Pak, Selamat ya atas kelahiran putra/putrinya. Saya kira ini yg pertama ya?

Menurut pengalaman saya, kalo melahiran normal memang duburnya -maaf- akan
sakit, krn jahitannya nyaris sampe ke daerah itu. Coba deh istri Bapak di
suruh meraba daerah tsb, maka akan terasa lebih tebal dari daerah lain.

Recovery nya tergantung. Kalo anak pertama saya lumayan lama, hampir sebulan
kayaknya (gak jelas juga berapa lama, cuma dulu kayaknya lamaaaa banget.
Blom pengalaman kali ya). Tapi anak ke 2 kayaknya 2 mingguan udah mulai bisa
jalan dan duduk lumayan normal. Mungkin krn uda tau mesti gimana kali ya.

Pengobatannya, seperti yg Dokter bilang, terus aza dikasih betadine biar
lukanya cepet kering.

Semoga lekas sembuh ya

Sendi


----- Original Message -----
From: "Veyna" <[EMAIL PROTECTED]>
To: <[EMAIL PROTECTED]>
Sent: Tuesday, November 26, 2002 10:46 AM
Subject: [balita-anda] Sakit di bagian belakang


Para ibu sekalian

saya meminjam email address istri saya guna menanyakan kepada para ibu
sekalian. kiranya ada yg bisa sharing.

istri saya baru saja melahirkan dg normal (alhamdulillah) seminggu yg lalu
yang mau saya tanyakan adalah istri saya merasakan sakit di (maaf duburnya)
sehingga agak sakit kaau berjalan apakah itu normal ? kalau iya perlu berapa
lama kembali seperti sedia kala ? kalau tidak biasa apa penyebabnya ya..?
kalau ada ibu sekalian yg pernah mengalami mohon bisa berbagi pengalaman &
terima kasih atas bantuannya....

Afick





---------------------------------------------------------------------
>> Parade Parcel Indokado 2002-2003 - Buy 10, Get One Free! ----> 
>http://www.indokado.com/parcel2002.html
>> Info balita, http://www.balita-anda.com
>> Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]

Kirim email ke