Syukron atas tanggapannya.
Ana jadi sedikit mengerti dengan hal ini.
Tapi bagaimana caranya menghadapi orang tua (ana) yang memiliki nama 
dahsyat yaitu Andi Jabbar. Bagaimana juga bila sebenarnya namanya 
Andi Jabar (tidak tertulis "Jabbar" padahal yang dimaksud untuk nama 
itu adalah Jabbar). Perlu diketahui, orang tua ana nama aslinya (yang 
diberikan oleh kakek ana) adalah Abdul Djabbar, tapi diubah oleh 
kakak (abang)nya yang saat itu terlalu ke barat-barat-an menjadi Andi 
Jabbar. Jadi saat ini di akte nama terakhir yang dipake.
Mohon bantuannya agar ana dan orang tua ana tidak salah jalan.


--- In assunnah@yahoogroups.com, "Irfan H. Al-Atsari" <[EMAIL PROTECTED]> 
wrote:
> Wa 'alaikumus salam warahmatullah wabarakatuh
> Alhamdulillah wassholatu wassalamu 'ala rasulillah wa 'ala aalihi 
washohbihi ajma'in waman tabi'ahum bi-ihsan ila yaumid din. Amma 
ba'du;
> Ana menemukan pertanyaan akhi yang nampaknya belum terjawab, 
padahal penting utk diketahui ummat. Ana katakan -wabillahit taufiq-: 
> 
> Menamai anak dari Asma'ul Husna hukumnya tidak boleh. Sebab, itu 
berarti mau menandingi dan menyerupai Allah Azza wa Jalla dalam asma'-
Nya. Padahal, Allah berfirman : "Laisa ka mitslihi syai-un wa huwa as-
sami' al-bashir" QS. Asy-Syuraa: 11 [Tidak ada sesuatupun yang serupa 
dengan Dia, dan Dia-lah Yang Maha Mendengar lagi Maha Melihat].  
> 
> Oleh karena itu, para ulama menasihati agar memakai awalan "Abdul" 
sebelum asma' Allah. Mis. Abdullah, Abdul Aziz, Abdul Hakim, Abdul 
Jabbar.. dst. Adapun nama panggilan : Aziz, Hakim, Jabbar… dst 
TANPA "Al-", maka menurut para ulama hukumnya boleh. Sebab, yang 
tidak dibolehkan adalah memanggil orang dengan sapaan: Al-Aziz, Al-
Hakim, Al-Jabbar...dst karena ini merupakan asma' Allah! [NB. "Akbar" 
bukan asma' Allah]. Jadi, jika antum bernama "Kojekcandy" dan bapak 
antum bernama "Abdul Jabbar" maka nama lengkapmu adalah "Kojekcandy 
Ibnu [atau Bin] Abdil Jabbar". Tidak boleh disingkat Ibnu Jabbar! 
Maraji': Fatawa Syaikh Al-Utsaimin. 
> Demikian penjelasan ana. Mudah-mudahan anta dapat memahaminya. 
> 
> 
> kojekcandy <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
> 
> Assalamu'alaikum warohmatullah wa barokatuh.
> 
> Sebelumnya ana ucapkan jazakumullah khoiron katsir atas tanggapan 
> dari pertanyaan ana sebelumnya mengenai keturunan Nabi 
> Sallallahu 'alaihi wa sallam. Demikianlah akibat kejahilan ana, 
> terjadi salah pemahaman selama ini pada diri ana. Semoga Allah 
> mengampuni semua kesalahan ana dan memberikan keteguhan hati untuk 
> tetap terus menimba ilmu dan menerima yang haq.
> 
> Afwan, lagi-lagi ana bertanya. Bolehkah kita mengunakan atau 
menamai 
> anak kita dengan salah satu nama dari Asmaul Husna? Bila tidak 
boleh 
> kenapa? Bagaimana dengan orang yang telah punya nama, misalnya 
Aziz, 
> Hakim, Jabbar, Akbar, dll? Tanpa menggunakan awalan Abdul atau 
embel-
> embel lain di belakangnya? Bagaimana juga dengan anaknya yang 
> menggunakan nama seperti Ibn Aziz, Ibn Hakim, Ibn Jabbar, Ibn 
Akbar? 
> Apakah hal ini termasuk pada menuhankan diri sendiri? Juga 
bagaimana 
> dengan sang anak yang ortunya bernama misal Abdul Jabbar, dia hanya 
> memakai nama Ibn Jabbar, apakah mesti lengkap Ibn Abdul Jabbar, 
> sedangkan panggilan sehari-hari orang tuanya Jabbar?
> 
> Mohon dengan sangat penjelasannya. Mudah-mudahan ada diantara antum 
> yang sudi menjelaskan kepada ana.
> 
> Assalamu'alaikum warohmatullah wabarokatuh.
> 
> Dani Ramadhan
> 1978





------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
What would our lives be like without music, dance, and theater?
Donate or volunteer in the arts today at Network for Good!
http://us.click.yahoo.com/WwRTUD/SOnJAA/i1hLAA/TXWolB/TM
--------------------------------------------------------------------~-> 

------------------------------------------------------------------------
Website Islam pilihan anda.
http://www.assunnah.or.id
http://www.almanhaj.or.id
Website kajian Islam -----> http://assunnah.mine.nu
Berlangganan: [EMAIL PROTECTED]
Ketentuan posting : [EMAIL PROTECTED]
------------------------------------------------------------------------ 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/assunnah/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 



Kirim email ke