Dear Winda,

Menurut saya ada benernya apa yg DSOG Mbak bilang. Memang saat hamil, dengan adanya pertumbuhan janin dalam perut, maka organ tubuh yg lain akan ikut terdesak. Itu adalah hal natural. Jadi sebaiknya banyak istirahat & makan makanan yg bergizi, jika perlu Mbak olahraga sedikit untuk relaksasi.

Sepanjang yg saya tahu, rahim turun itu sebenarnya ngga ada, maksudnya, kalau kita tidak pernah terjatuh 'hebat' atau mengalami kecelakaan yg sangat parah hingga membuat rahim turun. Jadi solusi untuk diurut adalah bukan hal yg tepat. Bahkan dalam kondisi tidak hamilpun sebaiknya kita menghindari diurut di bagian perut. Nah sebaiknya Mbak tidak perlu khawatir, karena hanya akan menambah rasa sakit & membahayakan perkembangan janinnya. Untuk mengurangi rasa cemas sebaiknya periksa ke beberapa DSOG yg memiliki peralatan periksa kehamilan lebih lengkap.

Oke mbak, moga-2 bisa bantu kurangi rasa cemasnya. Tapi mungkin ada netters lain yg bisa kasih solusi lebih tepat. Maaf kalau kepanjangan ya ....


Salam, Mama Alya



At 11:10 AM 6/11/03 +0700, you wrote:
moms and dads,...
saya seorang calon ibu dengan usia kehamilan 4 bulan, cukup payah dalam
kehamilan pertama ini
karena saya juga penderita maag kronis, saat ini saya ada keluhan yang cukup
menganggu, sejak mengetahui saya hamil, (1 tahun kosong) perut bagian bawah
saya selalu terasa sakit, sakitnya seperti sakit saat haid, tidak sering
tapi sekali2, apalagi kalo sudah berjalan, berdiri, duduk terlalu lama,
waktu saya konsultasikan ke dsog saya, beliau cuma bilang itu karena rahim
saya mengembang karena pertumbuhan janin, jadi mendesak organ2 lainnya
didalam tubuh. kata beliau wajar. asal jangan terlalu capek, berdiri,
jalan,atau duduk kelamaan.
tapi saya coba denger pendapat teman2 saya yang sudah berpengalaman hamil,
hampir tidak ada yang merasakan sakit di perut bagian bawah, malah seperti
tidak berasa kalo lagi hamil

saya jadi was2 juga, apakah mungkin karena rahim saya berada dibawah (kalo
kata orang rahim  turun) dan mesti di urut dulu ??? kira2 kalo di urut
apakah tidak berbahaya, dan usia kehamilan
berapakah di anjurkan untuk di urut, apakah dsog akan mendukung dilakukan
hal itu ??

mohon sharingnya
dan sori kepanjangan.


Winda Adjizar PT.Adijaya Guna Satwatama-Head Office Mail to : [EMAIL PROTECTED]



========= Smile and world will smile with you ==========


--------------------------------------------------------------------- >> Mau kirim bunga hari ini ? Klik, http://www.indokado.com/ >> Info balita, http://www.balita-anda.com >> Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]



---------------------------------------------------------------------
Mau kirim bunga hari ini ? Klik, http://www.indokado.com/
Info balita, http://www.balita-anda.com
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]



Kirim email ke