunya Anda akan melakukan langkah sadis dengan melakukan Format 
pada flash disk Anda.
  Namun salah satu cara termudah bagi Anda adalah mengingat semaksimal mungkin 
password apa yang Anda gunakan untuk mengakses fungsi Buka dan Kunci pada Flash 
Disk Lock ini.

  Sebenarnya, password pada program Flash Disk Lock ini terdapat pada file 
1.6.bmp yang tersimpan di dalam folder : …/. Tentunya secara normal, dengan 
menggunakan Dos ataupun Windows Explorer sekalipun Anda akan susah untuk dapat 
membuat folder seperti itu.
  Untuk itu, untuk memudahkannya maka saya telah membuat sebuah tools penolong 
untuk dapat mem-view password dari program Flash Disk Lock tersebut.




  download tools nya di : 
http://www.mit.undip.ac.id/images/download/tools/vp_fdl.rar





  kutipan tersebut saya ambil dari web : 
http://freemorebyte.community.undip.ac.id/2010/03/08/mengatasi-lupa-password-pada-flah-disk-lock-1-6/




  saya kira klo sedikit search di google mas bakal nemu artikel ini deh



  Terima Kasih 
  Furkon






------------------------------------------------------------------------------
  From: Anton <joko.suy...@stanley.co.id>
  To: yogyafree-perjuangan@yahoogroups.com
  Sent: Monday, July 26, 2010 11:50:35
  Subject: [YF] [TANYA] Buka Flashdisc Lock 1.6

    


  Selamat siang.

  Ini adalah masalah manusiawi saya mengenai lupa Password,
  Saya memiliki flash disk  dengan program Flash disk Lock 1.6 
  setelah lama tidak di gunakan,kemarin saya ingin membuka flashdisk tersebut
  seperti biasa password yang saya gunakan adalah "buka" untuk gampang di ingat.
  namun kemarin setelah membuka kembali ternyata password salah.
  saya curiga mungkin ada teman yang sering pinjam mengganti passwordnya.
  saya mencoba menghubungi temen yang sering meminjam namun mereka tidak tahu.

  nah..tmn2YF mungkin punya cara untuk dapat membuka kembali flash disc 
tersebut.
  Mohon bantuannya.

  salam.
  Anton.





  

Kirim email ke